Suara.com - Bagi para pemudik atau mudikers berkendaraan pribadi, pagi ini (31/5/2019) aturan penggunaan tol one way di tol Trans Jawa sudah diberlakukan. Sementara diferensiasi tarif penyeberangan feri Merak - Bakauheni juga sudah dimulai sejak sehari lalu (30/5/2019). Semoga perjalanan Anda sekeluarga dalam mengaspal menuju kampung halaman selamat dan aman, tidak kurang sesuatu apapun.
Sebelum jauh dari kediaman, coba teliti sejenak. Apakah kartu e-money sudah disiapkan? Juga daftar SPBU untuk mengisi ulang bahan bakar serta posko mudik untuk memeriksa kelaikan kendaraan selama mudik? Dan tak kalah penting, adalah asuransi mobil pribadi.
Dikutip dari kantor berita Antara, memiliki asuransi kendaraan selama mudik membuat si pemilik kendaraan mendapatkan kemudahan apabila terjadi hal darurat selama perjalanan, karena perusahaan asuransi menyediakan layanan bantuan.
"Selama periode mudik lebaran, Adira Insurance menyiapkan contact center Adira Care 1500 456 dan rescue unit yang standby 24 jam di Indonesia," kata Julian Noor, Chief Executive Officer Adira Insurance.
Berkoordinasi dengan Autocillin Garage yang tersebar di seluruh Indonesia, Adira Insurance telah menyiapkan bantuan untuk mengantisipasi kemungkinan kendaraan akan masuk bengkel karena kecelakaan atau risiko saat mudik lainnya.
Sementara Tanny Megah Lestari, Business Division Development Head Adira Insurance, menambahkan, pihaknya telah mempersiapkan layanan emergency road assistance seperti bantuan derek, jumper, bantuan penggantian ban, kendaraan terkunci secara tidak sengaja, dan berbagai fasilitas rescue lainnya.
"Jika pelanggan kami mengalami musibah saat perjalanan mudik, silakan langsung menghubungi contact center Adira Care 1500 456 atau mengirimkan SMS di nomor 0812-1113456," tukasnya.
Well, para pemilik kendaraan bermotor yang siap mudik bermobil pribadi, jangan lupakan fasilitas dari pihak asuransi kendaraan bermotor Anda. Pasti berguna, mengingat perjalanan mudik adalah menempuh jarak yang tidak sedikit.
Pilihlah jenis yang sesuai dengan kebutuhan mudik, sehingga sekeluarga merasa lebih aman dan nyaman di jalan.
Baca Juga: Tingkatkan Kualitas Pelatihan BLK Otomotif, Kemnaker Gandeng Nissan
Selamat mudik!
Berikut jadwal sistem tol satu arah untuk tol Trans Jawa dan diferensiasi tarif penyeberangan feri:
Jadwal sistem tol satu arah di tol Trans Jawa
Arus mudik: 30 Mei - 2 Juni 2019
Arus balik: 7 - 9 Juni 2019
Sistem berlaku di: gerbang Tol Cikarang Utama KM 29 hingga Gerbang Tol Brebes Barat KM 262.
Jadwal diferensiasi tarif penyeberangan feri
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
- Jalan Putri Hijau/Yos Sudarso Medan Ditutup 31 Januari hingga 6 Februari, Arus Lalin Dialihkan
- 5 Bedak Wardah High Coverage untuk Flek Hitam Membandel Usia 55 Tahun
- Reshuffle Kabinet: Sugiono Jadi Menko PMK Gantikan 'Orang Jokowi', Keponakan Prabowo Jadi Menlu?
- 3 Pilihan HP Infinix 5G dengan Performa Tinggi dan Layar AMOLED
Pilihan
-
Siapa yang Meminta Iman Rachman Mundur dari Dirut BEI?
-
Skandal Sepak Bola China: Eks Everton dan 72 Pemain Dijatuhi Sanksi Seumur Hidup
-
Iman Rachman Mundur, Penggantinya Sedang Dalam Proses Persetujuan OJK
-
Purbaya: Mundurnya Dirut BEI Sentimen Positif, Saatnya Investor 'Serok' Saham
-
5 Fakta Menarik Cheveyo Balentien: Pemain Jawa-Kalimantan yang Cetak Gol untuk AC Milan
Terkini
-
Sepeda Listrik Perlu Dicas Setiap Hari? Ini 5 Pilihan yang Baterainya Awet
-
Kabin Nyaman 5 Orang, Bensin Super Irit: Pesona Mobil Bekas Honda Seharga Matic Premium
-
Toyota Urban Cruiser vs BYD Sealion 7 Performance: Harga Mirip, Mana yang Bisa Jalan Lebih Jauh?
-
Cari Motor Bekas ABS di Bawah 10 Juta, Mungkinkah Ditemukan?
-
Industri Otomotif Bawa Indeks Kepercayaan Industri Naik Tinggi di Januari 2026
-
7 Rekomendasi Motor Listrik Untuk Ojol, Irit Bahan Bakar dan Cocok Dipakai Harian
-
5 Rekomendasi Motor Bebek Yamaha Terbaik 2026, Irit dan Tangguh
-
Mending Aki Basah atau Kering? Simak Bedanya Biar Tak Salah Beli
-
BYD Pilih Vietnam Perkuat Cengkraman di ASEAN Lewat Investasi Pabrik Baterai Mobil Listrik
-
Akhir Sebuah Era: Quartararo Dikabarkan Pilih Honda, Yamaha Ditinggalkan karena Lambat?