Suara.com - Di balik kemegahan pesta pernikahan Wakil Bupati Garut, Luthfianisa Putri Karlina, dengan Maula Akbar, putra Gubernur Jawa Barat Dedi Mulyadi, sebuah misteri besar menyelimuti publik.
Ketidakhadiran dua sosok penting saat pernikahan anak Dedi Mulyadi yakni sang ibunda, Anne Ratna Mustika (Ambu Anne), dan adik kandung mempelai pria, Yudistira Manunggaling memantik ribuan spekulasi di media sosial.
Kini, setelah sekian lama memilih diam, Ambu Anne akhirnya angkat bicara dan membongkar sebuah fakta yang mengejutkan soal ketidakhadirannya saat pernikahan anak Dedi Mulyadi.
Melalui sebuah pernyataan resmi di akun Instagram pribadinya, Ambu Anne secara tegas meluruskan berbagai fitnah yang selama ini menyerangnya.
Puncaknya, ia menjawab pertanyaan terbesar publik mengenai alasan absennya ia dan Yudistira dalam hari bahagia Maula Akbar.
Jawabannya singkat, padat, dan menohok: mereka tidak menerima undangan.
"Teman-teman selama ini saya selalu diam ketika banyak fitnah kepada kami di media sosial yang sengaja di buat. Seperti info tentang perceraian dengan suami saya, itu adalah FITNAH, alhamdulillah rumah tangga saya baik-baik saja," tulis Ambu Anne di akun Instagram @anneratna82, dilihat Rabu (23/7/2025).
Setelah menepis isu keretakan rumah tangganya saat ini, ia langsung menyoroti misteri di pernikahan anak sulungnya.
"Dan banyak lagi fitnah yang lainnya. Terbaru adalah info De Tira ( Yudistira ) tidak datang ke pernikahan A Ula itu karena kami khususnya De Tira tidak diundang atau tidak ada pemberitahuan apa pun," tulis Ambu Anne lebih lanjut.
Baca Juga: Nama Dedi Mulyadi Terseret, Polisi Akhirnya Jawab Teka-teki Keberadaannya di Pesta Rakyat Maut Garut
Pengakuan ini sontak menjawab spekulasi liar yang selama ini beredar. Ambu Anne seolah ingin menegaskan bahwa absennya mereka bukanlah sebuah pilihan, melainkan sebuah kondisi yang terjadi karena tidak adanya komunikasi atau pemberitahuan.
Ia juga menambahkan bahwa ini bukan kali pertama putranya, Yudistira, seolah "terlewatkan" dalam momen penting sang ayah.
Bahkan saat Dedi Mulyadi dilantik sebagai Gubernur Jawa Barat, Yudistira yang datang jauh-jauh untuk memberikan selamat pun tidak berhasil bertemu.
"Waktu ayahnya dilantik saya yang menyuruh De Tira datang ke Lembur Pakuan Subang walaupun di Subang De Tira tidak sempat bertemu dengan ayahnya tapi dia sudah datang untuk menyampaikan selamat," ujar Ambu Anne.
Klarifikasi ini ditutup dengan sebuah peringatan keras yang ditujukan kepada akun yang ia sebut kerap menyebarkan informasi tidak benar mengenai keluarganya.
Ia meminta agar fitnah tersebut dihentikan, dengan mengingatkan adanya pertanggungjawaban di akhirat kelak.
Berita Terkait
-
Nama Dedi Mulyadi Terseret, Polisi Akhirnya Jawab Teka-teki Keberadaannya di Pesta Rakyat Maut Garut
-
Ambu Anne Bongkar Fitnah Perceraian! Ini Alasan Tak Hadir di Pernikahan Putra Dedi Mulyadi
-
4 Fakta Ambu Anne-Yudistira yang Tak Hadiri Pernikahan Anak Dedi Mulyadi
-
Makan Gratis Pernikahan Telan Korban, Dedi Mulyadi Beri Pernyataan Berubah-ubah
-
Ambu Anne Murka Difitnah Tak Hadiri Pesta Nikah Anak Dedi Mulyadi: Kami Tidak Diundang!
Terpopuler
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- 4 Pilihan HP OPPO 5G Terbaik 2026 dengan RAM Besar dan Kamera Berkualitas
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- Bojan Hodak Beberkan Posisi Pemain Baru Persib Bandung
Pilihan
-
Sah! Komisi XI DPR Pilih Keponakan Prabowo Jadi Deputi Gubernur BI
-
Hasil Akhir ASEAN Para Games 2025: Raih 135 Emas, Indonesia Kunci Posisi Runner-up
-
5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
-
Promo Suuegeerr Alfamart Jelang Ramadan: Tebus Minuman Segar Cuma Rp2.500
-
Menilik Survei Harvard-Gallup: Bahagia di Atas Kertas atau Sekadar Daya Tahan?
Terkini
-
BNPA dan FK UI Siapkan Pendampingan Psikologis Jangka Panjang untuk Korban Banjir Sumatera
-
KPAI: Narasi Penolakan MBG Keliru, Anak Butuh Pendekatan Psikologis dan Medis
-
Seloroh di Rapat Komisi I, Utut Sebut Budisatrio Djiwandono Berpeluang Masuk Jajaran Pemerintah
-
Kawasan Sukapura Cilincing Kembali Tergenang Banjir, Sudah Lima Kali di Bulan Ini
-
Waspada Angin Kencang, 51 Rumah Hingga Sekolah di Cilincing Sudah Porak-Poranda
-
Nama Eks Stafsus Menag IAA Muncul, KPK Telusuri Dugaan Aliran Dana Travel Haji
-
Kapolri Ungkap Akar Sosial Judi Online: Dari Pengangguran hingga FOMO
-
Satpam Ditemukan Tewas di Kontrakan Kalideres, Kondisi Tubuh Membiru
-
Hampir Semua Pasar di Kabupaten/Kota 3 Provinsi Terdampak Bencana Telah Operasional Melayani Pembeli
-
Ribuan Personel Bersihkan Aceh Tamiang