Suara.com - Sebuah potret yang memperlihatkan dashboard mobil meleleh hingga tak berbentuk menjadi sorotan publik. Potret ini dibagikan oleh akun TikTok @toy_roses dan viral di media sosial.
Dalam unggahannya tersebut, diperlihatkan kondisi dashboard meleleh dan bikin ngilu. Tak sampai disitu saja, kaca depan retak dan area plafon mobil juga ikutan terbakar.
Pengunggah mengungkapkan kalau dashboard mobil meleleh disebabkan korek api yang diletakkan di dashboard.
Korek api tersebut terpapar sinar matahari saat mobil parkir dan selang beberapa waktu meledaklah korek api tersebut.
"Ini gara-gara korek api yang ditaruh di dashboard, kena panas, jadi meledug ini. Kepanasan kejemur, terus meledug semuanya," ujar perekam dalam video tersebut.
Memang dalam kondisi sperti yang diceritakan di atas, insiden meledak korek api memang tak bisa dihindarkan.
Dalam laman Motor1.com, korek api meledak karena panas di kabin mobil muungkin bisa terjadi. Hal ini dijelaskan oleh ahli dari Venson Automotive Solutions, Gil Kelly dalam wawancara motor1.com.
Ia mengatakan proses meledak korek api di dalam dashboard mobil membutuhkan waktu 10 menit. Selain korek gas, benda berbahaya lain yang riskan meledak di kabin mobil yaitu kaleng aerosol, minuman kaleng bersoda, hingga baterai.
"Beberapa pengemudi mengambil risiko mengangkut barang-barang yang mudah terbakar termasuk bensin dalam wadah, meningkatkan risiko pembakaran spontan," ucap dia.
The Sun melaporkan sebuah korek api dapat meledak saat suhu melonjak hingga lebih dari 30° C, sementara suhu di dalam mobil saat terjemur bisa sampai 60° C.
Saat terpapar suhu tinggi, tekanan gas di dalam korek akan meningkat sampai meledak.
Di Inggris sedikitnya dilaporkan 100 ribu mobil terbakar setiap tahun. Banyak di antaranya disebabkan kurangnya perawatan dan 'lupa' mengeluarkan benda-benda berbahaya yang rentan terhadap panas.
Video dashboard meleleh tersebut pun mendapatkan respons dari warganet di kolom komentar.
"aku pernah naro hp juga smpe ada tulisan peringatan hp terlalu panas baru kali itu untung ga smpe meledak," tulis @de***.
"Kebiasaan bapa gua nih mksih infonya ya," timpal @Su****.
Berita Terkait
Terpopuler
- Erick Thohir Umumkan Calon Pelatih Baru Timnas Indonesia
- 4 Daftar Mobil Kecil Toyota Bekas Dikenal Ekonomis dan Bandel buat Harian
- Bobibos Bikin Geger, Kapan Dijual dan Berapa Harga per Liter? Ini Jawabannya
- 6 Rekomendasi Cushion Lokal yang Awet untuk Pekerja Kantoran, Makeup Anti Luntur!
- 10 Rekomendasi Skincare Wardah untuk Atasi Flek Hitam Usia 40 Tahun ke Atas
Pilihan
-
Pakai Bahasa Pesantren! BP BUMN Sindir Perusahaan Pelat Merah Rugi Terus: La Yamutu Wala Yahya
-
Curacao dan 10 Negara Terkecil yang Lolos ke Piala Dunia, Indonesia Jauh Tertinggal
-
Danantara Soroti Timpangnya Setoran Dividen BUMN, Banyak yang Sakit dan Rugi
-
Mengapa Pertamina Beres-beres Anak Usaha? Tak Urus Lagi Bisnis Rumah Sakit Hingga Hotel
-
Pandu Sjahrir Blak-blakan: Danantara Tak Bisa Jauh dari Politik!
Terkini
-
5 Rekomendasi Mobil Keluarga yang Bisa Buat Kondangan Ramai-ramai
-
Motor Listrik Polytron FOX 350 Resmi Meluncur, Mulai Rp 15 Jutaan
-
5 Mobil Bekas dengan Ground Clearance Tinggi, Cocok untuk Medan Berat
-
Hal Sepele yang Sering Diabaikan saat Memilih Mobil Bekas Sebagai Mobil Pertama
-
Fitur Keselamatan Mitsubishi Destinator yang Kantongi Lima Bintang di ASEAN NCAP 2025
-
5 Rekomendasi Mobil Bekas Lebih Murah dari Harga Nmax, Pilihan Sedan hingga MPV
-
Wuling Incar Segmen Mobil Keluarga Lewat Kehadiran Darion PHEV
-
7 Mobil Bekas untuk Anak Kuliah Budget Rp40 Jutaan, Sedan hingga City Car
-
5 Mobil Keluarga Bekas Harga di Bawah Rp80 Juta, Nyaman dan Muat Banyak
-
Harga CRF1100L Africa Twin Tembus Rp 647 Juta dengan Pilihan Warna Baru