Suara.com - Mitsubishi makin serius mengekspansi pasar Indonesia, juga Asia Tenggara (ASEAN). Pabrikan asal Jepang itu berencana memperdalam penetrasi mereka di region yang dinilai memiliki prospek cerah ini.
Mitsubishi, tulis Nikkei Asian Review, Selasa (28/2/2017), menargetkan untuk meningkatkan jumlah diler mereka hingga 20 persen di Filipina dan Indonesia, serta 6 persen di Thailand pada 2020.
Di samping itu, produsen mobil niaga dan mobil penumpang tersebut bakal menggandakan tenaga kerja di bidang maintenance (purnajual) tiga tahun dari sekarang.
Di Filipina, jumlah diler akan dikembangkan dari 48 outlet saat ini menjadi 70 diler. Sementara, jumlah diler di Indonesia bakal menjadi 300 diler. Adapun jaringan penjualan dan purnajual di Thailand kelak menjadi 230 outlet.
Jumlah tenaga kerja Mitsubishi di sektor purnajual sendiri di Filipina serta Indonesia nantinya bertambah dua kali lipat, menjadi masing-masing 1.400 dan 3.000 pekerja.
Lebih lanjut, pabrikan yang baru saja menjalin aliansi dengan Renault-Nissan itu pun dikabarkan akan memulai perakitan Mirage di Filipina pada bulan ini, tidak lagi mengekspornya dari Thailand.
Di Indonesia sendiri, seperti telah diketahui, Mitsubishi sudah membangun pabrik berkapasitas total 160 ribu unit per tahun yang dijadwalkan mulai beroperasi April 2017. Pabrik dengan nilai investasi 600 juta dollar (Rp8 triliun) itu akan memproduksi All-New Pajero Sport, L300, dan model pesaing Toyota Avanza.
Mitsubishi merestrukturisasi pula bisnis mereka per April nanti dengan membuat perusahaan baru yang fokus pada penjualan mobil penumpang. Selain itu, mereka juga akan memproduksi multi purpose vehicle (MPV) bagi Nissan dan berbagi sumber daya komponen.
Baca Juga: Mobil Rp10 Miliar dari Bentley Ini Sudah Tersedia di Jakarta
Berita Terkait
-
Mobil Hasil Kolaborasi Nissan-Mitsubishi 'Lahir' Tak Lama Lagi
-
Punya STNK Mobil Mitsubishi Dapat Potongan Harga Rp5 Juta
-
Pabrik Rampung, Mitsubishi Bersiap Produksi All-New Pajero Sport
-
Mitsubishi dan Nissan Indonesia Sudah Bertemu Bahas Kolaborasi
-
Pesaing Avanza dari Mitsubishi Dipastikan Meluncur di GIIAS 2017
Terpopuler
- Breaking News! PSSI Resmi Umumkan Pelatih Timnas Indonesia
- 8 City Car yang Kuat Nanjak dan Tak Manja Dibawa Perjalanan Jauh
- 5 Rekomendasi Cushion Mengandung Skincare Anti-Aging Untuk Usia 40 Ke Atas
- Djarum Buka Suara soal Pencekalan Victor Hartono dalam Kasus Dugaan Korupsi Tax Amnesty
- 5 Smartwatch Terbaik untuk Olahraga dan Pantau Detak Jantung, Harga Mulai Rp300 Ribuan
Pilihan
-
Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
-
Harga Minyak Dunia Melemah, di Tengah Upaya Trump Tekan Ukraina Terima Damai dengan Rusia
-
Indonesia jadi Raja Sasaran Penipuan Lowongan Kerja di Asia Pasifik
-
Kisah Kematian Dosen Untag yang Penuh Misteri: Hubungan Gelap dengan Polisi Jadi Sorotan
-
Kisi-Kisi Pelatih Timnas Indonesia Akhirnya Dibocorkan Sumardji
Terkini
-
Terpopuler: City Car Seharga Xmax hingga Motor Matic Paling Irit Sesuai Gaji Guru
-
Suzuki Grand Vitara Terima Sentuhan Baru di GJAW 2025
-
5 Motor Touring Bekas di Bawah Rp20 Juta, Masih Nyaman untuk Jarak Jauh
-
MG Bawa Jajaran Kendaraan Elektrifikasi ke GJAW 2025
-
Lepas L8 Versi Setir Kanan Debut Global di Indonesia, Incar Segmen SUV Premium
-
DFSK Gelora E Ditawarkan dengan Harga Lebih Terjangkau di GJAW 2025
-
Berapa Harga Mobil Bekas Toyota Veloz? Versi Hybrid Resmi Diluncurkan di Indonesia
-
5 Motor Matic Bekas Alternatif Nmax yang Tahan Banting untuk Jalanan Pegunungan
-
5 Rekomendasi Parfum Mobil yang Aman Buat AC dan Aromanya Enak Buat Hidung
-
Wuling New Alvez Tampil Lebih Stylish Berkat Sejumlah Penyegaran