- Melda Safitri, seorang ibu dua anak, diceraikan oleh suaminya hanya dua hari sebelum sang suami dilantik menjadi aparatur negara (PPPK) di Aceh Singkil
- Pasca diceraikan, Melda kembali ke rumah orang tuanya dan bertahan hidup dengan membuka usaha kecil-kecilan, menjual gorengan dan minuman seribuan
- Kisahnya yang viral menarik simpati pengusaha skincare Shella Saukia, yang memberinya bantuan modal usaha berupa uang tunai dalam jumlah besar dan sebuah ponsel baru
Suara.com - Kisah pilu Melda Safitri, seorang ibu rumah tangga yang diceraikan suaminya dua hari sebelum dilantik menjadi Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK), kini menemui babak baru yang penuh haru. Setelah berjuang hidup dengan berjualan gorengan, Melda kini mendapat perhatian dan bantuan fantastis dari pengusaha skincare asal Aceh, Shella Saukia.
Tangis Melda pecah seketika saat Shella Saukia menyerahkan beberapa gepok uang pecahan Rp 50.000 sebagai modal usaha. Momen emosional itu terjadi saat Melda diundang langsung ke kediaman mewah sang pengusaha di Banda Aceh.
"Maakk," ucap Melda lirih sambil menoleh ke arah ibunya, seolah tak percaya dengan rezeki yang diterimanya, Kamis (23/10/2025).
Momen tersebut terekam dalam sebuah video yang diunggah di akun Facebook Shella Saukia, memperlihatkan Melda yang dijemput khusus bersama kedua anak dan ibunya dari Aceh Selatan. Setelah diceraikan secara lisan oleh suaminya di Aceh Singkil, Melda dan anak-anaknya memang kembali ke rumah orang tuanya.
Shella Saukia, yang tersentuh dengan kisah viral Melda, berusaha menenangkan ibu dua anak itu yang tampak terkejut melihat tumpukan uang di hadapannya.
"Ndak apa-apa, ini rejeki," ujar Shella menenangkan Melda.
Tak hanya uang tunai untuk modal, Shella juga memberikan sebuah ponsel baru untuk mendukung Melda memulai usahanya secara online. "Ini untuk modal usaha. Nanti kaka bisa jualan (skincare) online lagi," kata Shella.
Kisah Melda Safitri menjadi perbincangan hangat di seluruh Indonesia setelah terungkap bahwa ia diceraikan suaminya hanya dua hari sebelum sang suami resmi dilantik sebagai PPPK.
Selama dua bulan terakhir, hingga Oktober ini, Melda harus berjuang menghidupi kedua anaknya dengan berjualan gorengan dan minuman seharga seribu rupiah di depan rumahnya.
Baca Juga: Aksi TikToker Diduga Marina Qila Permainkan Bacaan Taawudz Tuai Kecaman
Berita Terkait
-
Slank Batal Manggung di Aceh, Ini 5 Kejanggalan Administratif yang Jadi Biang Kerok
-
Aksi TikToker Diduga Marina Qila Permainkan Bacaan Taawudz Tuai Kecaman
-
5 Fakta Pilu Pernikahan Melda Safitri, Diceraikan 2 Hari Sebelum Suami Dilantik PPPK
-
Diceraikan Suami Usai Lulus P3K, Melda Safitri Kini Dihadiahi Crazy Rich Shella Saukia Uang Segepok
-
Viral! Suami di Aceh Ceraikan Istri 2 Hari Jelang Dilantik PPPK, Baju Dinas Dibeli dari Jual Cabai
Terpopuler
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- 4 Pilihan HP OPPO 5G Terbaik 2026 dengan RAM Besar dan Kamera Berkualitas
- Bojan Hodak Beberkan Posisi Pemain Baru Persib Bandung
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- Apa itu Whip Pink? Tabung Whipped Cream yang Disebut 'Laughing Gas' Jika Disalahgunakan
Pilihan
-
Sah! Komisi XI DPR Pilih Keponakan Prabowo Jadi Deputi Gubernur BI
-
Hasil Akhir ASEAN Para Games 2025: Raih 135 Emas, Indonesia Kunci Posisi Runner-up
-
5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
-
Promo Suuegeerr Alfamart Jelang Ramadan: Tebus Minuman Segar Cuma Rp2.500
-
Menilik Survei Harvard-Gallup: Bahagia di Atas Kertas atau Sekadar Daya Tahan?
Terkini
-
Kasus Korupsi Kuota Haji, KPK Minta Bos Maktour Tetap di Indonesia
-
Diperiksa KPK, Bos Maktour Tegaskan Pembagian Kuota Haji Wewenang Kemenag
-
KPK Endus Peran Kesthuri Jadi Pengepul Uang Travel Haji untuk Pejabat Kemenag
-
Hikmahanto Soroti Risiko Gabung Dewan Perdamaian: Iuran Rp16,9 T hingga Dominasi Trump
-
Pemulihan Listrik Pascabencana di Tiga Provinsi Sumatera Capai 99 Persen
-
Bantah Pertemuan Rahasia dengan Google, Nadiem: Saya Lebih Sering Ketemu Microsoft
-
Untung Rugi RI Masuk Dewan Perdamaian Trump: Bisa 'Jegal' Keputusan Kontroversial?
-
Viral! Trotoar di Koja Dibongkar Paksa, Ternyata Ini yang Diburu Pencuri di Bawah Tanah
-
Kajari Magetan Dicopot, Diperiksa Intensif Kejagung Gegara Dugaan Pelanggaran Integritas!
-
Macet Parah di RE Martadinata, Sebagian Rute Transjakarta 10H Dialihkan via JIS