Suara.com - PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia (MMKSI) mengumumkan kampanye bertajuk #PilihXPANDERPinterBener di ajang otomotif tahunan Telkomsel IIMS 2019.
Deputy General Manager of Coordination & Development Office PT MMKSI,
Intan Vidiasari, menjelaskan, kampanye ini bertujuan untuk mengedukasi konsumen dan potensial konsumen tentang keuntungan yang didapat jika membeli Mitsubishi XPANDER. "Seperti diketahui, kampanye ini memang lebih menitikberatkan kepada aftersales alias total biaya kepemilikan dari kendaraan," ujar Intan, di JIExpo Kemayoran, Jakarta Pusat.
Berbeda dengan kampanye yang dilakukan Mitsubishi sebelumnya, #PilihXPANDERPinterBener lebih menitikberatkan pada keuntungan yang didapat jika membeli Mitsubishi XPANDER.
Sementara itu, Head of Aftersales Planning Department, Adam Rahman menambahkan, kampanye ini memberikan berbagai keuntungan kepada pemilik Mitsubishi XPANDER. Konsumen dapat menikmati SMART Package yang didapatkan langsung secara gratis pada setiap pembelian Mitsubishi XPANDER.
Selain itu, Adam mengklaim, total biaya kepemilikan Mitsubishi XPANDER lebih hemat hingga 45 persen jika dibandingkan dengan kompetitor. "Kami punya dua keunggulan yang ditawarkan. Pertama, Pinter mengenai biaya perawatan, kemudian Pinter karena harga sparepart yang kami tawarkan cukup kompetitif," terang Adam.
Ia juga menambahkan, berdasarkan hasil hitungan internal, dari 100 ribu kilometer pemakaian, konsumen bisa hemat 45 persen dibanding merek lain. "Pengujian kami lakukan dengan kompetitor sekelasnya, sehingga membeli XPANDER masih lebih hemat," ungkapnya.
Kampanye #PilihXPANDERPinterBener mengangkat kisah sebuah keluarga, yaitu “Suami Pinter” dan “Istri Bener” yang dipresentasikan oleh Ringgo Agus, Sabai Dieter, dan anak mereka Bjorka. Keluarga ini memilih Mitsubishi XPANDER sebagai kendaraan keluarga, setelah mereka mempertimbangkan berbagai keuntungan yang didapat.
SMART Package XPANDER
Sementara itu, Department Head of After Sales Marketing & Development PT MMKSI, Ronald Reagan, mengatakan melalui kampanye ini, konsumen yang membeli Mitsubishi XPANDER diharapkan akan merasakan keuntungan, karena paket biaya yang murah. Bahkan bila dibandingkan dengan membeli produk kompetitor, selisihnya cukup jauh.
"Setiap pembelian XPANDER baru, konsumen mendapat layanan paket SMART tipe Gold, dengan manfaat biaya perawatan gratis sampai tiga tahun atau 50.000 km, termasuk part service berkala, produk chemical, aplikasi water repellent dan asuransi kecelakaan selama satu tahun," ujarnya, di booth Mitsubishi JIExpo Kemayoran, Jakarta Kamis (2/5/2019).
Baca Juga: Xpander Bantu Mitsubishi Lewati Target di IIMS 2019
Untuk aplikasi water repellent, tambah Ronald, kendaraan konsumen akan dilapisi setiap 10 ribu kilometer. Fasilitas ini membuat bodi tunggangan Mitsubishi XPANDER lebih terlindung dari jamur, yang bisa terjadi akibat pemakaian. Selain itu, ada juga asuransi kecelakaan yang akan diberikan selama satu tahun.
"Konsumen berikut keluarga akan diberikan asuransi. Bukan hanya saat menggunakan XPANDER, tapi juga dalam berbagai situasi," tambahnya.
Dengan banyaknya keuntungan yang didapat pada setiap pembelian Mitsubishi XPANDER, tidak mengherankan jika MPV ini menjadi favorit keluarga di Indonesia. Untuk lebih lengkapnya mengenai XPANDER, dapat dilihat di sini.
Berita Terkait
Terpopuler
- Sunscreen untuk Usia 50-an Sebaiknya SPF Berapa? Cek 5 Rekomendasi yang Layak Dicoba
- Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
- 5 Sunscreen Terbaik Harga di Bawah Rp30 Ribu agar Wajah Cerah Terlindungi
- Siapa Shio yang Paling Hoki di 5 November 2025? Ini Daftar 6 yang Beruntung
- 24 Kode Redeem FC Mobile 4 November: Segera Klaim Hadiah Parallel Pitches, Gems, dan Emote Eksklusif
Pilihan
-
Bisnis Pizza Hut di Ujung Tanduk, Pemilik 'Pusing' Berat Sampai Berniat Melego Saham!
-
Bos Pajak Cium Manipulasi Ekspor Sawit Senilai Rp45,9 Triliun
-
6 Kasus Sengketa Tanah Paling Menyita Perhatian di Makassar Sepanjang 2025
-
6 HP Memori 128 GB Paling Murah Terbaru 2025 yang Cocok untuk Segala Kebutuhan
-
4 Rekomendasi Tablet RAM 8 GB Paling Murah, Multitasking Lancar Bisa Gantikan Laptop
Terkini
-
Daftar Harga Mobil Nissan Terbaru 2025, Mulai dari Seri MPV Sampai SUV
-
5 Tips Merawat Motor Listrik saat Musim Hujan, Biar Gak Cepat Rusak
-
Apakah Mesin Xforce dan Xpander Sama? Simak Perbedaan Spesifikasinya
-
5 Motor Matic Bekas 150cc Termurah: Harga Tak Melilit, Mesin Elit
-
BYD M9 MPV Hybrid Penantang Wuling Darion Resmi Meluncur
-
Terpopuler: Daihatsu Bikin Mobil 2-Tak? Kena Cuci Steam Bisa Mogok
-
7 Pilihan Motor Listrik yang Aman Dipakai saat Hujan, Gak Takut Korslet di Jalan
-
Berapa Harga Honda Brio Bekas dari Tahun ke Tahun? Cek Spesifikasi dan Pajak
-
4 Mobil Toyota yang Dikenal Badak dengan Harga di Bawah Rp100 Juta
-
Daihatsu Siap Sambut Era Etanol, Semua Model Kompatibel dengan E10