Suara.com - Akhirnya hujan di Sirkuit Mandalika berhenti. Balapan pun digelar dan para pembalap sudah bersiap-siap di posisi masing-masing.
Sebelumnya hujan lebat mengguyur Sirkuit Mandalika hingga menyebabkan beberapa pihak pesimis. Pihak panitia Sirkuit Mandalika sudah menyiapkan pawang hujan agar hujan bisa segera reda.
Sosok wanita yang diduga merupakan pawang hujan pun bekerja supaya hujan bisa reda. Beberapa kamera pun menyoroti aksi pawang hujan tersebut yang bekerja di Sirkuit Mandalika.
Bahkan tak sedikit dari pembalap justru menjadikan bahan tertawaan melihat aksi pawang hujan ini, salah satunya Fabio Quartararo.
Namun selang beberapa menit, hujan pun terhenti. Balapan bisa dilanjutkan kembali. Hal ini menimbulkan pertanyaan apakah ini gara-gara pawang hujan?
Bahkan akun Twitter resmi MotoGP menyebut kalau pawang hujan tersebut bekerja dengan baik, bisa menghentikan hujan.
Dalam cuitan di akun Twitter-nya, ia menyebut dengan kalimat optimis, "It Worked!".
Cuitan ini pun viral di media sosial dan mendapatkan respons dari warganet di kolom komentar.
"Hahaha.. Thank you. It's just culture. Believe it or not, its up to you guys. It just one way to pray hoping the rain stop. Appreciate it," tulis @rec***.
Baca Juga: Warga Lokal Padati Bukit Rangkap Demi Nonton MotoGP Gratis
"Abis ini pawang hujannya banjir job soalnya udah promosi skala internasional," celetuk @shen***.
"Makanya sini ujan teruss, ternyata dipindahin kesini sama pawang ujan mandalika -_-," cuit @fir***.
Berita Terkait
-
Warganet Ramai Bahas Hujan Sirkuit Mandalika, Honor Pawang Hujan Mbak Rara Ternyata Capai Ratusan Juta
-
Sesuai Prakiraan BMKG, Sirkuit Mandalika Diguyur Hujan Jelang Pertandingan MotoGP
-
Aksi Penonton Joget Tiktok di Tribun Sirkuit Mandalika Bikin Fabio Quartararo Ngakak, Publik: Jadi Buronan Internasional
Terpopuler
- 5 Mobil Toyota Bekas yang Mesinnya Bandel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- Pajak Rp500 Ribuan, Tinggal Segini Harga Wuling Binguo Bekas
- 9 Sepatu Adidas yang Diskon di Foot Locker, Harga Turun Hingga 60 Persen
- 10 Promo Sepatu Nike, Adidas, New Balance, Puma, dan Asics di Foot Locker: Diskon hingga 65 Persen
- 5 Rekomendasi Sepatu Lari Kanky Murah tapi Berkualitas untuk Easy Run dan Aktivitas Harian
Pilihan
-
Petani Tembakau dan Rokok Lintingan: Siasat Bertahan di Tengah Macetnya Serapan Pabrik
-
Bos Bursa Mau Diganti, Purbaya: Tangkap Pelaku Goreng Saham, Nanti Saya Kasih Insentif!
-
Omon-omon Purbaya di BEI: IHSG Sentuh 10.000 Tahun Ini Bukan Mustahil!
-
Wajah Suram Kripto Awal 2026: Bitcoin Terjebak di Bawah $100.000 Akibat Aksi Jual Masif
-
Tahun Baru, Tarif Baru: Tol Bandara Soekarno-Hatta Naik Mulai 5 Januari 2026
Terkini
-
4 Mobil Daihatsu Bekas untuk Budget Rp 60 Juta, Ada yang Cuma Rp 30 Jutaan
-
5 Rekomendasi Mobil Bekas Kisaran Rp 50 Juta, Muat Banyak untuk Keluarga Besar
-
6 Rekomendasi Mobil Bekas Rp 50 Jutaan, Pas Banget Buat Keluarga Kecil
-
5 Mobil 3 Baris Harga di Bawah Rp100 Juta, Jadi Andalan Keluarga
-
7 Mobil Bekas Hatchback Under Rp100 juta, Pajak Murah Minim Biaya Perawatan
-
XPeng Siapkan Sedan Listrik P7+ EREV 2026, Jarak Tempuh hingga 1.550 km
-
Menperin Minta Insentif Sektor Otomotif ke Purbaya untuk Cegah PHK
-
Beli Motor Scoopy DP Rp3 Jutaan, Angsurannya Berapa? Ini Simulasinya
-
Harga Mobil Nissan 2026: Livina dan Magnite Bikin Ngiler, Siapin Duit Segini
-
5 Mobil Bekas Blue Bird yang Banyak Dilirik: Service Record Jelas, Harga Mulai Rp60 Jutaan