Suara.com - Spirit of Ecstasy, Rolls-Royce, Honda Forza 250, maskot, mobil listrik, Wuling Hongguang Mini EV, polwan, Sumatera, sosialisasi, Ridwan Kamil, patwal, dan legendaris menjadi highlight dari rekmendasi lima artikel kanal otomotif Suara.com hari ini.
Berbincang soal aparat negara, pihak Kepolisian ikut serta sebagai pihak terdepan pengawalan negara. Sekelompok Polisi Wanita atau Polwan di Sumatera baru saja diresmikan sebagai tim Srikandi yang melaksanakan patroli dengan sepeda motor trail. Keren? Sudah pasti, sangat menawan sekaligus cakap menggeber tunggangan masing-masing.
Tugasnya adalah menjaga ketertiban masyarakat serta memberikan penyuluhan seputar pencegahan virus Corona yang menyebabkan Covid-19.
Masih soal pengawalan, Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil berpose dengan mobil Patwal yang mengambil basis produk mobil listrik Hyundai Kona. Tunggangan ini lincah sekaligus pantang menimbulkan polusi.
Terus berlanjut ke sektor mobil listrik, area ini memang terimbas pandemi Covid-19. Namun asyiknya, pasar terus tumbuh sehingga para produsen kendaraan terelektrifikasi bisa menangguk untung.
Berikut adalah tiga pabrik mobil listrik yang paling laris pada 2020. Tidak hanya berasal dari Benua Amerika dan Eropa, satu anggota lagi berasal dari China--meski aslinya adalah perusahaan patungan Negeri Tirai Bambu dengan carmaker asal Amerika Serikat. Produk andalannya di sektor tenaga alternatif non-minyak bumi adalah Wuling Hongguang Mini EV.
Terdengar belum familiar? Simak sosoknya, imut menggemaskan, sekaligus hemat energi tentunya.
Kemudian, menginjak ke produk mobil paling mewah, dengan konsep bespoke atau berdasar pesanan, tahun ini Rolls-Royce merayakan 110 tahun usia maskotnya.
Ya benar, sosok legendaris seorang perempuan mengenakan busana berjubah yang menghias kap mesin mobil-mobil Rolls-Royce, dikenal sebagai Spirit of Ecstasy, inilah kisah panjang si maskot yang sampai kini awet tak tergantikan.
Baca Juga: Jadi Kanvas Kreativitas, Ini Pesanan Rolls-Royce Phantom Timur Tengah
Dan tak ketinggalan, dari Tanah Air telah meluncur produk roda dua bersosok bongsor, Honda Forza 250. Menjadi ikon prestisius perusahaan sepeda motor asal Jepang, tampilannya kini semakin seru dan bertabur fitur andalan.
Selamat membaca lima artikel rekomendasi kanal otomotif Suara.com, selamat beraktivitas dan jangan lupa terapkan protokol kesehatan di manapun berada. Salah satunya adalah mengenakan masker setiap kali keluar rumah.
1. Legendaris, Maskot Rolls-Royce Rayakan Hari Jadi Seabad dan 10 Tahun
Salah satu bagian paling mencolok dari haluan sebuah Rolls-Royce adalah sosok perempuan berjubah, yang menjadi maskot. Terkenal sebagai "Spirit of Ecstasy", benda mungil penyerta setiap produk mobil lansiran Goodwood, Sussex, Inggris, Britania Raya ini sekarang genap berusia 110 tahun.
Sebagaimana dipetik dari rilis resmi Rolls-Royce Motor Cars yang diterima Suara.com, patung keren Spirit of Ecstasy adalah karya pematung dan ilustrator Charles Robinson Sykes (1875-1950). Banyak dari desainnya dilestarikan di Museum Victoria & Albert (V&A) London.
Berita Terkait
-
Sentuhan Humanis di Depan Kedubes AS, Polwan Polres Jakpus Sambut Pendemo sebagai Pejuang Aspirasi
-
Mutasi Polri: Jenderal Polwan Jadi Wakapolda, 34 Srikandi Lain Pimpin Direktorat dan Polres
-
Wajah Baru Maskot SEA Games 2025, The Sans Tampil dengan Sentuhan Nasionalisme Thailand
-
Brigadir Esco Dibunuh Istri: Brigadir Rizka Sintiani Dibantu Orang Lain Angkat Mayat Suami?
-
Dari Debu Jadi Berlian! Perusahaan Vacuum Cleaner Ini Siap Goyang Dominasi Rolls-Royce
Terpopuler
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- Biodata dan Agama DJ Patricia Schuldtz yang Resmi Jadi Menantu Tommy Soeharto
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
- 5 Sepatu Jalan Lokal Terbaik Buat Si Kaki Lebar Usia 45 Tahun, Berjalan Nyaman Tanpa Nyeri
- DPUPKP Catat 47 Hektare Kawasan Kumuh di Kota Jogja, Mayoritas di Bantaran Sungai
Pilihan
-
Purbaya Sebut Bisnis Sektor Media Cerah: Saham DIGI, TMPO, dan VIVA Langsung Ceria
-
Dari 'Kargo Gelap' Garuda ke Nakhoda Humpuss: Kembalinya Ari Askhara di Imperium Tommy Soeharto
-
Tanpa Bintang Eropa, Inilah Wajah Baru Timnas Indonesia Era John Herdman di Piala AFF 2026
-
Hari Ini Ngacir 8 Persen, Saham DIGI Telah Terbang 184 Persen
-
Mengapa Purbaya Tidak Pernah Kritik Program MBG?
Terkini
-
3 Tanda Honda BeAT Mulai "Lelah" dan Penyakit yang Sering Datang
-
Harga MG4 EV dan MG ZS EV Makin Terjangkau di Awal 2026 Sasar Keluarga Muda Indonesia
-
5 Dashcam Mobil di Bawah Sejuta yang Bisa Dilihat Pakai HP
-
Cek Harga dan Pajak Kijang Innova Bensin 2010, Mobil Keluarga untuk Persiapan Mudik Lebaran 2026
-
4 Fakta Baru Yamaha XMAX Connected 2026, Tampilan Eropa Harga Mulai Rp68 Jutaan
-
Wuling Darion PHEV dengan Jarak Tempuh 1000 KM Mejeng di Pameran Terbaru
-
Bagaimana Cara Mengendarai Motor Kopling? Ini 10 Langkahnya
-
3 Skema Cicilan Honda Scoopy Terbaru 2026, Mulai Rp900 Ribuan
-
4 Mobil Honda Bekas Murah untuk Mahasiswa yang Ingin Tampil Keren Tanpa Boros Biaya
-
5 BMW Bekas di Bawah Rp50 Juta yang Bikin Perlente, Mewah Dibawa Ke Tongkrongan