Suara.com - Honda menginisiasi program promosi penjualan berhadiah keping emas 100 gram bagi pembeli Honda BeAT. Program yang berlangsung pada periode 1 Juni-31 Juli di seluruh Indonesia ini ditujukan sebagai stimulasi penjualan menjelang Lebaran.
Selain itu disebutkan, promosi tersebut juga untuk merayakan populasi skuter matik (skutik) BeAT yang kini telah mencapai 10 juta unit. Adapun hadiah yang disiapkan Honda untuk program promosi ini adalah 10 keping emas 100 gram, 100 unit BeAT eSP tipe cast wheel (CW), hingga 1.000 tabungan senilai Rp1 juta.
General Manager (GM) Sales Division PT Astra Honda Motor (AHM), Thomas Wijaya mengatakan, program ini sudah berjalan 20 hari dan pada 1-19 Juni tercatat sudah 84 ribu unit BeAT terjual.
"Pada akhir Juni ini, kami estimasi penjualan BeAT akan naik sekitar 15 persen dari penjualan bulan sebelumnya," ucapnya, dalam keterangan pers yang diterima Suara.com, awal pekan ini.
BeAT mengusung mesin 110cc enhanced Smart Power (eSP) yang terintegrasi dengan ACG Starter, yang mampu menghidupkan mesin lebih halus tanpa suara. Teknologi ini menjadi dasar pengaplikasian fitur canggih Idling Stop System (ISS), yang mampu mematikan mesin saat berhenti lebih dari 3 detik dan pengendara hanya perlu menarik tuas gas untuk menghidupkannya lagi.
Berdasarkan data Asosiasi Industri Sepeda Motor Indonesia (AISI), BeAT series mencatatkan penjualan sebanyak 756.204 unit year to date pada Mei 2016, dan menyumbang 50,49% dari penjualan skutik Honda yang sebanyak 1.521.335 unit.
BeAT bahkan tercatat berkontribusi hingga 39,42% dari total penjualan skutik nasional. Penjualan model ini sejak pertama kali diperkenalkan di Indonesia tahun 2008 hingga saat ini, tercatat mencapai sebanyak 10.872.503 unit.
Angka penjualan menembus 10 juta unit tersebut dibukukan pada Februari lalu, yang sekaligus mengukuhkan BeAT sebagai skutik terlaris di dunia.
Berita Terkait
Terpopuler
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- 9 HP Redmi RAM 8 GB Harga Rp1 Jutaan, Lancar Jaya Dipakai Multitasking
- Semurah Xpander Sekencang Pajero, Huawei-Wuling Rilis SUV Hybrid 'Huajing S'
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
- 5 Lem Sepatu Kuat Mulai Rp 3 Ribuan: Terbaik untuk Sneakers dan Bahan Kulit
Pilihan
-
Kutukan Pelatih Italia di Chelsea: Enzo Maresca Jadi Korban Ketujuh
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
Terkini
-
Harga Mobil Nissan 2026: Livina dan Magnite Bikin Ngiler, Siapin Duit Segini
-
5 Mobil Bekas Blue Bird yang Banyak Dilirik: Service Record Jelas, Harga Mulai Rp60 Jutaan
-
Dari Calya hingga Alphard: Intip Daftar Harga Mobil Toyota 2026 Terbaru Terlengkap
-
4 Mobil Double Cabin yang Gagah, Tangguh, dan Fungsional untuk Penggunaan Harian
-
Mending Brio atau WR-V? Segini Harga Mobil Honda 2026
-
Budget Pas-pasan? Cek 5 Mobil Matic Bekas Ini, Ada Volvo Klasik yang Harganya Cuma 20 Jutaan!
-
Bingung Pilih Suzuki Satria atau GSX-S150? Tengok Dulu Daftar Harga Motor Suzuki 2026
-
5 Rekomendasi Mobil Hatchback Murah, Kuat Nanjak di Jalan Pegunungan Meski Full Penumpang
-
7 Mobil Bekas MPV Harga Rp50 Jutaan untuk Keluarga Besar, Mesin Paling Bandel dan Irit BBM
-
Ngidam KLX di 2026? Intip Harga Motor Kawasaki di Indonesia per Januari