Suara.com - Bakal calon presiden (bacapres) dari Koalisi Perubahan Anies Baswedan enggan berkomentar banyak perihal perkara yang dialami Politisi Partai NasDem Syahrul Yasin Limpo (SYL). Termasuk apakah perkara tersebut bakal mempengaruhi elektabilitas Anies dan Muhaimin Iskandar.
Anies menilai, berpengaruh atau tidak, nantinya akan terlihat. Namun, saat ini ia memilih tidak berkomentar banyak.
"Ya kita lihat nanti. Itu aja," kata Anies di kediamanannya di Lebak Bulus, Jakarta Selatan, Jumat (6/10/2023).
Sebelumnya, Anies hanya melempar senyum saat ditanya soal kabar eks Menteri Pertanian (Mentan) Syahrul Yasin Limpo (SYL) lantaran terseret kasus korupsi yang diusut oleh KPK.
Menanggapi hal tersebut, Anies memilih bungkam kepada awak media yang menunggunya usai menghadiri acara di Badan Riset dan Inonasi Nasional (BRIN), Kamis (5/10/2023).
Mantan Gubernur DKI Jakarta itu memilih menjawab pertanyaan seputar acara dan hal-hal menyangkut BRIN. Namun, ketika ditanya mengenai perkara SYL, Anies ogah menanggapi.
Adapun ketika awak media mencoba terus menanyakan hal tersebut kepada Anies, ajudan mencoba mendekat menyudahi.
Dalam momen itu, Anies terlihat memberikan gestur kepada ajudan untuk tidak melakukan hal tersebut sehingga pertanyaan tetap diajukan, namun tidak juga terjawab.
Anies hanya melempar senyum hingga ia menuju masuk ke mobil. Ia tidak juga memberikan jawaban apapun dari pertanyaan yang diajukan selama ia menuju mobil, mulai dari IKN, hingga PSN.
Baca Juga: Tak Bisa 'Hilang' Lagi, KPK Cegah Eks Mentan SYL dan Istri ke Luar Negeri
"Cukup, cukup. Terima kasih," kata Anies, Kamis.
Saat sudah berada di dalam mobil, Anies hanya melambaikan tangan dan mengangkat jempol ke arah awak media. Setelahnya Anies langsung meninggalkan BRIN.
Kasus SYL Pengaruhi AMIN
Sebelumnya, Ketua Umum DPP Partai NasDem Surya Paloh mengakui bahwa kasus hukum yang membelit SYL bakal berdampak pada elektabilitas partai. Tak hanya itu, pasangan bacapres dan bacawapres Anies Baswedan dan Muhaimin Iskandar juga bakal terdampak.
Pernyataan itu disampaikan Surya dalam konferensi persnya di NasDem Tower atau Kantor DPP Partai NasDem, Jakarta Pusat, Kamis (5/10/2023).
"Pastilah ada pengaruhnya pada elektabilitas partai. Dan juga kami pasangan yang didukung NasDem, Bung Anies dan Bung Muhaimin Iskandar, pastilah ada, tetapi sejauh mana pengaruh ini," katanya.
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
Pilihan
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
-
Danantara Janji Bangkitkan Saham Blue Chip BUMN Tahun Ini
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
Terkini
-
KPPPA Respons Pengakuan Aurelie Moeremans soal Child Grooming: Korban Harus Berani Speak Up!
-
Duka Banjir Cilincing, Pramono Anung Janji Beri Bantuan Usai 3 Warga Tewas Tersengat Listrik
-
Menkes Budi: Cowok Perokok Red Flag, Perempuan Bakal Tanggung Risiko Kanker
-
47 Hari Pascabanjir, Aceh Tamiang Masih Terjebak Krisis Kesehatan dan Air Bersih
-
Gugatan Dikabulkan, Komisi Informasi Pusat Wajibkan KPU Serahkan Salinan Ijazah Jokowi
-
BMKG Rilis Peringatan Dini, Hujan Lebat dan Angin Kencang Berpotensi Landa Jakarta Hari Ini
-
Fauzan Ohorella Soroti Kasus Ijazah Jokowi yang Mandek, Polda Metro Jaya Diminta Bertindak Tegas
-
Kerry Riza Ajak Masyarakat Lihat Perkaranya Berdasarkan Fakta Bukan Fitnah
-
Dugaan Korupsi Minyak Mentah: Saksi Bantah Ada Kontrak Sebut Tangki BBM OTM Jadi Milik Pertamina
-
Menuju JFSS 2026, Pemerintah dan Kadin Sepakat Ketahanan Pangan Jadi Prioritas Nasional