Suara.com - Ada beberapa mobil yang sudah terpasang sunroof dari pabrik. Tak hanya soal gengsi dan estetika, sunroof mobil juga ada fungsinya, lho. Kalau menurut warganet, sih, sunroof mobil berfungsi untuk kampanye capres hingga menjemur pakaian. Kira-kira apa lagi ya, fungsi sunroof mobil versi warganet?
Bermula dari pertanyaan seorang warganet bernama Hermano Gema tentang fungsi sunroof mobil di Indonesia. Mungkin pertanyaan tersebut mengarah ke iklim dan kondisi cuaca di Indonesia.
Penasaran, ia pun bertanya ke grup Motuba (Mobil Tua Bangka) di jejaring Facebook. "Sebenarnya di Indonesia fungsi jendela sunroof itu apa sih, penasaran saya." Tulis Hermano penasaran.
Tak butuh waktu lama, pertanyaan itu langsung mendapat respons dari warganet. Setidaknya ada lebih dari 200 komentar warganet yang memberikan jawaban fungsi sunrof mobil.
Alih-alih mendapat pencerahan dan jawaban yang benar, warganet malah punya versi sendiri soal fungsi sunroof mobil di Indonesia.
Ternyata cukup banyak warganet yang mengatakan, fungsi sunroof mobil adalah untuk kampanye capres.
Seperti kata Dimas yang mengatakan "Buat orang kampanye mbah, kan kalau keluar lewat jendala samping miring terus kan capek,"
Atau Rizky yang bilang sunroof mobil itu berfungsi untuk kampanye sehingga bisa menyapa para pendukung "Buat kalau kampanye bisa dadah-dadah ke pemilih,".
Sementara warganet lainnya mengatakan untuk menjemur pakaian, sampai agar terlihat mahal.
Baca Juga: PUPR Bantu Komunitas Pedagang Bakso di Banten Miliki Rumah Layak Huni
Memang sebetulnya apa sih fungsi dari sunroof mobil?
Dirangkum dari berbagai sumber, salah satu fungsi sunroof mobil adalah untuk menciptakan kesan lega di dalam kabin karena adanya cahaya alami yang masuk.
Lebih lanjut, sunroof mobil juga berguna untuk mendapatkan udara segar jika tak ingin menggunakan AC. Lalu apa bedanya dengan jendela samping?
Diyakini, membuka sunroof mobil bisa menjaga keheningan kabin dari suara di luar, sementara udara segar bisa tetap masuk.
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas 50 Jutaan dari Suzuki, Ideal untuk Harian karena Fungsional
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- Apakah Habis Pakai Cushion Perlu Pakai Bedak? Ini 5 Rekomendasi Cushion SPF 50
- 5 Rekomendasi HP RAM 8GB Rp1 Juta Terbaik yang Bisa Jadi Andalan di 2026
- 7 Sepatu Nike Tanpa Tali yang Praktis dan Super Nyaman untuk Lansia
Pilihan
-
ASEAN Para Games 2025: Nurfendi Persembahkan Emas Pertama untuk Indonesia
-
Perbedaan Jaring-jaring Kubus dan Balok, Lengkap dengan Gambar
-
Rupiah Loyo, Modal Asing Kabur Rp 27 Triliun Sejak Awal Tahun
-
Izin Tambang Emas Martabe Dicabut, Agincourt Resources Belum Terima Surat Resmi dari Pemerintah
-
Hashim dan Anak Aguan Mau Caplok Saham UDNG, Bosnya Bilang Begini
Terkini
-
Setara Harga NMAX, Ini 5 Rekomendasi Mobil Bekas Rp30 Jutaan yang Irit BBM
-
Tanpa Turun dari Mobil, Ini Cara Cek Batas Aman Banjir Lewat Spion
-
6 Fakta Peluncuran Yamaha MotoGP 2026: Akhirnya Pakai V4 Demi Kejar Ducati!
-
Jadi Model Terlaris di China, Geely Pede Jual 1.000 Unit EX2 per Bulan di Indonesia
-
Honda Brio Vs Jazz, Mending Mana? Cek Perbandingan Spek dan Harga
-
4 Varian Yamaha Aerox Alpha 2026, Selisih Harga Tipe Turbo dan Biasa Tembus Rp10 Juta, Pilih Mana?
-
Cari Mobil Bekas untuk Usaha? Ini Alasan Suzuki Carry Lebih Disarankan Ketimbang Kijang dan Zebra
-
10 Varian Wuling Cortez dan Biaya Pajaknya di 2026, Ramah UMR?
-
5 Mobil Bekas dengan Fitur Keyless, Modal Rp100 Juta Dapat Keamanan Canggih
-
5 Rekomendasi Hatchback Lebih Irit dari Agya-Ayla, Cocok untuk Commuter Harian di Jakarta