Suara.com - Sebagai dukungan konkret terhadap program kendaraan bertenaga listrik, Menparekraf Sandiaga Uno siap menggunakan Toyota Prius PHEV atau Plug-in Hybrid Electric Vehicle sebagai kendaraan dinasnya selama berkantor di Bali. Sementara itu, keseruan bagi wisatawan juga sudah menunggu di kawasan The Nusa Dua. Yaitu diantar mobil listrik.
Caranya, datang langsung ke stasiun di kawasan The Nusa Dua Bali, di sekitar Central Parking The Nusa Dua atau di stasiun di area pintu masuk Pulau Peninsula The Nusa Dua, dan silakan melihat sediaan sekitar 30 unit mobil terelektrifikasi atau Electric Vehicle (EV).
Dikutip dari SuaraBali.id, jaringan Suara.com, The Nusa Dua menjadi kawasan percontohan Bali Energi Bersih, program Pemerintah Provinsi Bali serta sebagai wujud dukungan ITDC atas Peraturan Presiden No.55/2019.
"Pemanfaatan kendaraan listrik dalam kawasan kami ini juga akan mendukung implementasi protokol CHSE atau Cleanliness, Health, Safety, and Environmental Sustainability untuk mewujudkan The Nusa Dua sebagai destinasi pariwisata berkualitas yang lebih bersih, aman, dan nyaman sehingga dapat menjadi tambahan daya tarik bagi wisatawan untuk berkunjung," jelas Arie Prasetyo, Direktur Operasi dan Inovasi Bisnis Indonesia Tourism Development Corporation (ITDC).
ITDC bekerja sama dengan PT Toyota Astra-Motor meluncurkan 30 unit mobil listrik atau Electric Vehicle (EV) yang dialokasikan di The Nusa Dua. Terdiri dari 20 unit Toyota COMS (BEV), lima unit Toyota C+pod (BEV) dan lima unit Toyota Prius PHEV.
Selain itu, EV Smart Mobility juga dapat diakses secara digital melalui aplikasi mTOYOTA dan TRAC To Go.
Menparekraf Sandiaga Uno mengatakan bahwa program penyediaan kendaraan listrik ini adalah harapan baru.
"Saya yakin ekowisata adalah konsep pariwisata kekinian dan pariwisata yang berkualitas dan berkelanjutan. Ini yang menjadi fokus kita ke depan," tukasnya.
"Kami mengapresiasi langkah Toyota Astra-Motor bersama ITDC yang meluncurkan electric vehicle. Ini yang akan menjadi satu ekosistem dari pariwisata berbasis nature dan culture," jelas Menparekraf Sandiaga Uno di The Nusa Dua, Kabupaten Badung, Bali, Rabu (31/3/2021).
Baca Juga: Daftar Lokasi Wisata Super Prioritas untuk Giatkan Mobil Listrik Indonesia
Berita Terkait
-
Ekonomi Lagi Seret? Ini Cara Menuju Financial Freedom yang Bisa Kamu Coba!
-
Sandiaga Uno Kini Ingin Fokus Bisnis: Peluang Saya Ada di Dunia Usaha!
-
Sandiaga Uno Ajak Masyarakat Atasi Food Waste dengan Cara Sehat dan Bermakna
-
Emiten Milik Sandiaga Uno SRTG Tekor Rp 2,43 Triliun di Kuartal III-2025
-
Pendidikan Widiyanti Putri vs Sandiaga Uno, Kinerja Jadi Menteri Pariwisata Dibandingkan
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Sepatu Jalan Kaki dengan Sol Karet Anti Slip Terbaik, Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas di Bawah 60 Juta, Pilihan Terbaik per Januari 2026
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
Pilihan
-
Investor Besar Tak Ada Jaminan, Pinjol Milik Grup Astra Resmi Gulung Tikar
-
5 HP Infinix Memori 256 GB Paling Murah untuk Gaming Lancar dan Simpan Foto Lega
-
John Herdman Teratas Soal Pelatih ASEAN dengan Bayaran Tertinggi
-
Coca-Cola Umumkan PHK Karyawan
-
Unilever Jual Sariwangi ke Grup Djarum Senilai Rp1,5 Triliun
Terkini
-
Dari Escudo hingga Terrano, 5 Mobil Bekas di 50 Jutaan Tahan Banjir Selutut
-
Toyota Raize Berapa cc? Simak Spesifikasi, Harga Seken dan Konsumsi BBM
-
Hyundai Ioniq 5 N Diduga Milik Bobby Nasution Hangus Terbakar saat Sedang Terparkir
-
Daftar Harga Mobil BYD Semua Tipe, Terbaru Bulan Januari 2026
-
Harga Beda Tipis, Mending KIA Sportage atau Mitsubishi Outlander?
-
Lupakan Raize-Rocky, Intip Spesifikasi Suzuki Fronx: SUV Gaya Coupe yang Nyaman untuk Harian
-
Jakarta Jadi Saksi Sejarah Peluncuran Yamaha M1 V4 Mesin Baru Fabio Quartararo
-
Syarat dan Cara Mutasi Kendaraan Terbaru Januari 2026 Agar Bayar Pajak Lebih Tenang
-
Dari 'Bakpao' hingga 'Joker': Segini Harga Lengkap Toyota Yaris dari Masa ke Masa
-
Laku 400 Ribu Unit, BYD Justru 'Suntik Mati' Mobil Terlaris Ini