Suara.com - Lebaran 2020 hanya dalam bilangan hari, sementara badai pandemi Novel Coronavirus atau Covid-19 belum reda. Maka Gubernur Kepulauan Bangka Belitung atau Babel, Erzaldi Rosman Djohan pun menunggang motor agar bisa berbagi dengan warganya secara langsung.
Mengapa mesti sepeda motor?
Pasalnya, lokasi tujuan, yaitu Dusun Tuing, Bangka terletak di tempat terpencil, dengan medan tak seluruhnya beraspal pula. Maka pilihan jatuh ke sepeda motor. Bila ditilik, jenisnya adalah motor trail, dengan identifikasi pelat nomor Polda Bangka Belitung.
Yang unik, di bagian belakang si motor, bertengger boks besar berisikan paket sembako. Jangan terpikir boks untuk touring sebagaimana biasa ditemui di kalangan biker. Satu ini unik karena terbuat dari anyaman rotan dicat cokelat. Berpotensi bikin salfok alias salah fokus buat mereka yang suka desain furnitur.
Dikutip dari kantor berita Antara, Gubernur Erzaldi Rosman Djohan datang sendiri ke rumah-rumh untuk menyerahkan sembako agar bisa melihat dari dekat kondisi masyarakat, bersilaturahmi serta menyosialisasikan protokol kesehatan Covid-19 kepada warga desa terpencil guna mempercepat penanganan virus yang menyerang saluran pernapasan itu.
"Kami berharap sembako ini bisa membantu warga dusun terpencil yang sedang mengalami kesulitan ekonomi sebagai dampak pandemi Covid-19. Kami melakukan ini dengan senang hati, dengan harapan masyarakat dapat terbantu, walaupun nilainya tidak seberapa, tetapi ada perhatian dari kami, serta para Forkopimda Babel," ungkap Pak Gubernur.
Rahmad, salah satu warga yang terkena dampak bencana Covid-19 menyatakan terima kasih Pak Gubernur dan Forkopimda Babel karena telah bersusah payah mengantarkan sembako untuk masyarakat langsung dan diantar ke rumah.
"Sungguh sangat senang hati kami, Gubernur, Kapolda, Danrem, Kapolres, serta jajarannya telah memperhatikan kami yang kesulitan ekonomi, akibat wabah Virus Corona. Terima kasih banyak buat bapak semuanya, semoga semuanya diberi ganjaran yang setimpal oleh Allah SWT," kata Rahmad.
Adapun bantuan yang dibagikan Gubernur Erzaldi Rosman Djohan bersama tim adalah ratusan paket sembako berisikan beras, minyak goreng, tepung terigu, gula pasir, telur ayam, kopi, susu, dan mie instan. Disebutkan pula bahwa acara meninjau dusun terpencil bersama Gubernur, Kapolda, Danrem, Kapolres, serta unsur Forkopimda lainnya merupakan kegiatan berbagi kasih dan bukti perhatian kepada warga setempat.
Baca Juga: Sony Klaim PS5 100 Kali Lebih Cepat dari PS4
Catatan dari Redaksi: Mari bijaksana menerapkan aturan jaga jarak dengan orang lain atau physical distancing, sekitar 2 m persegi, dan tetap tinggal di rumah kecuali untuk keperluan mendesak seperti berbelanja atau berobat. Selalu gunakan masker setiap keluar rumah dan jaga kebersihan diri terutama cuci tangan rutin. Dengan pengertian saling bantu dan saling dukung, kita bisa mengatasi pandemi Corona Virus Disease atau Covid-19. Suara.com bergabung dalam aksi #MediaLawanCOVID-19. Informasi seputar Covid-19 bisa diperoleh di Hotline Kemenkes 021-5210411 atau kontak ke nomor 081-2121-23119
Tag
Berita Terkait
Terpopuler
- 7 Mobil Keluarga 7 Seater Seharga Kawasaki Ninja yang Irit dan Nyaman
- Bukan Akira Nishino, 2 Calon Pelatih Timnas Indonesia dari Asia
- Diisukan Cerai, Hamish Daud Sempat Ungkap soal Sifat Raisa yang Tak Banyak Orang Tahu
- Gugat Cerai Hamish Daud? 6 Fakta Mengejutkan di Kabar Perceraian Raisa
- 21 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 22 Oktober 2025, Dapatkan 1.500 Gems dan Player 110-113 Sekarang
Pilihan
-
Perbandingan Spesifikasi HONOR Pad X7 vs Redmi Pad SE 8.7, Duel Tablet Murah Rp 1 Jutaan
-
Di GJAW 2025 Toyota Akan Luncurkan Mobil Hybrid Paling Ditunggu, Veloz?
-
Heboh Kasus Ponpes Ditagih PBB hingga Diancam Garis Polisi, Menkeu Purbaya Bakal Lakukan Ini
-
Makna Mendalam 'Usai di Sini', Viral Lagi karena Gugatan Cerai Raisa ke Hamish Daud
-
Emil Audero Akhirnya Buka Suara: Rasanya Menyakitkan!
Terkini
-
Toyota Kenalkan Mobil Kebal Banjir: Intip si Land Cruiser Mini, Mesin Sekaliber Fortuner Bensin
-
Pebalap Muda Binaan AHM Siap Tuntaskan Perjuangan di IATC 2025
-
5 Rekomendasi Motor Bekas Bagasi Luas Mulai 6 Jutaan, Atasi Repotnya Bawa Laptop dan Jas Hujan
-
7 Mobil Keluarga Murah dan Mewah Seharga Honda Forza dengan Kabin Lega
-
GJAW 2025 Diharapkan Dongkrak Penjualan Mobil Baru di Akhir Tahun
-
6 Pilihan Oli Honda Supra X 125 Terbaik untuk Atasi Mesin Kasar Bagi Para Rider Harian
-
Changan Debut 2 Mobil Listrik di GJAW 2025
-
Lebih Murah dari Honda BeAT, Raptor GX150 Bikin Ketar-ketir Yamaha NMAX
-
Bukan Maung Pindad, Inikah Mobil Nasional Buatan TMI yang Dijanjikan Prabowo Hadir 3 Tahun Lagi?
-
Di GJAW 2025 Toyota Akan Luncurkan Mobil Hybrid Paling Ditunggu, Veloz?