Suara.com - Perisitiwa kocak terjadi di salah satu acara pernikahan pekerja migran Indonesia (PMI) yang menjadi asisten rumah tangga di Arab Saudi.
ART tersebut memutuskan menikah dan pulang kampung ke Indonesia. Sang majikan yang merupakan orang Arab Saudi memberi kejutan dengan datang ke pernikahan ART-nya.
Baca Juga:
Bak Uji Nyali, Pria Ini Dicegat Kawanan Monyet di Jalanan yang Sepi
Dalam video yang ditayangkan di akun Instagram @lambe_turah, terlihat orang Arab tersebut berada di rumah ART-nya di Indonesia.
Dia lalu keluar dari dalam rumah ART-nya membawa hadiah berupa perhiasan. Orang Arab itu lalu memberi sambutan tentu dengan bahasa Arab.
Namun para tamu undangan yang hadir menyangka orang Arab itu sedang berdoa sehingga dijawab amin berkali-kali oleh hadirin.
Setiap orang Arab itu selesai mengucapkan sebuah kalimat, para hadirin langsung teriak amin. Bahkan ada ibu-ibu yang terlihat mengangkat tangannya tanda berdoa.
Orang Arab itu lalu mendekati ART-nya yang berada di pelaminan dan memberikan perhiasan tersebut. Tak lupa, orang Arab tersebut juga menyawer sejumlah uang ke para tamu undangan.
Baca Juga: Presiden FAM Bocorkan Jadwal Timnas Indonesia vs Malaysia, Kapan?
Sejumlah netizen yang mengerti bahasa Arab coba mengartikan perkataan orang Arab tersebut. Ternyata orang Arab itu awalnya mengatakan, Hai sodaraku (ART) yg saya cintai." Lalu dijawab aamiin.
"Hari ini saya jauh-jauh datang untuk menjadi saksi," kata orang Arab yang dijawab aamiin oleh para hadirin.
"Saya memberikan kejutan untuk saudara saya," ujar orang Arab yang lagi-lagi dijawab aamiin. Tapi gimana ini padahal kamar saya belum kamu bersihkan malah kau tinggal kawin," kata orang Arab itu yang kembali dijawab aamiin oleh para tamu undangan.
Sejumlah netizen yang melihat video ini memberikan reaksi atas sikap para tamu undangan yang mengucapkan amin saat si orang Arab bicara.
"Orang sono ngomong auranya pengajian," ujar seorang netizen. "vibes nya kek pas lagi teraweh anjir," tutur netizen lain.
"Inilah pentingnya belajar bahasa Arab... Jadi kalau lagi berantem dikira lagi dengerin kajian," ucap netizen berbeda.
Berita Terkait
-
Presiden FAM Bocorkan Jadwal Timnas Indonesia vs Malaysia, Kapan?
-
6 Potret Resepsi Pernikahan Rizky Febian dan Mahalini di Bali: Mewah dan Eksotis!
-
Uniknya Bridal Robe Mahalini yang Dipakai Resepsi di Bali, Berhiaskan Bordir Lirik 'Satu Tuju'
-
Pesan Sule untuk Rizky Febian: Bimbing Lini, Kalo Gak Lu Urusan Sama Gue
-
Bak Putri Raja! Intip Detail Gaun dan Makeup Flawless Mahalini di Resepsi Bali
Terpopuler
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- Biodata dan Agama DJ Patricia Schuldtz yang Resmi Jadi Menantu Tommy Soeharto
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
- 5 Sepatu Jalan Lokal Terbaik Buat Si Kaki Lebar Usia 45 Tahun, Berjalan Nyaman Tanpa Nyeri
- DPUPKP Catat 47 Hektare Kawasan Kumuh di Kota Jogja, Mayoritas di Bantaran Sungai
Pilihan
-
Purbaya Sebut Bisnis Sektor Media Cerah: Saham DIGI, TMPO, dan VIVA Langsung Ceria
-
Dari 'Kargo Gelap' Garuda ke Nakhoda Humpuss: Kembalinya Ari Askhara di Imperium Tommy Soeharto
-
Tanpa Bintang Eropa, Inilah Wajah Baru Timnas Indonesia Era John Herdman di Piala AFF 2026
-
Hari Ini Ngacir 8 Persen, Saham DIGI Telah Terbang 184 Persen
-
Mengapa Purbaya Tidak Pernah Kritik Program MBG?
Terkini
-
Bukan Pak Ogah, Polisi Ungkap Dalang di Balik Rantai Viral Exit Tol Rawa Buaya
-
Mahfud MD Sebut Kapolri Akui Rekrutmen Polri Ada Titipan: Dibuat Kuota Khusus untuk Masukkan Orang
-
Fakta Penting Stunting dan Upaya Nyata Mengatasinya
-
RUU Disinformasi Masih Wacana, Mensesneg Sebut untuk Pertanggungjawaban Platform Digital
-
KPK Bantah Lindungi Bos Maktour di Kasus Korupsi Kuota Haji
-
Rieke 'Oneng' Desak Negara Serius Tangani Isu Child Grooming, Singgung E-Book Aurelie Moeremans
-
Sidang Gugatan Ucapan Fadli Zon Soal Pemerkosaan Massal 98: Psikolog UI Ditegur Hakim karena Minum
-
BK DPR Ungkap Jantung RUU Perampasan Aset: Aset Rp 1 Miliar Bisa Disita
-
Bukan Hanya Nadiem, Ini Alasan Kejaksaan Sering Minta Bantuan TNI untuk Pengamanan Kasus Korupsi
-
Berani Lawan Arus Sendirian, Mampukah PDIP Jegal Wacana Pilkada via DPRD di Parlemen?