Suara.com - Mobil listrik konsep Suzuki eWX resmi diluncurkan PT Suzuki Indomobil Sales (SIS) dalam gelaran Indonesia International Auto Show (IIMS) 2025 di JIExpo Kemayoran, Jakarta, 13-23 Februari 2025.
Walaupun hanya mobil konsep dan belum diumumkan apakah mobil ini bakal dijual secara resmi di Indonesia oleh pihak Suzuki, ternyata kehadiran mobil yang satu cukup menyita perhatian penggemar otomotif berkat tampilannya yang menarik.
Dengan desain yang futuristik, Suzuki eWX memiliki bentuk yang unik yaitu kotak, kompak dan ringkas sehingga sangat mirip dengan mobil-mobil city car.
Untuk spesifikasi, Suzuki eWX memiliki panjang 3.395 mm, lebih pendek dari Suzuki S-Presso yang panjangnya 3.565 mm. Mobil ini juga memiliki lebar 1.475 mm, tinggi 1.620 mm dan daya jelajah mencapai 230 km dalam sekali pengisian daya sehingga bisa jadi pilihan ideal untuk penggunaan sehari-hari yang bebas emisi.
Di bagian eksterior, bagian depan Suzuki eWX terlihat modern dengan dilengkapi Lampu LED yang berbentuk persegi panjang yang membulat, Velgnya pun di desain menyerupai huruf X. Sementara itu, karena mengusung konsep mobil listrik, Suzuki eWX tidak memiliki grill di bagian depan seperti kendaraan roda empat konvensional.
Sama dengan bagian depan, bagian belakang, Suzuki eWX juga menghadirkan stop lamp dengan bentuk persegi panjang yang membulat.
Mobil ini makin nyentrik dengan perpaduan warna abu-abu dengan aksen kuning di bagian ban, bumper dan list kaca.
Hadirnya mobil ini jadi penggambaran dari Suzuki bagaimana mereka membuat city car dengan tenaga listrik di masa depan harga terjangkau kepada masyarakat Indonesia.
Selain itu, mobil ini juga diyakini dapat menjadi kendaraan listrik yang tidak hanya berkelanjutan namun fungsional, hemat energi, serta memberikan pengalaman berkendara menyenangkan.
Baca Juga: Suzuki Jimny Salah Satu Bintang IIMS 2025, Jangan Lewatkan Kesempatan Buat Buktikan Keandalannya!
Jadi, patut kita ditunggu apakah mobil ini benar-benar akan mengaspal di Indonesia.
Berita Terkait
-
Suzuki Jimny Salah Satu Bintang IIMS 2025, Jangan Lewatkan Kesempatan Buat Buktikan Keandalannya!
-
Motor Listrik Velax Mengaspal di IIMS 2025, Kementerian Perindustrian Apresiasi Yadea
-
Pertamina Dinobatkan Perusahaan Terbaik di Indonesia versi Majalah TIME
-
Kembali Hadir di IIMS 2025, PLN Dorong Green Future Kendaraan Listrik di Indonesia
-
Unilever Indonesia Rombak Bisnis dan Pertajam Fokus di Bawah Kepemimpinan Benjie Yap
Terpopuler
- Profil 3 Pelatih yang Dirumorkan Disodorkan ke PSSI sebagai Pengganti Kluivert
- 5 Pilihan Produk Viva untuk Menghilangkan Flek Hitam, Harga Rp20 Ribuan
- 5 Rekomendasi Mobil Sunroof Bekas 100 Jutaan, Elegan dan Paling Nyaman
- Warna Lipstik Apa yang Bagus untuk Usia 40-an? Ini 5 Rekomendasi Terbaik dan Elegan
- 5 Day Cream Mengandung Vitamin C agar Wajah Cerah Bebas Flek Hitam
Pilihan
-
5 HP Layar AMOLED Paling Murah, Selalu Terang di Bawah Terik Matahari mulai Rp1 Jutaan
-
Harga Emas Naik Setelah Berturut-turut Anjlok, Cek Detail Emas di Pegadaian Hari Ini
-
Cerita Danantara: Krakatau Steel Banyak Utang dan Tak Pernah Untung
-
Harga Emas Turun Empat Hari Beruntun! Galeri 24 dan UBS Hanya 2,3 Jutaan
-
Jeje Koar-koar dan Bicara Omong Kosong, Eliano Reijnders Akhirnya Buka Suara
Terkini
-
Terpopuler: Napak Tilas Masa Lalu Daihatsu, Sepeda Listrik Roda Satu Lagi Naik Daun
-
5 Rekomendasi Mobil Listrik 5-seater, Hemat Biaya dan Baterai Tahan Lama
-
Dikenal Tangguh, Ini 4 Rekomendasi Mobil Suzuki Rp 50 Jutaan untuk Keluarga
-
8 Rekomendasi Sedan Tahun 2000-an yang Kekinian Buat Anak Muda
-
5 Rekomendasi Sepeda Listrik Roda Satu, Ada yang Seharga Kawasaki Ninja
-
7 Rekomendasi Mobil Bekas Sekelas Brio untuk Keluarga Kecil
-
5 Mobil Bekas Harga Rp 80 Jutaan yang Irit dan Stylish, Cocok Buat Kaum Hawa
-
Daihatsu Bicara Peluang Teknologi Rocky Hybrid Diterapkan Pada Model Tiga Baris
-
Jelajah Sejarah Daihatsu Sejak 1907 Sebelum Memproduksi Mobil
-
Terpopuler: Tim Indonesia Keok di Physical: Asia, Mobil Keluarga dengan Pajak Paling Ringan di 2025