Suara.com - Pendidikan Rieke Diah Pitaloka turut menjadi sorotan usai Ia dilaporkan ke Mahkamah Kehormatan Dewan (MKD) oleh Alfadjri Aditia Prayoga atas dugaan pelanggaran kode etik. Adapun laporan tersebut diajukan pada 20 Desember 2024.
Berdasarkan surat pemanggilan Rieke, pelanggaran kode etik yang dimaksud yaitu kritiknya terhadap wacana kenaikan PPN 12%. Dalam surat tersebut juga disebutkan, adanya provokasi yang diduga dilakukan oleh Rieke agar masyarakat menolak kebijakan PPN 12 persen.
Seiring dengan berita tentang pelaporan terhadap Rieke yang sedang ramai jadi perbincangan, mari simak juga berikut ini profil dan pendidikan Rieke Diah Pitaloka yang dilansir situs riekediahpitaloka.id.
Profil dan Pendidikan Rieke Diah Pitaloka
Rieke Diah Pitaloka merupakan perempuan kelahiran Garut pada 9 Januari 1974. Untuk pendidikannya, Rieke pernah sekolah di SD Yos Sudarso Garut (1981-1987), lalu melanjutkan ke SMP N 2 Garut (1987-1990) dan SMA N 1 Garut (1990-1993).
Rieke kuliah S1 Program Studi Sastra Belanda, Departemen Sastra di Universitas Indonesia (1994-2000). Kemudian S2 Magister Filsafat di Universitas Indonesia (2001-2004), dan S3 Program Studi Ilmu Komunikasi, FISIP Universitas Indonesia (2019-2022).
Perempuan berusia 50 tahun ini saat ini Rieke saat ini menjabat sebagai Ketua Umum Konfederasi Rakyat Pekerja Indonesia, Duta Arsip Nasional Republik Indonesia (ANRI), dan Ketua Dewan Pakar Asosiasi DPRD Kabupaten Seluruh Indonesia (ADKASI)
Selain itu, diketahui juga bahwa Rieke tengah menjabat sebagai Dewan Pakar Indonesia untuk Memory of The World UNESC, dan Dewan Penasihat Majelis Desa Ikatan Cendekiawan Muslim Indonesia (ICMI).
Rieke juga merupakan seorang penyair perempuan Tanah Air. Ia mendapatkan keahlian menulis puisi dari seorang penyair bernama Sitor Situmorang. Rieke juga telah merilis beberapa buku puisi dan antologi puisi.
Adapun beberapa puisi yang telah Ia rilis yaitu Renungan Kloset; dari Cengkeh sampai Utrecht (2003), Ups! (2006), Sumpah Saripah (2011), dan antologi puisi bersama Agus Noor berjudul Cara Menikmati Kenangan dengan Baik (2021).
Baca Juga: Rieke Diah Pitaloka Dipolisikan ke MKD, Diduga Provokasi Tolak Kenaikan PPN 12 Persen
Rieke juga telah berhasil menerima beberapa penghargaan. Adapun beberapa penghargaannya yaitu Young Global Leader (2011) dari World Economic Forum dan The Most Powerful Woman (2010) dari Asia Globe.
Demikian ulasan mengenai profil dan pendidikan Rieke Diah Pitaloka yang baru-baru ini turut mencuri perhatian. Semoga informasi ini bermanfaat!
Kontributor : Ulil Azmi
Berita Terkait
-
Jejak Pendidikan Natalius Pigai: Menteri HAM yang Pamer Punya 3 Pacar Saat Pidato
-
PPN 12 Persen Disebut Cuma Buat Barang Mewah, Soleh Solihun Mengeluh Harga Galon Tetap Naik
-
Rieke Diah Pitaloka Dipolisikan ke MKD, Diduga Provokasi Tolak Kenaikan PPN 12 Persen
-
Rieke Diah Dipanggil MKD Buntut PPN 12 Persen, Ernest Prakasa Beri Reaksi Tak Terduga
-
Rieke Diah Pitaloka Terima Kasih kepada Sri Mulyani, Unggahan PPN Tidak Jadi Naik Tuai Pro Kontra
Terpopuler
- Pandji Pragiwaksono Dihukum Adat Toraja: 48 Kerbau, 48 Babi, dan Denda 2 Miliar
- 6 HP Snapdragon dengan RAM 8 GB Paling Murah, Lancar untuk Gaming dan Multitasking Intens
- 8 Mobil Kecil Bekas Terkenal Irit BBM dan Nyaman, Terbaik buat Harian
- 7 Rekomendasi Parfum Lokal Aroma Citrus yang Segar, Tahan Lama dan Anti Bau Keringat
- 5 Rekomendasi Moisturizer Korea untuk Mencerahkan Wajah, Bisa Bantu Atasi Flek Hitam
Pilihan
-
James Riady Tegaskan Tanah Jusuf Kalla Bukan Milik Lippo, Tapi..
-
6 Tablet Memori 128 GB Paling Murah, Pilihan Terbaik Pelajar dan Pekerja Multitasking
-
Heboh Merger GrabGoTo, Begini Tanggapan Resmi Danantara dan Pemerintah!
-
Toyota Investasi Bioetanol Rp 2,5 T di Lampung, Bahlil: Semakin Banyak, Semakin Bagus!
-
Gagal Total di Timnas Indonesia, Kluivert Diincar Juara Liga Champions 4 Kali
Terkini
-
Gerakkan Ekonomi Daerah, Gubernur Ahmad Luthfi Ajak Siswa Jateng Gemar Makan Ikan
-
Soal Pemberian Gelar Pahlawan, Surya Paloh Ucapkan Selamat Kepada Keluarga Besar Pak Harto
-
Tak Gentar Dijadikan Tersangka dalam Kasus Ijazah Palsu Jokowi, Roy Suryo Senggol Gibran
-
KPK Klarifikasi, Tidak Ada Penggeledahan Mobil Plt Gubernur dan Sekda Riau
-
Dinilai Cacat Hukum, Empat ASN Gugat Surat Perintah Mutasi Kepala BNN ke PTUN
-
Penampakan Gunung Sampah di Kolong Tol Wiyoto Wiyono, Baru Ditangani Setelah Diberitakan
-
Bergerak ke Sulsel dan Kaltim, KPK Sudah Periksa 350 Biro Travel dalam Kasus Haji
-
Suasana Rapat RUU Hak Cipta di DPR Mencair, Ketua Baleg Minta Ariel Noah Bernyanyi
-
Kapasitas, Bukan Politik: Dua Alasan Utama di Balik Penunjukan Arif Satria Sebagai Kepala BRIN
-
Beraksi Siang Bolong! Jambret Bersenjata di Bekasi Gagal Rampas Rp450 Juta Usai Kepergok Warga