Suara.com - Gelombang aksi unjuk rasa di Jakarta terus berlanjut pada Senin (25/8/2025) sore, barisan mahasiswa yang bergerak menuju Gedung DPR RI mendapat kekuatan tak terduga dari elemen massa lain, termasuk pelajar STM dan pengemudi ojek online.
Pemandangan tak biasa lainnya adalah kemunculan bendera Partai Amanat Nasional (PAN) di tengah kerumunan.
Gelombang aksi unjuk rasa kembali terjadi di Jakarta. Pada Senin (25/8/2025), massa mahasiswa menyusul ke Gedung Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) Republik Indonesia, Jakarta Pusat, sekitar pukul 14.00 WIB.
Kabar pergerakan mahasiswa tersebut terekam dalam sebuah video yang diunggah oleh akun X (Twitter) @Nemesis_34N. Dalam rekaman itu terlihat mahasiswa mulai berkumpul dan bersiap melakukan long march.
Sejumlah mahasiswa tampak mengenakan almamater kampus, membawa spanduk, dan berbaris sembari meneriakkan aspirasi serta yel-yel aksi.
Fenomena menarik dalam gelombang aksi kali ini adalah bergabungnya berbagai elemen masyarakat.
Tak hanya mahasiswa, sejumlah pelajar Sekolah Teknik Menengah (STM) hingga pengemudi ojek online terlihat ikut serta dan membaur dalam barisan demonstran.
Selain itu, massa aksi juga terpantau mengibarkan bendera Partai Amanat Nasional (PAN) di tengah kerumunan.
Laju para demonstran sempat tertahan oleh barikade aparat kepolisian yang berjaga di jalan menuju kawasan DPR.
Baca Juga: Demo 25 Agustus di DPR Makin Mencekam! Dihujani Batu Anak STM, Polisi Balas Tembak Gas Air Mata
Meski demikian, setelah negosiasi singkat, massa tetap melanjutkan pergerakannya menuju titik aksi utama.
Hingga berita ini diturunkan, belum ada keterangan resmi dari pihak kepolisian maupun perwakilan mahasiswa mengenai detail tuntutan ataupun jumlah pasti peserta.
Aparat keamanan sendiri masih bersiaga di sekitar Gedung DPR/MPR RI untuk mengantisipasi potensi eskalasi.
Sementara itu dari pantauan beberapa akun media sosial lainnya, ketegangan antara demonstran dengan apparat keamanan masih terus berlangsung di luar area Gedung DPR, Jakarta.
Sementara itu, rombongan anak STM lainnya masih menuju mengalir ke Gedung DPR pada Senin (25/8/2025) sore meski hujan mengguyur deras.
Reporter : Maylaffayza Adinda Hollaoena
Berita Terkait
Terpopuler
- 6 Mobil Terbaik untuk Lansia: Fitur Canggih, Keamanan dan Kenyamanan Optimal
- 10 Mobil Mini Bekas 50 Jutaan untuk Anak Muda, Sporty dan Mudah Dikendarai
- 5 Tablet RAM 8 GB Paling Murah yang Cocok untuk Multitasking dan Berbagai Kebutuhan
- 6 Motor Paling Nyaman untuk Boncengan, Cocok buat Jalan Jauh Maupun Harian
- 5 Rekomendasi Motor Matic untuk Keluarga yang Irit BBM dan Murah Perawatan
Pilihan
-
OJK Lapor Bunga Kredit Perbankan Sudah Turun, Cek Rinciannya
-
Profil PT Abadi Lestari Indonesia (RLCO): Saham IPO, Keuangan, dan Prospek Bisnis
-
Profil Hans Patuwo, CEO Baru GOTO Pengganti Patrick Walujo
-
Potret Victor Hartono Bos Como 1907 Bawa 52 Orang ke Italia Nonton Juventus
-
10 City Car Bekas untuk Mengatasi Selap-Selip di Kemacetan bagi Pengguna Berbudget Rp70 Juta
Terkini
-
KPK Tunggu 3 Perkara yang Diduga Jadi Sumber TPPU SYL
-
Gus Ipul Benarkan Penasihat Khusus Ketum PBNU Dicopot Imbas Isu Zionisme
-
Tepis Narasi di Medsos, KPK Tunjukkan Perbandingan Kapal ASDP dengan Kapal Tua PT JN
-
Alibi Bangkai Anjing Terkuak, Polisi Bongkar Cara Ayah Tiri Tipu Saksi untuk Buang Jasad Alvaro
-
Hasil Riset Sebut Penerimaan Publik Terhadap Program Kemendikdasmen Sangat Tinggi, Ini Paparannya
-
Bawa Misi Pendidikan Vokasi, Gubernur Pramono Bidik Kerja Sama dengan Siemens di Jerman
-
KPK Buka Peluang Periksa Menkes Budi Gunadi Terkait Kasus RSUD Koltim, Ada Aliran Dana?
-
Pura-pura BAB, Pembunuh Bocah Alvaro Gantung Diri Pakai Celana Panjang di Ruang Konseling Polres
-
Dana Pemda Rp203 Triliun Mengendap di Bank, Begini Penjelasan Mendagri Tito ke Prabowo
-
Prabowo Perintahkan Audit Kematian Ibu Hamil di Papua, Aktivis Sebut Kasus Femisida