Suara.com - Aksi Youtuber Benni Eduward ini sungguh berani. Bagaimana tidak, mereka terlihat bisa bikin polisi kicep.
Dalam sebuah video di channel Youtube benni eduward berjudul "Polantas Pakai Motor Plat Bodong", Youtuber ini meminta keterangan oknum polisi untuk menjelaskan penggunaan kendaraan motor yang mereka pakai.
Dalam video tersebut, dua orang warga mencoba membuktikan pelat nomor motor milik oknum polisi.
"Kami mengecek pajak kendaraan bermotor yang digunakan oleh beberapa anggota polisi, lewat fitur yang disediakan oleh Telkomsel. Dari hasil pengecekan kami ditemukan beberapa kendaraan khususnya sepeda motor yang menunggak pajak, dan pelat nomor tidak diketahui, yang kami curigai bodong," ungkap salah satu warga.
Aksi yang dilakukan Youtuber ini membuat oknum polisi risih. Bahkan, salah satu dari mereka memilih masuk pos polisi saat dimintai keterangan.
Pos polisi pun ditutup rapat-rapat agar Youtuber ini tidak bisa mendapatkan informasi secara jelas.
Dari beberapa kendaraan bermotor yang mereka cek, tidak hanya satu yang telat membayar pajak. Bahkan ada juga yang pajak mati saat di cek.
Contohnya pelat nomor BK 2609 MB. Setelah dicek di aplikasi, pajak yang harus dibayar sejumlah Rp 1,490 juta.
"Jadi ini lucu ya. Dia sendiri ini pajaknya kita cek, sudah telat nih, ngakunya punya dia. Kita mencurigai, sebenarnya motor BB (barang bukti) punya warga yang ditangkap lalu dipakai," beber si Youtuber.
Baca Juga: Raffi Ahmad Kasih YouTuber Ini Mobil Alphard Tapi Ditolak
Keduanya kembali mengecek pajak kendaraan milik polantas tersebut hingga akhirnya menemukan bukti lagi bahwa terdapat perbedaan pada pelat nomor yang digunakan, yakni antara yang menempel di sepeda motor dengan data yang ada.
Perbedaannya ada pada pencantuman bulan. Pada pelat nomor tertulis 9 (September), sementara di database bulannya 12 (Desember).
Youtuber terus berusaha mengorek informasi seputaran pelat bodong yang dipakai pada motor milik oknum polisi tersebut. Namun usahanya nihil karena oknum polisi tidak membuka pintu pos polisi tersebut.
Hingga Senin (27/7/2020), video tersebut telah ditonton lebih dari 170 ribu kali. Unggahan ini kemudian memicu prokontra dari kalangan warganet. Ada pihak yang mendukung tapi ada juga yang kurang setuju dengan cara si Youtuber membuat konten.
"Emang ada ya aplikasi yang bisa melacak dari Nomor Plat kendaraan gitu? Kalau ada, kok bisa bebas digunakan seperti itu?" komentar salah satu warganet.
"Hebat, ya. Tidak pernah diajar tata krama mungkin, ya. Masuk kantor orang. Seenaknya saja nyelonong," tulis warganet lain di kolom komentar.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Kontroversi Grok AI dan Ancaman Kekerasan Berbasis Gender di Ruang Digital
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
Terkini
-
Ingin Beli SUV Mewah, Ini Daftar Harga Mobil Subaru Januari 2026!
-
Rp3 Juta Dapat Motor Bekas Apa? Ini 5 Opsi yang Bermesin Bandel dan Mudah Dirawat
-
Terkenal Bandel, 5 Motor Bekas Ini Ternyata Cuma Dijual Rp5 Jutaan
-
Siapkan Tabungan Mulai Sekarang! Ini 5 Rekomendasi Motor buat Mudik Nyaman di Lebaran 2026
-
4 Rekomendasi Motor Bebek Terbaik Harga Murah Under 7 Juta: Serba Bandel, Serba Irit!
-
5 Kekurangan Membeli Motor Bekas dan Tips Agar Tidak Salah Beli
-
7 Tips Memilih Motor Bekas untuk Anak Sekolah Anti Zonk: Biar Nggak Dapat Unit Rewel
-
Mending Karimun 'Kotak' atau BYD Atto 1? Sama-sama Hemat, Tapi Awas Jebakan Ini
-
Motor Matic Terbaik Yamaha Harga di Bawah Rp 20 Juta: Pilih Mio M3, Gear 125, atau Gear Hybrid?
-
Awas Cat Rusak! Jangan Cuci Motor saat Mesin Panas, Ini Solusi Gratis Biar Awet