Suara.com - Di tengah riuhnya arus balik Lebaran 1446 H, Stasiun Gambir tak hanya menjadi saksi pertemuan dan perpisahan.
Di balik hiruk pikuk suara kereta dan tumpukan koper yang saling berdempetan.
Terselip kisah-kisah kehilangan—dan pertemuan kembali yang mengharukan.
Bukan hanya orang yang berpisah. Tas, dompet, jaket, hingga laptop ikut tertinggal, seakan tak ingin beranjak dari suasana Lebaran.
Namun beruntung, ada tangan-tangan tangguh dari para petugas stasiun yang tak hanya menjaga keamanan, tapi juga menjaga harapan.
Bahwa barang-barang yang hilang bisa kembali ke pelukan pemiliknya.
“Petugas kami terus bersiaga. Setiap barang yang ditemukan, sekecil apa pun itu, akan dicatat dan diamankan,” ujar Muhammad Soleh, Deputi Pengamanan Operasi Kereta Stasiun Gambir, saat ditemui di pos pengamanan.
Suaranya tenang, tapi mata dan geraknya menunjukkan betapa serius mereka menjalankan tugas ini.
Mulai dari toilet, ruang tunggu, hingga rak bagasi di dalam kereta—semuanya bisa jadi tempat ‘bersembunyi’ barang yang terlupa.
Baca Juga: Doa Arus Balik Lebaran 2025, Singkat dan Mudah Dibaca!
Tas dengan dokumen penting, dompet berisi uang tunai, gawai canggih, hingga jaket favorit adik yang terburu-buru turun dari kereta, semuanya pernah ditemukan.
Salah satunya adalah Amanda Putri. Dalam perjalanan balik dari mudik, jaket hoodie milik adiknya tertinggal di kereta Argo Lawu.
Panik, ia langsung menghubungi petugas. Tak disangka, jaket itu ditemukan dan dikembalikan.
“Saya sangat bersyukur. Petugasnya sigap, prosesnya cepat. Rasanya seperti dapat hadiah kecil di tengah lelahnya perjalanan balik,” ucap Amanda.
Wajahnya berseri, seperti banyak penumpang lain yang mengalami hal serupa.
Cerita lain datang dari seorang penumpang yang kehilangan laptop mahal di gerbong kereta.
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
-
Profil Beckham Putra, King Etam Perobek Gawang Persija di Stadion GBLA
-
4 HP Snapdragon RAM 8 GB Paling Murah untuk Gaming, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terancam Tembus Rp17.000
Terkini
-
Langit Jakarta 'Bocor', Mengapa Modifikasi Cuaca Tak Digunakan Saat Banjir Melanda?
-
Debit Air Berpotensi Naik, Ditpolairud Polda Metro Jaya Sisir Permukiman Warga di Pluit
-
Bus TransJakarta Hantam Tiang PJU di Kolong Tol Tanjung Barat, Satu Penumpang Terluka!
-
El Clasico Legenda Bakal Hadir di GBK, Pramono Anung: Persembahan Spesial 500 Tahun Jakarta
-
Jakarta Dikepung Banjir, Ini 5 Cara Pantau Kondisi Jalan dan Genangan Secara Real-Time
-
Superflu vs Flu Biasa: Perlu Panik atau Cukup Waspada?
-
BNI Pertegas Dukungan Sekolah Rakyat untuk Perluas Pemerataan Pendidikan Nasional
-
Tutup Rakernas I 2026, PDIP Umumkan 21 Rekomendasi Eksternal
-
Banjir Rendam Jakarta, Lebih dari Seribu Warga Terpaksa Mengungsi
-
Hujan Deras Rendam 59 RT di Jakarta, Banjir di Pejaten Timur Capai Satu Meter