Suara.com - Kekinian, pabrikan otomotif mengembangkan kapabilitas mereka untuk menciptakan produk di luar core business utama. Contohnya seperti yang dilakukan Yamaha. Kondang sebagai salah satu bintang dunia roda dua, termasuk memiliki tim pabrikan di MotoGP, perusahaan berlogo garpu tala ini menciptakan mesin untuk kendaraan road empat.Salah satunya dicangkokkan ke kompartemen mesin Alfa Romeo 4C, sebuah sportscar keren.
Niatan Yamaha dalam menciptakan mesin mobil ini adalah memberikan layanan yang lebih personal kepada para konsumennya. Termasuk merambah sektor di luar roda dua.
Lantas ada kejadian viral di Tanah Air, di mana mobil dijumpai bisa berada di lokasi jauh dari jalan raya. Bisa disebut sebagai nyasar, dan ada pula yang mengkaitkannya dengan unsur mistis. Namun apapun spekulasi atau dugaan terjadinya hal aneh atau menyeramkan itu, pengemudi mesti tetap fokus saat berada di balik kemudi.
Kemudian, kabar recall atau penarikan pulang atau kembali ke pabrikan pembuat lewat dealer maupun bengkel resmi, terjadi pada Tesla Model X. Sebuah mobil kategori Sport Utility Vehicle (SUV) dari pabrikan mobil listrik Tesla Incorporation. Alasan yang dikemukakan untuk penggantian adalah adanya proses kimia penyebab korosi. Demi keamanan, belasan ribu unit dipanggil pulang.
Berikut adalah tautan selengkapnya. Lima (5) artikel rekomendasi dari kanal otomotif Suara.com, mulai pagi hingga malam tadi. Selamat menikmati.
1. Setelah Viral Mobil Masuk Sawah, Kendaraan Ini Nyasar ke Hutan
Beberapa saat lalu, media sosial negeri kita viral oleh berita satu unit mobil kategori Multi-Purpose Vehicle (MPV) mendarat mulus di tengah sawah. Mengundang tanda tanya, karena sang pengemudi saat itu tertidur dan ketika membuka mata sudah ada di antara tanaman padi. Tayangannya ada di sini.
Kini, ada kejadian yang kurang lebih senada. Namun lokasinya bukan sawah, melainkan hutan! Kendaraannya sama dengan MPV masuk sawah, yaitu Toyota Avanza.
Baca Juga: Dampak Covid-19, Produksi Nissan X-Trail di Jepang Terhenti
2. Setelah UFO, Ada Kasur Terbang. Bisa Viral Bagi Pengguna Jalan Tol?
Namanya memanfaatkan rak di atas atap mobil alias roof-rack boleh-boleh saja. Persoalannya, jalan raya bukan milik sendiri, namun digunakan bersama pengguna lainnya. Hal yang terasa sepele bagi kita, bisa jadi sumber petaka bagi pengemudi lainnya. Jadi, kelakuan seperti ini janganlah ditiru.
Video insiden ini dibagikan oleh akun Facebook atas nama Arifin Widodo Aje. Dalam tayangan itu diperlihatkan sebuah springbed alias kasur busa berpegas yang dibawa pemobil terbang dari atapnya.
3. Koleksi Mobil Milik Ketum PAN Zulkifli Hasan, Cuma 1 Tapi Mewah
Zulkifli Hasan saat ini terpilih menjadi ketua umum (Ketum) Partai Amanat Nasional (PAN). Ini adalah kali kedua Zulkifli Hasan menjadi ketum PAN.
Berita Terkait
Terpopuler
- Erick Thohir Umumkan Calon Pelatih Baru Timnas Indonesia
- 4 Daftar Mobil Kecil Toyota Bekas Dikenal Ekonomis dan Bandel buat Harian
- Bobibos Bikin Geger, Kapan Dijual dan Berapa Harga per Liter? Ini Jawabannya
- 6 Rekomendasi Cushion Lokal yang Awet untuk Pekerja Kantoran, Makeup Anti Luntur!
- 5 Lipstik Transferproof untuk Kondangan, Tidak Luntur Dipakai Makan dan Minum
Pilihan
-
Pakai Bahasa Pesantren! BP BUMN Sindir Perusahaan Pelat Merah Rugi Terus: La Yamutu Wala Yahya
-
Curacao dan 10 Negara Terkecil yang Lolos ke Piala Dunia, Indonesia Jauh Tertinggal
-
Danantara Soroti Timpangnya Setoran Dividen BUMN, Banyak yang Sakit dan Rugi
-
Mengapa Pertamina Beres-beres Anak Usaha? Tak Urus Lagi Bisnis Rumah Sakit Hingga Hotel
-
Pandu Sjahrir Blak-blakan: Danantara Tak Bisa Jauh dari Politik!
Terkini
-
5 Rekomendasi Mobil Keluarga yang Bisa Buat Kondangan Ramai-ramai
-
Motor Listrik Polytron FOX 350 Resmi Meluncur, Mulai Rp 15 Jutaan
-
5 Mobil Bekas dengan Ground Clearance Tinggi, Cocok untuk Medan Berat
-
Hal Sepele yang Sering Diabaikan saat Memilih Mobil Bekas Sebagai Mobil Pertama
-
Fitur Keselamatan Mitsubishi Destinator yang Kantongi Lima Bintang di ASEAN NCAP 2025
-
5 Rekomendasi Mobil Bekas Lebih Murah dari Harga Nmax, Pilihan Sedan hingga MPV
-
Wuling Incar Segmen Mobil Keluarga Lewat Kehadiran Darion PHEV
-
7 Mobil Bekas untuk Anak Kuliah Budget Rp40 Jutaan, Sedan hingga City Car
-
5 Mobil Keluarga Bekas Harga di Bawah Rp80 Juta, Nyaman dan Muat Banyak
-
Harga CRF1100L Africa Twin Tembus Rp 647 Juta dengan Pilihan Warna Baru