Suara.com - Rafathar pada Senin (16/3/2020) kemarin baru saja menyelesaikan prosesi sunatan. Anak Raffi Ahmad-Nagita Slavina ini pun lega setelah melewati momen ini.
Nah, Raffi Ahmad berencana untuk memberikan kejutan berupa hadiah mobil mewah untuk Rafathar. Mobil ini diberikan sebagai ucapan syukur Rafathar telah menyelesaikan sunatan.
Dalam sebuah video Youtube RANS Entertainment, Raffi sudah memilih mobil mewah yang akan dibelinya untuk kado hadiah Rafathar. Mobil yang dibelinya ternyata sama dengan mobil yang pernah dibeli Baim Wong beberapa waktu lalu, yakni Peugeot 5008.
Sebelumnya Raffi dibuat galau antara memilih Peugeot 5008 atau 3008. Namun, Nagita meyakinkan kalau membeli mobil harus yang bisa memuat banyak orang.
Dan jatuhnya membeli Peugeot 5008. Mobil ini dibelinya lewat Astra Peugeot di Jakarta. Raffi meminta agar mobilnya nanti dibungkus menggunakan karton agar terlihat surprise.
Setelah melakukan pembayaran, mobil tersebut akhirnya ditaruh di garasi dengan kondisi tertutup kardus dengan hiasan pita-pita.
Rafathar kemudian diajak ke garasi untuk melihat hadiah yang diberikan sang ayah tercinta tersebut apa. Bersama dengan Baim Wong dan keluarga, Raffi mengajak Rafathar berjalan ke garasi rumahnya.
Rafathar pun membuka isi kardus tersebut dan kaget melihat hadiah berupa mobil mewah Peugeot 5008. Ia lantas memeluk Raffi Ahmad yang berada disampingnya.
"Terima kasih mama, papa," aku Rafathar.
Baca Juga: Kena Omel Istri, Raffi Ahmad Minta Andre Taulany Balikin Duit Rp 100 Juta
"Wah Om Baim belum punya ini," kelakar Baim Wong.
"Jadi Rafathar kalau mau pergi kemana-kemana pakai mobil ini. Pelukan dulu dong," ujar Raffi Ahmad.
"Ini samaan ama mobil kita cuma beda warna," ujar Baim Wong tertawa ngakak.
"Iya?" tanya Nagita Slavina.
"Gue baru sadar, mobilnya sama dengan Kiano," tegas Baim Wong.
"Iya sama mobilnya karena aku lihat vlognya Baim," aku Raffi Ahmad.
Berita Terkait
Terpopuler
- Erick Thohir Umumkan Calon Pelatih Baru Timnas Indonesia
- 4 Daftar Mobil Kecil Toyota Bekas Dikenal Ekonomis dan Bandel buat Harian
- 5 Lipstik Transferproof untuk Kondangan, Tidak Luntur Dipakai Makan dan Minum
- 5 Rekomendasi Sepatu Running Selevel Adidas Adizero Versi Lokal, Lentur dan Kuat Tahan Beban
- 8 City Car yang Kuat Nanjak dan Tak Manja Dibawa Perjalanan Jauh
Pilihan
-
Harga Minyak Dunia Melemah, di Tengah Upaya Trump Tekan Ukraina Terima Damai dengan Rusia
-
Indonesia jadi Raja Sasaran Penipuan Lowongan Kerja di Asia Pasifik
-
Kisah Kematian Dosen Untag yang Penuh Misteri: Hubungan Gelap dengan Polisi Jadi Sorotan
-
Kisi-Kisi Pelatih Timnas Indonesia Akhirnya Dibocorkan Sumardji
-
Hasil Drawing Play Off Piala Dunia 2026: Timnas Italia Ditantang Irlandia Utara!
Terkini
-
Apakah Perpanjang STNK Butuh KTP Asli? Ini Jawabannya
-
Resmi Meluncur Harga Veloz Hybrid Tak Sampai Rp 300 Juta
-
6 Mobil CVT Paling Bandel untuk Hindari Boncos bagi Pemburu Mobil Bekas, Lengkap dengan Harga
-
5 Mobil dengan Fitur Kamera 360 Bawaan, Anti Panik Parkir dan Manuver di Jalan Sempit
-
5 GPS Tracker Mobil Paling Murah dan Akurat, Berkendara Jadi Lebih Aman
-
Terpopuler: Kelebihan Bobibos Lawan BBM Mahal hingga 3 Mobil Kijang Rp20 Jutaan
-
Aletra Resmikan Jaringan Dealer Baru Pertegas Komitmen di Indonesia
-
Aletra Resmikan Jaringan Dealer Baru Pertegas Komitmen di Indonesia
-
Wuling Darion Bukukan Ribuan Unit Sejak Dirilis, Varian EV Dominasi Pemesanan
-
Bujet Terbatas? Ini 5 Mobil Bekas Sedan Rp20 Jutaan yang Nyaman dan Tetap Stylish