Suara.com - Menyambut era Kendaraan Bermotor Listrik (KBL), berbagai inovasi tentang tunggangan terelektrifikasi di Tanah Air menjadi catatan tersendiri di kalangan beberapa departemen terkait. Seperti Kementerian Riset dan Teknologi, serta Kementerian Perindustrian.
Dikutip dari kantor berita Antara, Menteri Riset dan Teknologi (Menristek) serta Kepala Badan Riset Inovasi Nasional (BRIN), Bambang P.S Brodjonegoro menyatakan bahwa penelitian otomotif dan kesehatan serta inovasinya masuk ke dalam prioritas riset nasional.
Karya inovasi mobil dan sepeda motor listrik dinilai Menristek memiliki peluang besar untuk terus dikembangkan sebagai alat transportasi di Indoensia.
"Jika sudah masuk prioritas riset nasional maka akan ada alokasi anggaran untuk mendukungnya," demikian penjelasan Menristek Bambang P.S Brodjonegoro saat melakukan kunjungan kerja ke Surabaya, Minggu (10/11/2019).
Menurut Menristek, Pemerintah akan mulai mendorong dan melakukan konsultasi atau forum bersama sektor usaha. Kemudian diharapkan bahwa dunia usaha bisa terjun langsung dalam melakukan pengembangan dua produk inovasi tadi, salah satunya adalah sektor otomotif.
Di sektor dunia usaha otomotif, pengembangan KBL baik mobil maupun motor listrik adalah memproduksi karya Institut Teknologi Sepuluh Nopember Surabaya (ITS) sebagai produk massal. Adapun prosesnya melewati pengujian prototipe di lapangan terlebih dahulu.
"Setelah itu akan kami dorong menjadi produk dari sektor BUMN (Badan Usaha Milik Negara) atau swasta," jelas Menristek.
Intinya, pemerintah akan berupaya semaksimal mungkin agar berbagai produk inovatif anak bangsa bisa dikomersialkan sehingga membantu pertumbuhan ekonomi bangsa.
"Itu yang akan menjadi prioritas kami di Kementerian Riset dan Teknologi/Badan Riset Inovasi Nasional," tutup Bambang P.S Brodjonegoro.
Baca Juga: Ford v Ferrari, Tontonan Seru bagi Pencinta Otomotif Sejati
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 5 Cat Rambut yang Tahan Lama untuk Tutupi Uban, Harga Mulai Rp17 Ribuan
Pilihan
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
-
Kriminalisasi Rasa Tersinggung: Mengadili Komedi 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono
-
Duduk Perkara Ribut Diego Simeone dengan Vinicius Jr di Laga Derby Madrid
Terkini
-
Ingin Beli SUV Mewah, Ini Daftar Harga Mobil Subaru Januari 2026!
-
Rp3 Juta Dapat Motor Bekas Apa? Ini 5 Opsi yang Bermesin Bandel dan Mudah Dirawat
-
Terkenal Bandel, 5 Motor Bekas Ini Ternyata Cuma Dijual Rp5 Jutaan
-
Siapkan Tabungan Mulai Sekarang! Ini 5 Rekomendasi Motor buat Mudik Nyaman di Lebaran 2026
-
4 Rekomendasi Motor Bebek Terbaik Harga Murah Under 7 Juta: Serba Bandel, Serba Irit!
-
5 Kekurangan Membeli Motor Bekas dan Tips Agar Tidak Salah Beli
-
7 Tips Memilih Motor Bekas untuk Anak Sekolah Anti Zonk: Biar Nggak Dapat Unit Rewel
-
Mending Karimun 'Kotak' atau BYD Atto 1? Sama-sama Hemat, Tapi Awas Jebakan Ini
-
Motor Matic Terbaik Yamaha Harga di Bawah Rp 20 Juta: Pilih Mio M3, Gear 125, atau Gear Hybrid?
-
Awas Cat Rusak! Jangan Cuci Motor saat Mesin Panas, Ini Solusi Gratis Biar Awet