Suara.com - Berita seru dari dunia jual beli kendaraan bermotor di Amerika Serikat yang menyatakan Tesla Incorporation siap menggunakan bitcoin sebagai alat tukar rupanya bukan kejadian perdana.
Meski bukan dalam kapasitas besar seperti perusahaan milik Elon Musk yang membeli 1,5 miliar dolar AS mata uang kripto dan akan segera menerimanya sebagai bentuk pembayaran untuk mobil, anak muda Negeri Paman Sam yang memiliki kepercayaan kuat pada mata uang virtual sudah melakukannya sekitar 2015.
Dikutip dari kantor berita Antara, dealer mobil Kia di Georgia, Amerika Serikat, bernama Christopher Basha mengisahkan sekira 2015 ia belajar tentang mata uang kripto dari rekannya yang menambang bitcoin.
"Ada yang membeli pizza pakai bitcoin, sehingga membeli mobil dengan alat tukar yang sama rasanya bukan hal gila," paparnya.
Christopher Basha pun mulai menerima pembayaran bitcoin pada 2015, meski tidak ada pelanggan yang tertarik, sehingga ia hampir melupakannya.
Namun pada 2017, harga bitcoin melonjak, dan seorang pelanggan Christopher Basha menggunakan mata uang kripto untuk membeli empat unit mobil buatan Kia.
Total pembayaran mencapai lebih dari 150.000 dolar Amerika Serikat (AS), dan penggunaan bitcoin telah meningkat sejak akhir tahun lalu, dengan harga naik.
Dan dealer yang dikelola Christopher Basha hanya salah satu dari sekelompok kecil dealer mobil yang telah menerima bitcoin dan mata uang kripto lainnya dari pelanggan.
Faktor risiko dan tingkat kesulitan para dealer dan konsumen juga seru disimak.
Baca Juga: Banyak Keluhan Konsumen, China Kirim Teguran ke Tesla
Seperti Christopher Basha sendiri. Ia mengubah bitcoin menjadi uang tunai segera setelah pembayaran diterima, karena dia percaya kondisi memegang pembayaran dalam bentuk bitcoin bisa berisiko bagi perusahaan seukurannya karena aset mudah berubah.
Dibutuhkan waktu beberapa menit untuk mengubah bitcoin menjadi dolar AS pada platform pembayaran, terkadang bisa menyebabkan kerugian rata-rata 300 dolar AS hingga 400 dolar AS pada setiap transaksi karena pergerakan harga.
Pernah juga kejadian Christopher Basha mengalami lupas password untuk mengirim bitcoin dari satu akun ke akun lain saat melakukan konversi dolar setelah menerima pembayaran dari pelanggan!
"Saya sempat ketakutan, karena tidak ada perantara atau pihak kedua yang akan datang menyelamatkan situasi itu," kenangnya.
Sementara Pietro Frigerio, dealer Lamborghini di Irvine, California, Amerika Serikat, menceritakan saat harga bitcoin melonjak pada 2017. Dalam sebulan, ia bisa menjual 20 unit mobil.
Toh ia belum melihat banyak peningkatan dalam pembayaran bitcoin.
Berita Terkait
-
Trump Bagi-bagi Duit Rp 32 Juta ke Warganya, Dorong Harga Bitcoin Meroket?
-
Prediksi Bitcoin: Ada Proyeksi Anjlok US$ 56.000, Analis Yakin Sudah Capai Harga Bottom
-
Bursa Kripto Domestik Siapkan Solusi untuk Transaksi Jumbo
-
Bitcoin Terjun Bebas! 1 Miliar Dolar AS Lenyap Akibat Likuidasi, Apa yang Terjadi?
-
Anak Menkeu Purbaya Sarankan Investasi Bitcoin untuk Hadapi Krisis Ekonomi 2027: Apa Kelebihannya?
Terpopuler
- Pandji Pragiwaksono Dihukum Adat Toraja: 48 Kerbau, 48 Babi, dan Denda 2 Miliar
- 6 HP Snapdragon dengan RAM 8 GB Paling Murah, Lancar untuk Gaming dan Multitasking Intens
- 8 Mobil Kecil Bekas Terkenal Irit BBM dan Nyaman, Terbaik buat Harian
- 7 Rekomendasi Parfum Lokal Aroma Citrus yang Segar, Tahan Lama dan Anti Bau Keringat
- 5 Rekomendasi Moisturizer Korea untuk Mencerahkan Wajah, Bisa Bantu Atasi Flek Hitam
Pilihan
-
Keuangan WIKA 'Berlumur Darah' Imbas Whoosh, Bosnya Pasrah Merugi
-
Respons Berkelas Dean James usai Bikin Gol Spektakuler ke Gawang Feyenoord
-
Pahitnya Niat Baik: Guru Dipecat Karena Kumpulkan Rp20 Ribu untuk Gaji Honorer
-
Pemerintah Mau 'Bebaskan' Reynhard Sinaga, Predator Seksual Terkejam di Sejarah Inggris
-
Bahlil soal Izin Tambang di Raja Ampat : Barang Ini Ada, Sebelum Saya Ada di Muka Bumi!
Terkini
-
Anti Ribet! 5 Rekomendasi Sepeda Listrik Terbaik untuk Belanja ke Pasar, Mulai Rp3 Jutaan
-
3 Beda Mendasar CVT vs AT untuk Atasi Kebingungan Calon Pembeli Mobil Matic
-
Daftar Komponen yang Wajib Diperiksa Sebelum Lakukan Perjalanan di Musim Hujan
-
Daftar Pajak Suzuki Ertiga Terlengkap November 2025, Lengkap dengan Cara Bayar via Online
-
7 Mobil Bekas 100 Jutaan Tahun Muda, Tangguh dan Mudah Perawatan
-
Skutik Premium Zontes 552 Datang, Bikin Pasar TMAX Goyang
-
Komitmen Mitsubishi Fuso Menciptakan Ekosistem Industri Mandiri di Indonesia
-
Chery Perluas Ekspansi di Indonesia dengan Peresmian Dealer Baru di Bintaro
-
6 Fakta BBM Bobibos yang Bikin Geger, Pertamina Sampai Buka Suara
-
Jangan Sampai Rugi! 3 Cara Aman Over Kredit Mobil Tanpa Terjerat Masalah Hukum