Suara.com - Tingginya permintaan mobil bekas di Indonesia dengan beragam varian dan merek mobil diyakini semakin memudahkan para car enthusiast di industri otomotif. Melihat peluang tersebut, OLX Autos menggelar acara bertajuk OLX Autos IMX 2022.
Dikatakan Head of Marketing OLX Autos Indonesia - Sandy Maulana, IMX 2022 dapat menjadi platform layanan jual beli mobil bekas yang aman dan nyaman.
"Kami menilai IMX 2022 bisa menjadi sarana kolaborasi yang baik bagi OLX Autos tahun ini, di mana IMX merupakan market dengan demografik anak muda yang besar sehingga dapat mendukung kreatifitas anak muda yang dinamis," katanya dalam sesi virtual, Rabu (18/5/202).
Kolaborasi IMX 2022 dan OLX Autos sendiri tersaji melalui sejumlah aktivitas yang dapat memberikan referensi mobil serta tren otomotif saat ini.
Nantinya, sejumlah kampanye modifikasi menjelang gelaran OLX Autos IMX 2022 pada 1-2 Oktober mendatang akan diwarnai dengan beragam kreasi dari para modifikator handal yang tergabung dalam National Modificator and Aftermarket Association (NMAA).
Pemilihan mobil bekas dengan kondisi prima tentu memudahkan para modifikator dari berbagai spesialis dan produsen barang aftermarket untuk memberikan sebuah konsep kreatif.
Akan hadir berbagai bentuk kerjasama menarik, interaktif dan spektakuler yang akan dilakukan dalam sebuah kolaborasi, seperti kegiatan Black Stone Livemodz Challenge 2022 yang mengusung tema “Perang Bintang”, 2 unit mobil Supergiveaway OLX Autos IMX 2022.
Andre Mulyadi selaku IMX Project Director menyambut baik kolaborasi IMX dengan OLX Autos, dengan mengatakan bahwa kolaborasi tersebut dapat memberikan pilihan serta edukasi bagi pelaku industri otomotif dalam memilih mobil bekas yang berkualitas.
"Saat ini kebutuhan memperoleh mobil bekas berkualitas untuk dijadikan obyek modifikasi sangat cukup meningkat. Dengan basis mobil standar yang baik, maka dapat menyiasati proses modifikasi yang lebih sempurna."
Baca Juga: Hyundai dan Kia Motors Berbisnis Mobil Bekas Bersertifikat, Konsentrasi pada Brand Sendiri
"Geliat industri otomotif khususnya aftermarket tidak bisa dibendung. Tak terkecuali di tengah masa pandemi, pergerakan industri aftermarket dalam negeri terus merangsek naik ke arah lebih baik yang tentunya memberikan dorongan untuk pertumbuhan perekonomian nasional."
"Dengan bergabungnya OLX Autos di IMX 2022, kami meyakini akan menghadirkan kolaborasi dan edukasi serta dorongan untuk perkembangan industri otomotif nasional menjadi lebih maju," tambahya.
NMAA selaku asosiasi aftermarket terbesar di Indonesia juga melihat OLX Autos selaku sponsor utama IMX 2022, sebagai kolaborasi sinergi yang selalu memerlukan unit mobil bekas berkualitas yang didapatkan melalui platform jual beli mobil bekas yang dapat dipercaya oleh masyarakat Indonesia.
"Melalui kerja sama yang terjalin antara IMX dengan OLX Autos sebagai sponsor utama, diharapkan dapat terus menggeliatkan dunia otomotif Tanah Air, khususnya dalam sektor transaksi mobil bekas dan tentunya industri modifikasi serta aftermarket," tutup Sandy.
Berita Terkait
Terpopuler
- 7 Rekomendasi Body Lotion dengan SPF 50 untuk Usia 40 Tahun ke Atas
- 5 Mobil Bekas Sekelas Honda Jazz untuk Mahasiswa yang Lebih Murah
- 26 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 13 November: Klaim Ribuan Gems dan FootyVerse 111-113
- Biodata dan Pendidikan Gus Elham Yahya yang Viral Cium Anak Kecil
- 5 Pilihan Bedak Padat Wardah untuk Samarkan Garis Halus Usia 40-an, Harga Terjangkau
Pilihan
-
Bobibos Ramai Dibicarakan! Pakar: Wajib Lolos Uji Kelayakan Sebelum Dijual Massal
-
Video Brutal Latja SPN Polda NTT Bocor, Dua Siswa Dipukuli Senior Bikin Publik Murka
-
Rolas Sitinjak: Kriminalisasi Busuk dalam Kasus Tambang Ilegal PT Position, Polisi Pun Jadi Korban
-
Menkeu Purbaya Ungkap Ada K/L yang Balikin Duit Rp3,5 T Gara-Gara Tak Sanggup Belanja!
-
Vinfast Serius Garap Pasar Indonesia, Ini Strategi di Tengah Gempuran Mobil China
Terkini
-
5 Rekomendasi Mobil Sedan Sporty Rp70 Jutaan: Tangguh, Aura Mewah, dan Ramah Buat Jalanan Kota
-
5 Rekomendasi Mobil Listrik yang Bisa Jadi Genset, Andalan untuk Situasi Darurat
-
Jelang HBD 2025, Honda ADV160 Eksplore Keindahan Alam Jawa Barat
-
Berapa Harga Innova Diesel Bekas di Tahun 2025? MPV Keluarga yang Viral Banyak Dilirik
-
5 Rekomendasi Mobil Listrik untuk Wanita: Desain Elegan, Fiturnya Bikin Berkendara Makin Nyaman
-
Rekomendasi Mobil Listrik Stylish untuk Ibu Muda
-
5 Mobil Listrik Bekas Rp100 Jutaan: Baterai Super Awet, Murah Biaya Perawatan
-
One3 Motoshop Buka Peluang Pebisnis Aftermartket di IMHAX 2025
-
Vinfast Serius Garap Pasar Indonesia, Ini Strategi di Tengah Gempuran Mobil China
-
2 Mobil Listrik yang Cocok untuk Perjalanan Bisnis Jarak Dekat, Pilih Kecil Gesit atau Muatan Besar?