Suara.com - Rolls-Royce Black Badge Wraith, Rolls-Royce Black Badge Dawn, Rolls-Royce Black Badge Cullinan, Rolls-Royce Black Badge Ghost adalah bagian dari keluarga Black Badge yang menjadi bagian dari trade-mark Rolls-Royce Motor Cars sebagai produsen mobil super mewah.
"Setelah perdebatan internal yang cukup lama, Rolls-Royce mengumumkan bahwa mereka akan menggarap Black Badge secara Bespoke. Produk-produk ini, yang diluncurkan pada 2016, secara estetika berwarna hitam pekat, dramatis, serta penuh pesona pribadi," papar Torsten Müller-Ötvös, Chief Executive Officer, Rolls-Royce Motor Cars dalam rilis resmi Rolls-Royce Motor Cars sebagaimana diterima Suara.com.
"Lima tahun sejak Black Badge disajikan untuk umum, menjadi simbol puncak dari jenis produk super mewah baru. Inilah semangat Black Badge," lanjutnya.
Pada Kamis (28/10/2021) Rolls-Royce Motor Cars mengungkap jenis baru dari keluarga Black Badge, yang menggunakan perawatan desain Post Opulent minimalis dan menyusun kembali legenda Rolls-Royce Ghost.
"Mobil kami yang paling canggih telah direkayasa ulang untuk mencirikan alter ego Rolls-Royce: tegas, dinamis, dan kuat. Ini adalah mobil Black Badge paling murni dalam sejarah perusahaan kami. Inilah Black Badge Ghost," tandas Torsten Müller-Ötvös.
Para desainer Rolls-Royce mendefinisikan Post Opulence sebagai pergerakan estetis, ditandai dengan reduksi dan substansi.
Berikut detail pengerjaan Rolls-Royce Black Badge Ghost:
Eksterior
Cat warna gelap menjadi formula penting yang diterjemahkan menjadi selera individu dan dibuat bespoke. Hasilnya adalah Rolls-Royce Black Badge Ghost mencerminkan keinginan klien. Sebuah sisi gelap dalam artian definisi pengecatan dari Post Opulence: minimalisme ekstrem.
Baca Juga: Rolls-Royce Black Badge, Refleksi Kemewahan dalam Keindahan Warna Hitam Absolut
Klien bebas memilih salah satu dari 44.000 warna siap pakai yang disodorkan Rolls-Royce. Atau membuat warna Bespoke bila menginginkannya.
Sebagian besar konsumen memilih ekspresi warna lebih gelap signature hitam dari Rolls-Royce.
Untuk menciptakan warna hitam paling gelap di industri mobil, cat berbobot 45 kg diatomisasi dan diaplikasikan ke bodi bermuatan elektrostatis berwarna putih sebelum dikeringkan dalam oven.
Proses selanjutnya, dipulas lapisan bening dua kali sebelum dipoles menggunakan tangan oleh empat perajin untuk memperoleh hasil akhir seperti permukaan piano mengilap.
Pemolesan berdurasi antara tiga dan lima jam untuk mengecat bodi ini sama sekali tidak dikenal dalam produksi massal.
Kedalaman kegelapan warna tadi berfungsi sebagai kanvas sempurna bagi klien, yang telah memberikan masukan menciptakan estetika Black Badge "hitam dan neon" dan telah menjadi ciri keluarga mobil-mobil produksi Rolls-Royce.
Tag
Berita Terkait
-
9 Promo Skincare Olay di Guardian untuk Lawan Penuaan Dini dan Flek Hitam
-
5 Rekomendasi Lip Balm Terbaik untuk Bibir Hitam dan Pecah-pecah
-
9 Sepatu Running Lokal Full Black Kualitas Dewa: Nyaman Buat Lari, Stylish Buat Nongki
-
7 Lipstik Remaja Terbaik yang Bikin Bibir Cerah, Bye-bye Hitam Gelap
-
5 Tinted Sunscreeen untuk Atasi Flek Hitam Membandel usia 50 Tahun ke Atas
Terpopuler
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- 9 HP Redmi RAM 8 GB Harga Rp1 Jutaan, Lancar Jaya Dipakai Multitasking
- Semurah Xpander Sekencang Pajero, Huawei-Wuling Rilis SUV Hybrid 'Huajing S'
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
- 5 Lem Sepatu Kuat Mulai Rp 3 Ribuan: Terbaik untuk Sneakers dan Bahan Kulit
Pilihan
-
Kutukan Pelatih Italia di Chelsea: Enzo Maresca Jadi Korban Ketujuh
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
Terkini
-
Harga Mobil Nissan 2026: Livina dan Magnite Bikin Ngiler, Siapin Duit Segini
-
5 Mobil Bekas Blue Bird yang Banyak Dilirik: Service Record Jelas, Harga Mulai Rp60 Jutaan
-
Dari Calya hingga Alphard: Intip Daftar Harga Mobil Toyota 2026 Terbaru Terlengkap
-
4 Mobil Double Cabin yang Gagah, Tangguh, dan Fungsional untuk Penggunaan Harian
-
Mending Brio atau WR-V? Segini Harga Mobil Honda 2026
-
Budget Pas-pasan? Cek 5 Mobil Matic Bekas Ini, Ada Volvo Klasik yang Harganya Cuma 20 Jutaan!
-
Bingung Pilih Suzuki Satria atau GSX-S150? Tengok Dulu Daftar Harga Motor Suzuki 2026
-
5 Rekomendasi Mobil Hatchback Murah, Kuat Nanjak di Jalan Pegunungan Meski Full Penumpang
-
7 Mobil Bekas MPV Harga Rp50 Jutaan untuk Keluarga Besar, Mesin Paling Bandel dan Irit BBM
-
Ngidam KLX di 2026? Intip Harga Motor Kawasaki di Indonesia per Januari