Suara.com - Ketua Umum Ikatan Motor Indonesia (IMI) Pusat, Bambang Soesatyo, menilai motor listrik yang berada di pasaran saat ini masih terlalu mahal.
Sosok yang akrab disapa Bamsoet itu memberi contoh motor listrik Gesits. Produk karya anak bangsa ini, bagi Bamsoet, harganya masih terbilang mahal. Menurutnya harga ideal sebuah motor listrik di kisaran Rp 10-15 juta.
"Motor listrik Gesits sepertinya masih mahal. Masih di atas Rp 24 juta. Harga yang ideal itu antara Rp 10 sampai Rp 15 juta," kata Bamsoet di Universitas Budi Luhur, Jakarta, baru-baru ini, saat menyambut kedatangan sepeda motor listrik BL-SEV01 dari touring Jakarta-Mandalika, Nusa Tenggara Barat (NTB).
Bamsoet sendiri bersama IMI sedang mengembangkan motor listrik bernama Bike Smart Electric (BSE). Saat ini, motor listrik itu tengah dipersiapkan untuk diproduksi massal dan menyasar segmen ojek online.
BSE sedang melakukan serangkaian uji tipe kelaikan di Kementerian Perhubungan (Kemenhub). Dan dia menjanjikan harganya bakal murah.
"Sedang mempersiapkan produksi BSE harganya di bawah 10 juta. Jadi, mudah-mudahan masyarakat bisa didorong untuk beralih ke kendaraan listrik," ungkapnya.
Bamsoet mengharapkan harga baterai kendaraan listrik nantinya bisa lebih murah untuk menekan ongkos produksi pengembangan kendaraan listrik di Indonesia.
"Saya berharap dapat ditekan cost produksinya. Mudah-mudahan dengan produksi baterai di Indonesia harganya bisa lebih murah," harap Bamsoet.
Baca Juga: Best 5 Oto: Moto Guzzi V85 TT Travel Kiriman Pertama, Konversi Motor Listrik Ini Caranya
Berita Terkait
-
Legenda Persib Bandung Sebut Bojan Hodak Cocok Latih Timnas Indonesia
-
Tim Para Renang Indonesia Bawa Pulang 11 Medali di World Series 2025
-
Heboh Mantan Tukang Bangunan Dirumorkan Bakal Latih Timnas Indonesia?
-
Siapa Oscar Garcia? Eks Rekan Kluivert yang Dirumorkan Jadi Pelatih Timnas Indonesia
-
Cerita Sedih Radja Nainggolan: Saya Hidup Susah, Ayah Kabur karena Utang
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas 30 Jutaan untuk Harian, Cocok buat Mahasiswa dan Keluarga Baru
- 7 Mobil Bekas Terbaik untuk Anak Muda 2025: Irit Bensin, Stylish Dibawa Nongkrong
- Gibran Hadiri Acara Mancing Gratis di Bekasi, Netizen Heboh: Akhirnya Ketemu Jobdesk yang Pas!
- Suzuki Ignis Berapa cc? Harga Bekas Makin Cucok, Intip Spesifikasi dan Pajak Tahunannya
- 5 HP RAM 8 GB Paling Murah Cocok untuk Gamer dan Multitasking Berat
Pilihan
-
Indonesia Ngebut Kejar Tarif Nol Persen dari AS, Bidik Kelapa Sawit Hingga Karet!
-
Prabowo Turun Gunung Bereskan Polemik Utang Whoosh
-
Jokowi Klaim Proyek Whoosh Investasi Sosial, Tapi Dinikmati Kelas Atas
-
Barcelona Bakal Kirim Orang Pantau Laga Timnas Indonesia di Piala Dunia U-172025
-
Menkeu Purbaya Pamer Topi '8%' Sambil Lempar Bola Panas: Target Presiden, Bukan Saya!
Terkini
-
Isuzu Perkenalkan Teknologi Transportasi Cerdas dengan Rangka Vertikal di JMS 2025
-
Daihatsu Rocky Hybrid Mulai Masuk Jalur Produksi, Konsumen Segera Terima Unit Dalam Waktu Dekat
-
Penyebab hingga 3 Cara Mengatasi Water Hammer Motor Pasca Nekat Terjang Banjir
-
Fitur Mitsubishi Destinator yang Membantu Berkendara Saat Hujan
-
5 Rekomendasi Mobil Mirip Jeep Rubicon: Alternatif Lebih Murah, Harga Mulai 200 Jutaan!
-
Rekomendasi Mobil Listrik Keluarga Mulai Rp 300 Jutaan
-
Mitsubishi Destinator Sekelas Apa? Intip Harga, Tenaga dan Pajak 5 Kompetitornya
-
Bea Balik Nama Mobil Bekas Dihapus, Cek Biaya Tersembunyi yang Tetap Wajib Dibayar
-
7 Mobil Mungil 40 Jutaan untuk Ibu Rumah Tangga, Praktis dan Mudah Dikendarai
-
Toyota Pamerkan Land Cruiser FJ Terbaru di Japan Mobility Show 2025