Suara.com - Arnold Schwarzenegger, aktor yang beken setelah bermain di film "Terminator: Genesesis" (1984), rupanya punya cita rasa yang tidak terlalu mengejutkan soal kendaraan.
Terkenal sebagai aktor laga dan sempat berkarier sebagai binaragawan, lelaki berusia 66 tahun itu rupanya menggemari mobil-mobil kekar. Baru-baru ini, misalnya, dia terlihat menunggangi Hummer di Los Angeles, Amerika Serikat.
Hanya saja, mobil tunggangan mantan gubernur California, AS itu sudah dipreteli. Mesinnya yang biasa boros bensin, kini diganti dengan mesin berbahan bakar sel hidrogen. Lebih ramah lingkungan.
Schwarzenegger memang dikenal sebagai tokoh pejuang lingkungan hidup di sela-sela kesibukannya di bidang seni dan politik. Ada yang unik soal Hummer berbahan bakar hidrogen milik Schwarzenegger.
Mobil itu dibelinya pada 1992, saat pertama kali Hummer diproduksi untuk kegunaan sipil selain militer. Dia salah satu warga sipil pertama yang memilik Hummer.
Hanya saja dengan bobot 2.900 kg dan lebar 2,1 meter, mobil itu dianggap terlalu besar, boros bahan bakar, dan tidak sesuai dengan regulasi bahan bakar di AS. Dia menerima banyak kritikan.
Tetapi saat kampanye pemilihan Gubernur California 2003, Schwarzenegger membuat janji. Isinya dia akan mengubah mobil kekar yang boros bahan bakar itu menjadi mobil ramah lingkungan berbahan bakar sel hidrogen.
Benar saja, tak lama kemudian ia mengeluarkan 21.000 dolar AS (sekitar Rp244,7 juta) untuk mengonversi mobilnya menjadi mesin berbahan bakar sel hidrogen.
Setelah terpilih sebagai gubernur, dia melanjutkan dengan menandatangani pendirian stasiun pengisian bahan bakar sel hidrogen di California, yang dinamai Hydrogen Highway Networkd. Inisiatifnya itu disambut oleh pemerintah federal AS, khususnya departemen energi, yang memberinya bantuan senilai 91 juta dolar AS (sekitar Rp1,05 triliun). [Autoevolution]
Berita Terkait
-
Nobody 2 Karya Timo Tjahjanto Guncang Box Office, Kalahkan Rekor Film Klasik Schwarzenegger
-
Performa Dinilai Mengecewakan, Netflix Resmi Akhiri FUBAR di Season 2
-
Film Terminator Ini Dianggap sebagai yang Terburuk oleh Arnold Schwarzenegger
-
Bukan Terminator, Ini Film yang Jadi Bayaran Terbesar Arnold Schwarzenegger
-
Gaikindo Tolak Rencana Insentif Mobil Hidrogen: Jangan Lompat Terlalu Jauh!
Terpopuler
- Penampakan Rumah Denada yang Mau Dijual, Lokasi Strategis tapi Kondisinya Jadi Perbincangan
- Belajar dari Tragedi Bulan Madu Berujung Maut, Kenali 6 Penyebab Water Heater Rusak dan Bocor
- Prabowo Disebut Ogah Pasang Badan untuk Jokowi Soal Ijazah Palsu, Benarkah?
- 3 Shio Paling Beruntung Pekan Ketiga 13-19 Oktober 2025
- 4 Mobil Listrik Termurah di Indonesia per Oktober 2025: Mulai Rp180 Jutaan
Pilihan
-
Warisan Utang Proyek Jokowi Bikin Menkeu Purbaya Pusing: Untungnya ke Mereka, Susahnya ke Kita!
-
Tokoh Nasional dan Kader Partai Lain Dikabarkan Gabung PSI, Jokowi: Melihat Masa Depan
-
Proyek Rp65 Triliun Aguan Mendadak Kehilangan Status Strategis, Saham PANI Anjlok 1.100 Poin
-
Pundit Belanda: Patrick Kluivert, Alex Pastoor Cs Gagal Total
-
Tekstil RI Suram, Pengusaha Minta Tolong ke Menkeu Purbaya
Terkini
-
SIM Mati Ribet? Panduan Lengkap Perpanjang SIM A dan C: Offline vs Online
-
Dealer ke-10 JAECOO Resmi Hadir di Yogyakarta, Bawa SUV Pemecah Rekor MURI
-
Cuma Rp 7 Ribu Sehari? Ini Rincian Biaya Punya Honda ADV160 RoadSync Selama Setahun
-
Daftar Mobil Listrik Tipe Charger CHAdeMO, Mayoritas Buatan Jepang
-
SUV, MPV, atau Crossover? Harga Mobil Nissan Oktober 2025 dan Rekomendasi Sesuai Kebutuhanmu!
-
Punya Mobil Tua Berumur 20 Tahun Lebih? Siap-siap Dapat Pesangon Puluhan Juta dari Pemerintah
-
Terpopuler: Mobil Listrik Termurah, Amankah Vario Minum Etanol?
-
Begini Jadinya 4 Mobil Toyota Terima Sentuhan Modifikator Lokal
-
Kini Lebih Murah dari Honda BeAT, Segini Harga Yamaha Grand Filano Bekas Oktober 2025
-
CBR Series Melesat, Pebalap Astra Honda Raih Tiga Podium ARRC Malaysia