Suara.com - PT Suzuki Indomobil Sales mengaku tidak mendapatkan laporan kerugian terkait program Suzuki Peduli Covid yang ternyata berita bohong atau hoax.
"Sampai hari ini kami belum dapat report resmi kerugian," ujar Riecky Patrayudha 4W, 2W, & Marine Service Director PT Suzuki Indomobil Sales (SIS), saat ngobrol virtual dulu (Ngovid) bersama Forwot, Rabu (8 Juli 2020)
Namun demikian, tambah Riecky, terkait update hoax yang sempat beredar sudah dilaporkan ke Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kemenkominfo). Jadi sudah dilakukan blocking oleh Kementerian terkait.
"Kami apresiasi, tindakan pencegahan yang dilakukan sangat cepat. Tidak sampai 24 jam sudah di takedown," kata Riecky.
Diberitakan sebelumnya sempat beredar program penawaran yang mengatasnamakan PT Suzuki Indomobil Sales (SIS) melalui tautan situs s.id/SuzukiPeduliCovid. Tautan itu dikirim melalui pesan berantai atau broadcast message untuk tujuan yang tidak dapat dipertanggungjawabkan.
SIS telah menegaskan bahwa program yang dimaksud bukan dari Suzuki Indonesia dan dibuat tanpa persetujuan atau izin resmi perusahaan. Sehingga setiap informasi yang terdapat dalamnya sama sekali tidak benar.
"Telah beredar broadcast message program "Suzuki Peduli Covid" berupa perawatan mobil gratis yang bisa didapatkan konsumen dengan mengisi sejumlah data penting. Kami menduga ini adalah penipuan untuk mengumpulkan data konsumen, karena PT SIS tidak pernah mengeluarkan program tersebut," kata Riecky.
Terakhir, Riecky menegaskan bahwa Suzuki selalu menginformasikan setiap program melalui surat resmi kepada semua dealer, website maupun media sosial.
Baca Juga: Masa Pandemi, Suzuki Tingkatkan Kecepatan Analisis Teknis Kendaraan
Berita Terkait
-
Suzuki eWX : Mobil Listrik dengan Tampilan Futuristik yang Hadir di IIMS 2025
-
Penjualan Suzuki Meningkat 25 Persen Pada Desember 2023
-
Teliti Sebelum Berkendara, Periksa Benda Tajam di Ban
-
Suzuki Tebar Diskon Servis dan Suku Cadang hingga Akhir Januari
-
Peringati Hari Ibu 2023, Suzuki Persembahkan Tiga Model Seru Selaras Selera Kaum Perempuan dan Libur Nataru
Terpopuler
- 5 Mobil Toyota Bekas yang Mesinnya Bandel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- Pajak Rp500 Ribuan, Tinggal Segini Harga Wuling Binguo Bekas
- 9 Sepatu Adidas yang Diskon di Foot Locker, Harga Turun Hingga 60 Persen
- 10 Promo Sepatu Nike, Adidas, New Balance, Puma, dan Asics di Foot Locker: Diskon hingga 65 Persen
- 5 Rekomendasi Sepatu Lari Kanky Murah tapi Berkualitas untuk Easy Run dan Aktivitas Harian
Pilihan
-
Petani Tembakau dan Rokok Lintingan: Siasat Bertahan di Tengah Macetnya Serapan Pabrik
-
Bos Bursa Mau Diganti, Purbaya: Tangkap Pelaku Goreng Saham, Nanti Saya Kasih Insentif!
-
Omon-omon Purbaya di BEI: IHSG Sentuh 10.000 Tahun Ini Bukan Mustahil!
-
Wajah Suram Kripto Awal 2026: Bitcoin Terjebak di Bawah $100.000 Akibat Aksi Jual Masif
-
Tahun Baru, Tarif Baru: Tol Bandara Soekarno-Hatta Naik Mulai 5 Januari 2026
Terkini
-
4 Mobil Daihatsu Bekas untuk Budget Rp 60 Juta, Ada yang Cuma Rp 30 Jutaan
-
5 Rekomendasi Mobil Bekas Kisaran Rp 50 Juta, Muat Banyak untuk Keluarga Besar
-
6 Rekomendasi Mobil Bekas Rp 50 Jutaan, Pas Banget Buat Keluarga Kecil
-
5 Mobil 3 Baris Harga di Bawah Rp100 Juta, Jadi Andalan Keluarga
-
7 Mobil Bekas Hatchback Under Rp100 juta, Pajak Murah Minim Biaya Perawatan
-
XPeng Siapkan Sedan Listrik P7+ EREV 2026, Jarak Tempuh hingga 1.550 km
-
Menperin Minta Insentif Sektor Otomotif ke Purbaya untuk Cegah PHK
-
Beli Motor Scoopy DP Rp3 Jutaan, Angsurannya Berapa? Ini Simulasinya
-
Harga Mobil Nissan 2026: Livina dan Magnite Bikin Ngiler, Siapin Duit Segini
-
5 Mobil Bekas Blue Bird yang Banyak Dilirik: Service Record Jelas, Harga Mulai Rp60 Jutaan