Suara.com - Sekitar 12 ribu pemudik telah berangkat ke sejumlah daerah dari Stasiun Gambir Jakarta Pusat, Senin (24/3/2025).
Direktur Utama PT Kereta Api Indonesia (KAI), Didiek Hartantyo, mengatakan jumlah pemudik yang akan pulang ke kampung halaman menggunakan kereta api akan terus meningkat hingga menjelang hari raya idul fitri.
“Untuk Stasiun Gambir (terdapat) sekitar 12 ribu (keberangkatan), dan ini akan terus meningkat menuju ke hari-hari puncak yang diprediksi pada 28-29 Maret,” kata Didiek di Stasiun Gambir Jakarta, Senin (24/3/2025).
Didiek menuturkan secara total KAI menyediakan kapasitas hingga lebih dari 4,5 juta tempat duduk untuk angkutan Lebaran 2025.
Lebih dari 3,4 juta kursi di antaranya dialokasikan untuk kereta api jarak jauh (KA JJ), sementara lebih dari 1,1 juta kursi tersedia untuk kereta api lokal.
Didiek mengatakan, keberangkatan dari Stasiun Gambir per hari ini adalah 52 persen.
“Yang naik dari Gambir saja, nanti ada yang naik juga dari Bekasi dan Jatinegara, sehingga totalnya adalah 72 persen,” ujar dia.
Sementara itu, keberangkatan dari Daerah Operasi (Daop) 1 Jakarta 1 lainnya, yaitu Stasiun Pasar Senen, adalah sekitar 17 ribu pada hari ini.
Sama seperti Stasiun Gambir, okupansi tempat duduk akan bertambah cukup banyak melalui pemudik yang berangkat dari stasiun-stasiun lainnya yang berjarak cukup dekat seperti Jatinegara, Cikarang, dan Karawang.
Baca Juga: Jangan Kehabisan! Daftar Harga Tiket Bus PO Juragan 99 Trans Mudik Lebaran 2025
“Artinya stasiun-stasiun keberangkatan di Jatinegara, Bekasi, Cikarang, dan Karawang ini juga melakukan pemberangkatan yang cukup masif,” kata Didiek.
Secara keseluruhan, terdapat beberapa relasi dengan volume penumpang tertinggi selama musim Lebaran 2025.
Dari Daop 1, ada Gambir-Yogyakarta (30.038 penumpang), Gambir-Semarang Tawang Bank Jateng (26.478 penumpang), Pasar Senen-Surabaya Pasarturi (22.638 penumpang), Pasar Senen-Lempuyangan (20.632 penumpang), Gambir Cirebon (20.589 penumpang), Gambir-Bandung (18.818 penumpang), dan Pasar Senen-Kutoarjo (18.643 penumpang).
Di sisi lain, KAI mencatat sebanyak 2.763.025 tiket telah terjual hingga Senin (24/3) pukul 07.00 WIB, yang terdiri dari 2.577.897 penumpang KA JJ dan 185.128 penumpang KA lokal.
Untuk mendukung kebutuhan pelanggan, KAI mengoperasikan 9.656 perjalanan kereta api selama periode Angkutan Lebaran, meningkat 8 persen dibanding tahun lalu. Sebagai tambahan, 1.080 perjalanan KA ekstra disiapkan guna mengakomodasi lonjakan penumpang.
Sebelumnya Direktur Jenderal Bimbingan Masyarakat Islam Kementerian Agama (Kemenag), Abu Rokhmad, memprediksi Idul Fitri atau 1 Syawal 1446 Hijriah/2025 Masehi akan jatuh pada Senin, 31 Maret 2025.
Berita Terkait
-
Sambut Hari Raya Idul Fitri, Ini Lirik Lagu "Selamat Hari Lebaran" dari GIGI
-
Kemudahan Menunaikan Salat Wajib bagi Pemudik Lebaran
-
Membersamai Semangat Mudik Lebaran, BRI Berikan Kemudahan Bayar Tol Pakai BRIZZI!
-
Diskon Tarif Tol 20 Persen Mulai Berlaku Hingga 8 Hari Ke Depan, Catat Ruasnya
-
Jangan Kehabisan! Daftar Harga Tiket Bus PO Juragan 99 Trans Mudik Lebaran 2025
Terpopuler
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi Mobil Kecil untuk Wanita, Harga Mulai Rp80 Jutaan
- 5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
Pilihan
-
IHSG Anjlok Hampir 8 Persen Gegara MSCI, BEI: Kita Melakukan Segala Effort
-
IHSG Anjlok 7 Persen Usai MSCI Soroti Transparansi dan Likuiditas Saham RI, BEI Buka Suara
-
IHSG Ambruk Hampir 8 Persen
-
IHSG Anjlok 6% Lebih, Rekor Terburuk di Era Menkeu Purbaya
-
Festival Bidar Palembang: Tradisi Sungai Musi yang Bertahan Sejak Zaman Kesultanan
Terkini
-
Buntut Panjang Pedagang Es Gabus Viral: Propam Turun Tangan Periksa Polisi yang Gegabah
-
Pemerintah Buat Rumusan Penghapusan Tunggakan BPJS, Kapan Mulai Berlaku?
-
Dituding Minta 'Uang Damai' Rp5 Miliar oleh Tersangka Korupsi Indah, Ini Jawaban Tegas Polda Metro
-
Pastikan Korban Banjir Purbalingga Tidak Kekurangan Pangan, Kemensos Dirikan Dapur Umum
-
Operasi Pekat Jaya Digelar Jelang Ramadan, Polda Metro Sasar Tawuran hingga Premanisme!
-
Pengeluaran Masih Nombok, Buruh Jakarta Desak Pramono Anung Revisi UMP 2026 di Depan Balai Kota
-
Siapa yang Mencopotnya? Chiki Fawzi Curhat Diberhentikan Jadi Petugas Haji karena Ada Arahan Atasan
-
Video Pedagang Es Gabus Dihakimi di Jalanan Bikin Geram, Ini 7 Faktanya
-
ICJR: Aparat TNI-Polri yang Paksa dan Intimidasi Pedagang Es Jadul Bisa Dipidana hingga 7 Tahun!
-
Ketua KPK Setyo Budiyanto: 1.916 Laporan Gratifikasi Masuk, Kuantitas Naik tapi Nilai Menurun