Suara.com - Sebuah video viral di media sosial memperlihatkan aksi seorang pemobil menarik paksa struk parkir hingga cukup panjang. Video ini dibagikan oleh akun TikTok @ejikkuy.
Dalam tayangan video tersebut, diperlihatkan bagaimana seorang pemobil yang melakukan aksi barbar dengan cara menarik paksa struk parkir.
Awalnya, pemobil hendak parkir di sebuah tempat yang diduga merupakan pusat perbelanjaan atau mall.
Pemobil tersebut hendak parkir. Seperti pada umumnya, untuk bisa masuk ke tempat parkir sebuah perbelanjaan harus menggunakan struk parkir.
Biasanya terdapat sebuah mesin yang bisa mengeluarkan struk di tempat parkir sebuah perbelanjaan.
Hanya dengan mendekatkan tangan ke arah sensor parkir, struk atau karcis parkir akan keluar dengan sendirinya.
Pemobil tersebut sudah melakukan hal tersebut. Tetapi ia bereaksi dengan barbar ketika struk parkir sudah keluar dari mesin. Struk parkir tersebut ditarik paksa hingga cukup panjang.
Pemobil tersebut malah tertawa girang usai melakukan hal yang barbar ini. Melihat video tersebut, warganet pun langsung membanjiri kolom komentar postingan tersebut.
"bercandanya gak asik banget, dikira lucu kali ya," tulis @scr***.
"ngikutin trend tanpa mikir efek positif negatifnya," beber @va****.
"Pernah Pas waktu gua ke mall, orang didepan gua gina, pas giliran saya tempat ticketnya error," celetuk @sen***.
Aksi yang dilakukan pemobil tersebut sudah masuk dalam perusakan faslitias umum. Hal ini bisa dijerat hukuman sesuai aturan yang berlaku, yakni Pasal 406 KUHP ayat (1).
Dalam pasal tersebut berbunyi "Barang siapa dengan sengaja dan dengan melawan hak membinasakan, merusak, membuat hingga tidak dapat dipakai lagi atau menghilangkan sesuatu barang yang sama sekali atau sebagiannya kepunyaan orang lain, dihukum penjara selama-lamanya 2 (dua) tahun 8 (delapan) bulan.”
Untuk melihat video selengkapnya, klik DI SINI!
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas yang Nyaman untuk Lansia, Legroom Lega dan Irit BBM
- 7 Mobil Bekas untuk Grab, Mulai Rp50 Jutaan: Nyaman, Irit dan Tahan Lama!
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
Pilihan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
-
Purbaya Merasa "Tertampar" Usai Kena Sindir Prabowo
-
Darurat Judi Online! OJK Blokir 31.382 Rekening Bank, Angka Terus Meroket di Awal 2026
Terkini
-
BYD Luncurkan Merek Linghui Khusus untuk Taksi Online
-
Gran Max dan Sigra Pimpin Penjualan Daihatsu dan Amankan Posisi Pangsa Pasar Nasional
-
5 Mobil Matic Murah di Bawah Rp100 Juta yang Nyaman dan Irit BBM
-
Julian Johan Bawa Nama Indonesia Ke Rally Dakar 2026 Bersama Motul
-
MK Terima Gugatan Aturan Merokok Saat Berkendara Agar Dapat Sanksi Lebih Tegas
-
5 Mobil Ramah Orang Tua di Bawah Rp100 Juta: Akses Mudah, Jok Nyaman, dan Fitur Tak Ribet
-
Taksi Listrik Green SM Resmi Beroperasi di Stasius KCIC Halim
-
Terpopuler: Koleksi Kendaraan Raja Juli Disorot, Mobil Bobby Nasution Terbakar?
-
5 Moge dengan Perawatan dan Pajak Murah, Cocok Buat Tampil Gagah
-
Penampakan Nissan Gravite Diuji Coba Beredar: Pesaing Avanza, Harga Diprediksi 100 Jutaan