Suara.com - Google, pada Senin (29/2/2016), mengumumkan jika sebuah mobil nirawak berteknologi autokemudinya telah menabrak sebuah bus kota pada pertengahan Februari lalu.
Dalam sebuah laporan kepada badan regulasi lalu-lintas California, AS tertanggal 23 Februari lalu Google menjelaskan bahwa kecelakaan itu terjadi pada 14 Februari lalu. Kecelakaan itu terjadi ketika sebuah Lexus RX450h yang digunakan untuk menguji sistem autokemudi Google menabrak sebuah bus kota.
Ketika kecelakaan terjadi mobil Google sedang melesat dengan kecepatan kurang dari 2 mil per jam. Adapun bus itu melaju di kecepatan sekitar 15 mil per jam.
Dijelaskan bahwa kecelakaan itu terjadi ketika mobil Google akan menghindari tumpukan kantung pasir di jalanan. Ketika itu, baik sistem komputer di dalam mobil dan seorang pengawas yang berada di dalam mobil memperkirakan bahwa "bus itu akan mengurangi kecepatan, untuk memberikan jalan kepada mobil Google."
Tetapi tiga detik kemudian, ketika mobil Google mulai masuk kembali ke lajurnya, ia menabrak bagian samping bus. Akibatnya mobil Lexus milik Google itu mengalami kerusakan di bagian depan, ban depan, dan sebuah sensor pada bagian samping. Tak ada korban cedera dalam kecelakaan itu.
Kecelakaan itu adalah untuk pertama kalinya mobil Google menabrak mobil lain dan terbukti membuat kesalahan. Akibat kesalahan itu, Google mengaku sudah memperbarui peranti lunak dalam sistem autokemudinya, agar kecelakaan yang sama tak terjadi lagi.
Google juga mengaku menanggung "sebagian tanggung jawab dalam kecelakaan itu, karena jika mobil kami tak berpindah, maka tak akan ada tabrakan."
Adapun hingga November 2015 lalu, mobil Google telah mengalami 17 kecelakaan ringan dan Google mengklaim dari seluruh kecelakaan itu, tak pernah sekali pun mobilnya yang menjadi pemicu masalah. (Reuters)
Berita Terkait
Terpopuler
- 63 Kode Redeem FF Terbaru 21 Januari: Ada Groza Yuji Itadori, MP40, dan Item Jujutsu
- 5 Motor Bekas 6 Jutaan Cocok untuk Touring dan Kuat Nanjak, Ada Vixion!
- 36 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 22 Januari: Klaim TOTY 115-117, Voucher, dan Gems
- Toyota Vios Bekas Tahun Muda Pajaknya Berapa? Simak Juga Harga dan Spesifikasi Umumnya
- Mobil 7 Seater dengan Harga Mirip Mitsubishi Destinator, Mana yang Paling Bertenaga?
Pilihan
-
Harga Emas Bisa Tembus Rp168 Juta
-
Fit and Proper Test BI: Solikin M Juhro Ungkap Alasan Kredit Loyo Meski Purbaya Banjiri Likuiditas
-
Dompet Kelas Menengah Makin Memprihatinkan, Mengapa Kondisi Ekonomi Tak Seindah yang Diucapkan?
-
5 Rekomendasi HP Rp1 Jutaan RAM 8 GB Terbaik Januari 2026, Handal untuk Gaming dan Multitasking
-
Harda Kiswaya Jadi Saksi di Sidang Perkara Dana Hibah Pariwisata
Terkini
-
Strategi Agresif Motul Indonesia Perkuat Jaringan Distributor Demi Kuasai Pasar Pelumas 2026
-
Apakah Sepeda Listrik Boleh Dicas Semalaman? Ini 5 Tipsnya Biar Aman
-
Modifikasi Toyota 86 Indonesia Siap Gebrak Pameran Osaka Auto Messe 2026
-
5 Rekomendasi Mobil Toyota Bekas Termurah 2026 yang Irit dan Bandel
-
Waktu Peluncuran Suzuki e-Vitara Diprediksi Hanya Tinggal Menunggu Waktu
-
5 Rekomendasi Motor Gigi Tanpa Kopling: Praktis, Irit, dan Tetap Bertenaga
-
5 Mobil Bekas dengan Captain Seat yang Lebih Murah dari Alphard, Cocok Buat Mudik
-
Quartararo Berharap Yamaha M1 dengan Mesin V4 Bisa Lebih Bertenaga di MotoGP
-
5 Mobil dengan Kaki-Kaki Paling Kuat, Tahan Banting Buat Touring Jarak Jauh dan Beban Berat
-
Kia Siapkan Sedan Listrik Kelas Atas, Performa Sekencang Lamborghini Huracan