Suara.com - Di tengah pandemi virus corona seperti sekarang ini, Nissan kabarnya tetap bertekad untuk meluncurkan mobil terbaru mereka.
Dilansir dari Carscoops.com, mobil tersebut adalah Nissan Rogue atau biasa yang dikenal X-Trail di Indonesia. Nissan seharusnya mengungkapkan Rogue baru di New York Auto Show pada maret ini, namun ditunda hingga Agustus.
Menurut AutoNews, Nissan mengikuti jadwal peluncuran mobil baru mereka yang sudah mereka susun sebelum serangan virus corona ini. Termasuk salah satu SUV mereka yakni Nissan X-Trail atau Rogue.
"Saat ini, program peluncuran model baru kami untuk AS berada di jalurnya (sesuai jadwal)," ujar pihak Nissan dikutip dari Carscoops.com.
"All-new Nissan Rogue akan berada di ruang pameran A.S. pada bulan Agustus tahun ini" tambahnya.
Nissan Rouge sendiri merupakan salah satu model yang paling laris di pasaran Amerika. Pada 2019 Nissan menjual 350.447 unit, finis ketiga di belakang Toyota RAV4 dan Honda CR-V di segmennya.
Namun, kabar terbaru dari Nikkei, mengatakan bahwa Nissan akan menunda peluncuran Rogue baru karena pandemi virus corona. Produksi yang seharusnya mulai Mei ini di pabrik perusahaan di Smyrna, Tennessee, terpaksa ditunda.
Nisan Rogue baru ini kabarnya akan mengadopsi beberapa gaya khas dari Juke terbaru. Dari bumper depan dan lampu baru, dan gril khas Nissan dengan bentu V-Motion.
Kira-kira Nissan X-Trail di Indonesia juga akan dilakukan penyegaran nggak ya?
Baca Juga: 5 Fakta Laka Lantas Wakil Jaksa Agung Arminsyah Kemudikan Nissan GT-R
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Mobil Toyota Bekas yang Mesinnya Bandel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- Pajak Rp500 Ribuan, Tinggal Segini Harga Wuling Binguo Bekas
- 9 Sepatu Adidas yang Diskon di Foot Locker, Harga Turun Hingga 60 Persen
- 10 Promo Sepatu Nike, Adidas, New Balance, Puma, dan Asics di Foot Locker: Diskon hingga 65 Persen
- 5 Rekomendasi Sepatu Lari Kanky Murah tapi Berkualitas untuk Easy Run dan Aktivitas Harian
Pilihan
-
Petani Tembakau dan Rokok Lintingan: Siasat Bertahan di Tengah Macetnya Serapan Pabrik
-
Bos Bursa Mau Diganti, Purbaya: Tangkap Pelaku Goreng Saham, Nanti Saya Kasih Insentif!
-
Omon-omon Purbaya di BEI: IHSG Sentuh 10.000 Tahun Ini Bukan Mustahil!
-
Wajah Suram Kripto Awal 2026: Bitcoin Terjebak di Bawah $100.000 Akibat Aksi Jual Masif
-
Tahun Baru, Tarif Baru: Tol Bandara Soekarno-Hatta Naik Mulai 5 Januari 2026
Terkini
-
5 Mobil Listrik dengan Pajak Murah di 2026: Hemat Biaya Tahunan, Gak Bikin Tekor!
-
Komunitas ID42NER Taklukan Medan Off-Road Bumi Borneo
-
Pertamina, Shell, BP, dan Vivo Kompak Turunkan Harga BBM di Awal Tahun
-
Motor Matic vs Bebek: Mana yang Lebih Hemat untuk Pemakaian Jangka Panjang?
-
4 Mobil Daihatsu Bekas untuk Budget Rp 60 Juta, Ada yang Cuma Rp 30 Jutaan
-
5 Rekomendasi Mobil Bekas Kisaran Rp 50 Juta, Muat Banyak untuk Keluarga Besar
-
6 Rekomendasi Mobil Bekas Rp 50 Jutaan, Pas Banget Buat Keluarga Kecil
-
5 Mobil 3 Baris Harga di Bawah Rp100 Juta, Jadi Andalan Keluarga
-
7 Mobil Bekas Hatchback Under Rp100 juta, Pajak Murah Minim Biaya Perawatan
-
XPeng Siapkan Sedan Listrik P7+ EREV 2026, Jarak Tempuh hingga 1.550 km