Suara.com - Asuransi Astra meraih penghargaan Indonesia Best Insurance Awards dari Warta Ekonomi untuk dua kategori. Yaitu Best CEO Award 2020 for Optimizing Consumer-Centric Digital Transformation atas nama Rudy Chen, dan kategori Top 3 Financial Performance of Indonesia Best Insurance Award 2020 with assets 5–10 T, kategori asuransi umum.
Dipetik dari rilis resmi Asuransi Astra sebagaimana diterima Suara.com, Rudy Chen, Chief Executive Officer (CEO) Asuransi Astra dinilai Warta Ekonomi sukses menjaga stabilitas bisnis perusahaan di tengah kondisi pertumbuhan negatif ekonomi global.
Juga terus memberikan kontribusi inovasi digital yang sangat membantu pelanggan maupun masyarakat luas. Sedangkan Asuransi Astra dinilai mampu menjawab kebutuhan pelanggan yang selalu berkembang serta berbagai inovasi berbasis digital untuk menjawab kebutuhan pelanggan selama pandemi sekalipun.
Sebagai catatan, seiring perkembangan teknologi ke arah serba digital yang kian pesat, Asuransi Astra terus berupaya untuk beradaptasi dengan perubahan zaman.
Salah satu bentuknya dalam dunia otomotif adalah menghadirkan aplikasi Garda Mobile Otocare dengan fitur terbaru Garda Mall. Lantas Garda Mobile Medcare 3.0 dengan fitur terbaru Find My Doctor dan E-Claim dilengkapi Chatbot Garxia.
Fungsi Garxia di Medcare 3.0 adalah mempermudah pengguna dalam menemukan diagnosa sementara secara tepat, mereferensikan dokter yang sesuai, hingga mencari klinik dan rumah sakit terdekat agar pengguna bisa mendapatkan penanganan yang lebih tepat.
Sedangkan di bidang otomotif, Garxia yang telah hadir sejak 2018 adalah bentuk personal touch terhadap konsumen dalam proses pembelian asuransi mobil Garda Oto. Yaitu memberikan bantuan seputar penghitungan nilai premi, jenis pilihan asuransi, sampai jenis-jenis perluasan asuransi dan tambahan biaya.
Adapun metode penelitian penentuan pemberian penghargaan dari Warta Ekonomi berdasar pendekatan metode desk research, dan media monitoring. Lalu ada metode penelitian kategori Financial Performance. Sedangkan kategori Best CEO, penilaian dilakukan lewat media monitoring dengan kriteria penilaian aspek komitmen, inovasi, dan profesionalisme termasuk memitigasi risiko yang muncul bagi perusahaan saat pandemi COVID-19.
"Saya ingin mengucapkan terima kasih kepada seluruh insan Asuransi Astra yang sudah bekerja sama dan para pelanggan kami yang telah memberikan banyak masukan agar kami senantiasa mempertahankan kualitas layanan dan dapat menghadirkan peace of mind dalam setiap layanan yang kami berikan pada pelanggan. Proficiat untuk kita semua," demikian sambutan Rudy Chen, CEO Asuransi Astra atas kesuksesan meraih dua penghargaan dari Warta Ekonomi itu.
"Penghargaan ini tentunya akan menjadi motivasi bagi kami untuk senantiasa menjaga kualitas dalam segala sisi agar dapat menjadi perusahaan asuransi umum yang terpercaya dan selalu dapat diandalkan oleh para pelanggan kami kapanpun dan di manapun terlebih di masa pandemi yang kita alami bersama saat ini," pungkasnya.
Selamat untuk Asuransi Astra atas penghargaan yang diraih.
Baca Juga: Asuransi Astra Raih Penghargaan Kategori Asuransi Mobil Enam Tahun Berturut
Berita Terkait
-
Daftar Lengkap Pemenang AMI Awards 2025, Hindia Boyong Piala Album Terbaik
-
Tren Minuman Kesehatan Meningkat, Brand Lokal Berhasil Menembus Penghargaan Internasional
-
Indonesia Smart Nation Awards 2025: Momentum Penghargaan Bagi Daerah dengan Inovasi Unggulan
-
BRI Raih 3 Penghargaan di Asia Sustainability Reporting Awards 2025 untuk Kinerja Berkelanjutan
-
Ajang Anugerah Media Humas - Komdigi 2025: Telkom Raih Dua Penghargaan Terbaik
Terpopuler
- Breaking News! PSSI Resmi Umumkan Pelatih Timnas Indonesia
- 8 City Car yang Kuat Nanjak dan Tak Manja Dibawa Perjalanan Jauh
- 5 Rekomendasi Cushion Mengandung Skincare Anti-Aging Untuk Usia 40 Ke Atas
- Djarum Buka Suara soal Pencekalan Victor Hartono dalam Kasus Dugaan Korupsi Tax Amnesty
- 5 Smartwatch Terbaik untuk Olahraga dan Pantau Detak Jantung, Harga Mulai Rp300 Ribuan
Pilihan
-
Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
-
Harga Minyak Dunia Melemah, di Tengah Upaya Trump Tekan Ukraina Terima Damai dengan Rusia
-
Indonesia jadi Raja Sasaran Penipuan Lowongan Kerja di Asia Pasifik
-
Kisah Kematian Dosen Untag yang Penuh Misteri: Hubungan Gelap dengan Polisi Jadi Sorotan
-
Kisi-Kisi Pelatih Timnas Indonesia Akhirnya Dibocorkan Sumardji
Terkini
-
5 Motor Touring Bekas di Bawah Rp20 Juta, Masih Nyaman untuk Jarak Jauh
-
MG Bawa Jajaran Kendaraan Elektrifikasi ke GJAW 2025
-
Lepas L8 Versi Setir Kanan Debut Global di Indonesia, Incar Segmen SUV Premium
-
DFSK Gelora E Ditawarkan dengan Harga Lebih Terjangkau di GJAW 2025
-
Berapa Harga Mobil Bekas Toyota Veloz? Versi Hybrid Resmi Diluncurkan di Indonesia
-
5 Motor Matic Bekas Alternatif Nmax yang Tahan Banting untuk Jalanan Pegunungan
-
5 Rekomendasi Parfum Mobil yang Aman Buat AC dan Aromanya Enak Buat Hidung
-
Wuling New Alvez Tampil Lebih Stylish Berkat Sejumlah Penyegaran
-
5 Rekomendasi Mobil Matic Rp50 Jutaan buat Ibu-Ibu Antar Jemput Anak Sekolah
-
Tampil di GJAW 2025, Harga Jaecoo J5 EV Masih di bawah Rp 250 Juta