Suara.com - Di ajang Tokyo Motor Show 2019, Toyota Motor Corporation menyatakan haluan pabrikannya tidak lagi hanya berorientasi kepada sektor otomotif, namun mobilitas. Yang merangkum teknologi masa depan, serta wahana transportasi tanpa emisi karbon.
Dalam Workshop Wartawan Industri 2021 yang digelar PT Astra International Tbk., secara daring dan Suara.com ikut hadir sebagai partisipan, Anton Jimmi Suwandy, Marketing Director PT Toyota Astra Motor (TAM) menyampaikan hal senada.
Bahwa Toyota sebagai salah satu kebanggaan Indonesia siap mentransformasikan moto Mobility Happiness For All. Sekaligus sebagai momentum memperingati 50 tahun kehadiran Toyota di Tanah Air.
"Dari produsen mobil secara tradisional, kami beranjak ke dunia mobility, serta berupaya menyediakan even better cars, sustainable products, dan menggunakan sumber produksi di Indonesia," papar Anton Jimmi Suwandy.
Dalam situasi pandemi COVID-19, bukan berarti langkah Toyota bersama masyarakat Indonesia terhenti. Bila ada produk baru, maka akan dilakukan product launching, sehingga masyarakat selalu update informasi.
Demikian pula menyangkut mobil listrik atau produk terelektrifikasi.
"Pasar hybrid meningkat cepat di saat-saat terakhir ini. Kami juga menyediakan berbagai produk ramah lingkungan dengan harapan disukai oleh konsumen Tanah Air," paparnya.
Dan menilik minat konsumen akan mobil dengan bahan bakar non-minyak bumi termasuk kategori hybrid, PT TAM berharap kelak tidak hanya menyodorkan mobil elektrifikasi dalam bentuk Completely Built-Up atau CBU.
"Kami berharap kelak akan menyediakan mobil hybrid yang dirakit di sini, dalam bentuk Completely Knock-Down (CKD)," lanjutnya.
Baca Juga: Subsidi Pajak Mobil Baru Jadi Pendukung Self Recovery Toyota
Selain harapan soal produk mobil listrik, juga ditambahkannya bahwa PT TAM telah meluncurkan EZDeal sebagai bentuk kemudahan bagi konsumen untuk memiliki produk Toyota via aplikasi daring.
"Inilah touch point digital untuk memberikan kemudahan komunikasi antara Toyota dengan para konsumennya," tutup Anton Jimmi Suwandy.
Berita Terkait
-
Mending Karimun 'Kotak' atau BYD Atto 1? Sama-sama Hemat, Tapi Awas Jebakan Ini
-
XPeng P7+ 2026 Meluncur: Lebih Kencang dari Pajero, Jarak Tempuh hingga 1.550 km
-
Sony dan Honda Pamer SUV Listrik Afeela di CES 2026: Desain Sporty, Bisa Main PS5
-
Hyundai Ioniq 5 N Diduga Milik Bobby Nasution Hangus Terbakar saat Sedang Terparkir
-
Daftar Harga Mobil BYD Semua Tipe, Terbaru Bulan Januari 2026
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
-
Kriminalisasi Rasa Tersinggung: Mengadili Komedi 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono
Terkini
-
Ingin Beli SUV Mewah, Ini Daftar Harga Mobil Subaru Januari 2026!
-
Rp3 Juta Dapat Motor Bekas Apa? Ini 5 Opsi yang Bermesin Bandel dan Mudah Dirawat
-
Terkenal Bandel, 5 Motor Bekas Ini Ternyata Cuma Dijual Rp5 Jutaan
-
Siapkan Tabungan Mulai Sekarang! Ini 5 Rekomendasi Motor buat Mudik Nyaman di Lebaran 2026
-
4 Rekomendasi Motor Bebek Terbaik Harga Murah Under 7 Juta: Serba Bandel, Serba Irit!
-
5 Kekurangan Membeli Motor Bekas dan Tips Agar Tidak Salah Beli
-
7 Tips Memilih Motor Bekas untuk Anak Sekolah Anti Zonk: Biar Nggak Dapat Unit Rewel
-
Mending Karimun 'Kotak' atau BYD Atto 1? Sama-sama Hemat, Tapi Awas Jebakan Ini
-
Motor Matic Terbaik Yamaha Harga di Bawah Rp 20 Juta: Pilih Mio M3, Gear 125, atau Gear Hybrid?
-
Awas Cat Rusak! Jangan Cuci Motor saat Mesin Panas, Ini Solusi Gratis Biar Awet