- Jakarta sudah kembali kondusif pasca kericuhan beberapa waktu lalu
- Pramono menyebut interaksi langsung dengan warga memberi keyakinan bahwa situasi Jakarta benar-benar pulih
- Semangat menjaga Jakarta saat ini bergema hingga ke tingkat RT dan RW
Suara.com - Gubernur DKI Jakarta Pramono Anung memastikan kondisi Ibu Kota sudah kembali kondusif pasca kericuhan beberapa waktu lalu.
Untuk membuktikan hal itu, ia mengaku sempat berjalan kaki bersama istrinya tanpa pengawalan khusus.
"Sehingga dengan demikian sekaligus menunjukkan bahwa pada hari ini Jakarta sudah nyaman-nyaman saja, normal-normal saja," ujar Pramono di Balai Kota DKI Jakarta, Rabu (3/9/2025).
"Bahkan tadi pagi saya sengaja jalan kaki berdua dengan istri di beberapa tempat sampai pengawal pun gak tahu, ajudan gak tahu, saya memang sengaja melakukan itu sehingga bisa berinteraksi dengan masyarakat dan alhamdulillah semuanya sudah berjalan dengan baik," lanjutnya.
Pramono menyebut interaksi langsung dengan warga memberi keyakinan bahwa situasi Jakarta benar-benar pulih.
Politikus PDI Perjuangan itu bahkan mengaku menerima banyak dukungan moral dari masyarakat saat bertemu di jalan.
"Jadi yang mengejutkan bagi saya masyarakat sekarang malah optimismennya tinggi. Mereka selalu memberikan pesan moral kepada saya pribadi, Pak Gubernur yang kuat, Pak Gubernur yang kuat gitu. Padahal saya pasti kuat gitu," ujarnya.
Menurutnya, semangat menjaga Jakarta saat ini bergema hingga ke tingkat RT dan RW. Hal itu yang membuat ia percaya kondisi Ibu Kota telah normal kembali.
"Tapi intinya adalah dengan jaga Jakarta yang sekarang ini bergema di mana-mana dan terutama di masyarakat, peran serta RT, RW, toko masyarakat di lapisan paling bawah ini membuat kemudian saya meyakini Jakarta sudah normal kembali," pungkas Pramono.
Baca Juga: Susanti Nangis, Upin Ipin Doakan Indonesia Segera Pulih
Berita Terkait
-
Pramono Cabut Imbauan WFH, ASN Sudah Berkantor Lagi Hari Ini
-
Korban Jiwa Kerusuhan Capai 7 Orang, Kemensos Akan Beri Santunan Rp15 Juta per Orang
-
Terbukti Anarkis Saat Demo, Penerima KJP dan KJMU DKI Jakarta Terancam Dicabut Bantuannya
-
Puan Maharani Cuma Minta Maaf, Susi Pudjiastuti Geram: Pecat Anggota DPR Tak Berempati ke Rakyat!
-
Susanti Nangis, Upin Ipin Doakan Indonesia Segera Pulih
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Sunscreen Menghilangkan Flek Hitam Usia 40 Tahun
- 5 Sunscreen untuk Hilangkan Flek Hitam Usia 50 Tahun ke Atas
- 4 Mobil Keluarga Bekas 50 Jutaan: Mesin Awet, Cocok Pemakaian Jangka Panjang
- Purbaya Temukan Uang Ribuan Triliun Milik Jokowi di China? Kemenkeu Ungkap Fakta Ini
- 5 Bedak Murah Mengandung SPF untuk Dipakai Sehari-hari, Mulai Rp19 Ribuan
Pilihan
-
Tim SAR Temukan Serpihan Pesawat ATR42-500 Berukuran Besar
-
KLH Gugat 6 Perusahaan Rp 4,8 Trliun, Termasuk Tambang Emas Astra dan Toba Pulp Lestari?
-
Bursa Transfer Liga Inggris: Manchester United Bidik Murillo sebagai Pengganti Harry Maguire
-
John Herdman Termotivasi Memenangi Piala AFF 2026, Tapi...
-
Purbaya Sebut Bisnis Sektor Media Cerah: Saham DIGI, TMPO, dan VIVA Langsung Ceria
Terkini
-
Adian Napitupulu Minta PT Antam Gerak Cepat Evakuasi Korban Asap Tambang Pongkor
-
6 Fakta Bripda Rio: Desersi Usai Selingkuh dan KDRT, Kabur Jadi Tentara Bayaran Rusia
-
BMKG Waspada Cuaca Ekstrem: Hujan Sangat Lebat dan Angin Kencang Hampir di Semua Provinsi
-
Prediksi Cuaca Hari Ini, Minggu 18 Januari: Jabodetabek Waspada Hujan Deras
-
SIPSS Polri 2026: Jadwal, Syarat, Link Pendaftaran dan Daftar Jurusan
-
Bongkar 6 Nyawa yang Masih Terjebak, Adian Ingatkan Sejarah Kelam 'Asap Pengusir' di Pongkor
-
Dirut IAT: Ada 7 Kru Pesawat ATR 42 yang Hilang di Maros
-
Antisipasi Banjir Rob hingga 20 Januari, Ancol Siagakan 68 Pompa Air
-
Menteri KKP: Tiga Personel PSDKP Hilang di Balik Kabut Maros
-
Operasi Modifikasi Cuaca, BPBD DKI Sebar 2,4 Ton Garam untuk Halau Hujan Jakarta