Suara.com - Memanfaatkan ajang GAIKINDO Indonesia International Auto Show atau GIIAS 2018, PT. Suzuki Indomobil Sales (SIS) menawarkan program menarik untuk calon konsumen yang ingin memboyong All New Ertiga. Di mana calon konsumen yang ingin melakukan tukar tambah (trade-in) akan langsung difasilitasi oleh Suzuki Auto Value.
"Dalam GIIAS 2018 ini, kami adakan program tukar tambah melalui Suzuki Auto Value. Karena sudah lumrah, orang membeli mobil baru pasti ingin menjual mobil yang lama," ujar Hendro Tri Wibowo, Area Sales Manager PT SIS, di ICE, BSD City, Tangerang, Sabtu (04/08/2018).
Dalam hal ini, Hendro Tri Wibowo menjelaskan bahwa program tukar tambah yang dihadirkan tidak hanya terbatas mobil Suzuki. Calon konsumen yang memiliki merek lain juga bisa melakukan proses tukar tambah.
"Mau bawa kendaraan bermerek apa saja, selama yang akan dibeli produksi Suzuki pasti akan kami layani," tandas Hendro Tri Wibowo.
Terkait harga, Hendro Tri Wibowo menegaskan, tukar tambah akan dilakukan dengan cara yang transparan. Pasalnya, Suzuki punya sistem yang nantinya akan menentukan harga dari produk konsumen itu sendiri.
Setelah itu konsumen bisa membandingkan apakah harga yang ditawarkan kompetitif. Dan yang pasti Suzuki, akan menawarkan harga terbaik agar calon konsumen bisa memiliki All New Ertiga.
"Prosesnya sangat simple. Bisa selesai hanya dalam satu hari," terangnya lagi.
Berita Terkait
Terpopuler
- Terungkap! Kronologi Perampokan dan Penculikan Istri Pegawai Pajak, Pelaku Pakai HP Korban
- 5 Rekomendasi Motor yang Bisa Bawa Galon untuk Hidup Mandiri Sehari-hari
- 5 Bedak Padat yang Bagus dan Tahan Lama, Cocok untuk Kulit Berminyak
- 5 Parfum Aroma Sabun Mandi untuk Pekerja Kantoran, Beri Kesan Segar dan Bersih yang Tahan Lama
- 7 Pilihan Sepatu Lokal Selevel Hoka untuk Lari dan Bergaya, Mulai Rp300 Ribuan
Pilihan
-
Geger Keraton Solo: Putra PB XIII Dinobatkan Mendadak Jadi PB XIV, Berujung Walkout dan Keributan
-
Cetak 33 Gol dari 26 Laga, Pemain Keturunan Indonesia Ini Siap Bela Garuda
-
Jawaban GoTo Usai Beredar Usul Patrick Walujo Diganti
-
Waduh, Rupiah Jadi Paling Lemah di Asia Lawan Dolar Amerika Serikat
-
Tekad Besar Putu Panji Usai Timnas Indonesia Tersingkir di Piala Dunia U-17 2025
Terkini
-
Adu Spesifikasi NMAX vs AEROX Versi Listrik dari Yamaha
-
New Honda Scoopy Tampil Lebih Stylish dengan Pilihan Warna Baru
-
Bukan Aerox, 6 Fakta Motor Listrik Yamaha Bertampang Sangar Harga Murah
-
Avanza Tua Tenaga Prima, Ini 8 Pilihan Mobil Sejuta Umat Cocok untuk Pemula
-
5 Rekomendasi Mobil Bekas Hatchback untuk Wanita Karier, Harga Mulai Rp60 Jutaan
-
5 Pilihan Motor yang Praktis untuk Angkut Tabung Gas, Murah Mulai Rp8 Jutaan
-
IMHAX 2025 Suguhkan Berbagai Macam Apparel Riding Bagi Para Bikers Enthusiast
-
5 Pilihan Mobil Listrik yang Bisa Parkir Otomatis, dari BMW Seri 7 hingga Nissan Leaf
-
5 Rekomendasi Motor Bekas Rp4 Jutaan Terbaik 2025, Tangguh Bertenaga!
-
Harga Suzuki S-Presso Bekas November 2025, Pilihan Cerdas Mobil Murah dan Irit BBM