Suara.com - Curhat seorang sopir truk yang mengaku kesasar di sebuah kompleks pemakaman viral di media sosial. Curhat ini diabadikan dalam sebuah video yang diunggah oleh akun Instagram @andreli_48.
Dalam curhatan tersebut diperlihatkan bagaimana sopir truk tersebut bisa tersesat hingga masuk kompleks pemakaman.
Awalnya, seorang pria mempertontonkan truk berkelir oranye yang terjebak di jalan setapak serta semak-semak. Truk tersebut ternyata masuk ke sebuah kuburan.
Sopir truk mengaku kalau saat melintas di jalan tersebut, tidak terlihat keanehan. Bahkan ia mengaku kalau dirinya melintas di jalan raya yang mulus dan beraspal.
Tetapi fakta di lapangan ternyata tidak. Truk tersebut justru nyungsep ke jalan setapak. Sopir truk benar-benar terlihat linglung seusai insiden terjadi.
Beruntung moncong truk belum menabrak batu nisan. Menurut keterangan pengunggah, insiden ini terjadi di Desa Pagu, Kecamatan Wates, Kediri, Jawa Timur.
Video ini pun mendapatkan respons dari warganet di kolom komentar.
"Sopirnya ngantuk, capek, lemas dan lesu. Jadi halu," tulis salah seorang warganet.
"Gara-gara kaca diberi stiker lebay kali jadi penglihatan minim plus disukai sama penunggu makam makanya jadi nyasar ke situ," beber warganet lain.
Baca Juga: Solar di SPBU Sering Kosong, Antrean Truk Isi BBM di Kota Pasuruan Mengular
"Itu stikernya emang nggak ganggu pandangan ya yang di kaca depan," celetuk warganet lainnya.
Untuk melihat video selengkapnya, klik DI SINI!
Berita Terkait
Terpopuler
- Siapa Saja 5 Pelatih Tolak Melatih Timnas Indonesia?
- 7 Mobil Sedan Bekas Mulai 15 Jutaan, Performa Legenda untuk Harian
- Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
- 5 Pilihan Sunscreen Wardah dengan SPF 50, Efektif Hempas Flek Hitam hingga Jerawat
- 5 Body Lotion Mengandung SPF 50 untuk Mencerahkan, Cocok untuk Yang Sering Keluar Rumah
Pilihan
-
PSSI Kalah Cepat? Timur Kapadze Terima Tawaran Manchester City
-
Menkeu Purbaya Segera Ubah Rp1.000 jadi Rp1, RUU Ditargetkan Selesai 2027
-
Menkeu Purbaya Kaji Popok Bayi, Tisu Basah, Hingga Alat Makan Sekali Pakai Terkena Cukai
-
Comeback Dramatis! Persib Bandung Jungkalkan Selangor FC di Malaysia
-
Bisnis Pizza Hut di Ujung Tanduk, Pemilik 'Pusing' Berat Sampai Berniat Melego Saham!
Terkini
-
5 Mobil Tahun Muda Harga 150-200 Juta Irit BBM, Cocok Pergi untuk Lintas Provinsi
-
Rencanakan Anggaran Liburan Akhir Tahun! Intip Tarif Tol Terbaru Jogja-Semarang 2025
-
5 Deretan Situs untuk Cek Tarif Tol, Praktis Langsung dari HP
-
Rekomendasi Mobil Bekas Tahun Muda dengan Budget di Bawah Rp 300 Juta
-
9 Rekomendasi Mobil Bekas Hatchback Ekonomis untuk Penggunaan Harian Mulai Rp30 Jutaan
-
Harga Beda Tipis, Mending Outlander Sport atau Raize Bekas?
-
Berapa Harga Toyota Rush Bekas? Simak Rekomendasi Lengkap Biaya Pajaknya
-
Berapa Harga Daihatsu Terios Bekas? Begini Spesifikasi dan Nominal Pajaknya
-
Mobil Honda Termurah Keluaran Tahun 2000 ke Atas, Harga Mulai Rp40 Jutaan
-
Shell Rilis Pelumas Baru yang Kompatibel untuk Mobil Hybrid