Suara.com - PT Astra International Tbk., merilis laporan keuangan kuartal ketiga 2021. Salah satu hal yang menggembirakan adalah bisnis otomotif.
Dikutip dari rilis resmi Astra sebagaimana diterima Suara.com, perolehan penjualan mobil meningkat hngga 79 persen sementara sepeda motor mencapai 26 persen.
"Kinerja Grup secara keseluruhan membaik dalam sembilan bulan pertama tahun 2021, didukung oleh volume penjualan otomotif yang kuat dan harga komoditas yang lebih tinggi," papar Djony Bunarto Tjondro, Presiden Direktur PT Astra International Tbk.
"Walaupun terdapat beberapa ketidakpastian dengan situasi makroekonomi saat ini akibat dampak pandemi, kinerja Astra Grup yang baik memberi kami optimisme terhadap sisa periode sampai dengan akhir tahun ini. Selain itu, posisi neraca keuangan Grup tetap sehat dan solid," lanjutnya.
Laba bersih yang didistribusikan kepada PT Astra International Tbk., untuk periode yang berakhir 30 September di sektor otomotif mencapai Rp 5,515 miliar pada 2021, sementara tahun lalu adalah Rp 1,796 atau mengalami perubahan 207 persen.
Laba bersih dari divisi otomotif Astra Grup yang naik 207 persen menjadi Rp 5,5 triliun ini awalnya karena dampak virus Corona di sektor otomotif pada kuartal kedua tahun lalu. Kemudian dilakukan langkah-langkah penanggulangannya, sehingga terjadi peningkatan volume penjualan di sembilan bulan pertama tahun ini.
Sektor roda empat diuntungkan insentif sementara pajak penjualan barang mewah atau PPnBM DTP.
Berikut adalah pemaparan detail perolehan Astra International Tbk., baik sektor roda dua maupun roda empat:
- Penjualan mobil nasional naik 69 persen menjadi 628.000 unit pada sembilan bulan pertama 2021 berdasar data Gaikindo. Penjualan mobil Astra pada periode ini naik 79 persen menjadi 344.000 unit, dengan pangsa pasar meningkat dari 52 persen menjadi
55 persen. - Terdapat 10 model baru untuk mobil produksi Astra dan 16 model revamped telah diluncurkan dalam sembilan bulan pertama 2021.
- Penjualan sepeda motor secara nasional naik 31 persen menjadi 3,8 juta unit pada sembilan bulan pertama tahun 2021, sumber dari Kementerian Perindustrian Republik Indonesia.
- Penjualan sepeda motor Astra naik 26 persen menjadi 2,9 juta unit.
- Empat model baru sepeda motor dan 14 model revamped telah diluncurkan pada sembilan bulan pertama 2021.
- Bisnis komponen otomotif Grup dengan kepemilikan 80 persen, PT Astra Otoparts Tbk (AOP), mencatatkan laba bersih sebesar Rp 446 miliar dibandingkan rugi bersih sebesar Rp243 miliar pada sembilan bulan pertama tahun lalu, terutama disebabkan peningkatan pendapatan dari segmen pabrikan (original equipment manufacturer), pasar suku cadang pengganti (replacement market) dan ekspor.
Baca Juga: Hari Sumpah Pemuda, 11 Anak Muda Raih Apresiasi 12th SATU Indonesia Awards 2021 dari Astra
Berita Terkait
-
Hilangnya Mobil China dari Daftar Mobil Terlaris September 2025
-
Dua Komisaris dan Satu Direksi Astra International (ASII) Tiba-tiba Mundur
-
Terpopuler: Penjualan Mobil Baru 2025 Menurun, Ini 4 Motor Cruiser Irit BBM
-
Brand Eropa Gusar, Invasi Mobil China Mulai Makan "Korban"
-
Destinator Laris, Penjualan Mitsubishi Tumbuh Double Digit
Terpopuler
- 5 Sepatu Running Lokal Paling Juara: Harga Murah, Performa Berani Diadu Produk Luar
- 7 Bedak Padat yang Awet untuk Kondangan, Berkeringat Tetap Flawless
- 8 Mobil Bekas Sekelas Alphard dengan Harga Lebih Murah, Pilihan Keluarga Besar
- 5 Rekomendasi Tablet dengan Slot SIM Card, Cocok untuk Pekerja Remote
- 7 Rekomendasi HP Murah Memori Besar dan Kamera Bagus untuk Orang Tua, Harga 1 Jutaan
Pilihan
-
Pertemuan Mendadak Jusuf Kalla dan Andi Sudirman di Tengah Memanasnya Konflik Lahan
-
Cerita Pemain Keturunan Indonesia Han Willhoft-King Jenuh Dilatih Guardiola: Kami seperti Anjing
-
Mengejutkan! Pemain Keturunan Indonesia Han Willhoft-King Resmi Pensiun Dini
-
Kerugian Scam Tembus Rp7,3 Triliun: OJK Ingatkan Anak Muda Makin Rawan Jadi Korban!
-
Ketika Serambi Mekkah Menangis: Mengingat Kembali Era DOM di Aceh
Terkini
-
GJAW 2025 Siap Digelar, Jadi Pameran Otomotif Terlengkap Akhir Tahun
-
5 Mobil Bekas Kecil untuk Pemula Ibu Muda, Cocok Buat Antar Jemput Anak Sekolah
-
5 Rekomendasi Mobil Listrik dengan Jarak Tempuh hingga 1.000 km
-
Apakah STNK Bisa Digadaikan? Pahami Aturannya Sebelum Mengajukan Pinjaman
-
Isuzu Resmikan Dealer Kendari, Sasar Bisnis Tambang dan Perkebunan
-
Pajero Sport vs Fortuner: Perang Gengsi Tak Kunjung Usai, Pilih Nyaman atau Gahar?
-
Terpopuler: KPK Sita Mobil Rubicon Korupsi Ponorogo, Tantri Kotak Beli SUV Gahar
-
Siap Obrak-abrik Pasar, Triumph Mau Racik Motor Murah Under 350cc
-
Daihatsu Stabil di Urutan 2 Pasar Mobil Indonesia, Dominan di Pasar Commercial Low dan LCGC
-
5 Motor Listrik Terbaik 2025, Tampilan Keren dan Harganya Udah Murah dari Pabrik