Suara.com - Vulkanisir atau dalam istilah baku disebut dengan vulkanisasi merupakan salah satu teknik akal-akalan untuk memperpanjang usia ban yang permukaannya sudah halus.
Teknik tersebut dilakukan dengan membubuhi karet tambahan, kemudian karet tersebut diberi corak agar ban tetap punya daya cengkram ke aspal.
Teknik ini kerap digunakan lantaran harganya berselisih jauh jika dibandingkan dengan beli ban baru. Walaupun demikian, tak berarti hal ini tak membawa risiko.
Salah satu risiko dari penggunaan ban vulkanisasi bisa dilihat seperti potret unggahan warganet satu ini.
Dalam potret yang diunggah oleh akun @agoez_bandz4 tersebut, terlihat ban motor yang mengelupas seperti ular yang sedang berganti kulit.
Di bawah lapisan karet yang lepas tersebut, terdapat corak permukaan dari ban asli sebelum divulkanisasi.
Rontoknya permukaan ban tersebut bisa memicu kecelakaan lantaran ban ini tentu kehilangan daya cengkeram ke jalan secara ekstrem. Tak heran potret ban motor ini mengundang rasa ngeri di kalangan warganet, seperti yang diutarakan beberapa pengguna akun Instagram berikut ini.
"Ada ya yang make ban ginian di motor? Ban motor berapa sih harganya? Padahal Planet B*n jual baru 150 ribuan dah dapet. Masak lebih sayang uang daripada nyawa :'(?" tulis @narendra_121.
"Ban Vulkanisir bahaya bingit...." ujar @asahumaedi.
Baca Juga: Seperti Sepeda Motor, Lampu Mobil di Jepang Wajib Menyala
Ada juga warganet yang mengatakan bahwa terkadang ban vulkanisir dijual secara dalam 'kemasan' ban baru dengan harga hemat.
"Jangan mau disuruh ganti ban murah, 'bang, ganti tuh ban nya udh botak, nih ada ban murah 100k' yg ada malah keluar uang 2 kali cuy." tulis @dimas_chand98.
Berita Terkait
Terpopuler
- Breaking News! PSSI Resmi Umumkan Pelatih Timnas Indonesia
- 8 City Car yang Kuat Nanjak dan Tak Manja Dibawa Perjalanan Jauh
- 5 Rekomendasi Cushion Mengandung Skincare Anti-Aging Untuk Usia 40 Ke Atas
- Djarum Buka Suara soal Pencekalan Victor Hartono dalam Kasus Dugaan Korupsi Tax Amnesty
- 5 Smartwatch Terbaik untuk Olahraga dan Pantau Detak Jantung, Harga Mulai Rp300 Ribuan
Pilihan
-
Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
-
Harga Minyak Dunia Melemah, di Tengah Upaya Trump Tekan Ukraina Terima Damai dengan Rusia
-
Indonesia jadi Raja Sasaran Penipuan Lowongan Kerja di Asia Pasifik
-
Kisah Kematian Dosen Untag yang Penuh Misteri: Hubungan Gelap dengan Polisi Jadi Sorotan
-
Kisi-Kisi Pelatih Timnas Indonesia Akhirnya Dibocorkan Sumardji
Terkini
-
Terpopuler: City Car Seharga Xmax hingga Motor Matic Paling Irit Sesuai Gaji Guru
-
Suzuki Grand Vitara Terima Sentuhan Baru di GJAW 2025
-
5 Motor Touring Bekas di Bawah Rp20 Juta, Masih Nyaman untuk Jarak Jauh
-
MG Bawa Jajaran Kendaraan Elektrifikasi ke GJAW 2025
-
Lepas L8 Versi Setir Kanan Debut Global di Indonesia, Incar Segmen SUV Premium
-
DFSK Gelora E Ditawarkan dengan Harga Lebih Terjangkau di GJAW 2025
-
Berapa Harga Mobil Bekas Toyota Veloz? Versi Hybrid Resmi Diluncurkan di Indonesia
-
5 Motor Matic Bekas Alternatif Nmax yang Tahan Banting untuk Jalanan Pegunungan
-
5 Rekomendasi Parfum Mobil yang Aman Buat AC dan Aromanya Enak Buat Hidung
-
Wuling New Alvez Tampil Lebih Stylish Berkat Sejumlah Penyegaran