Suara.com - Wuling Air EV, mobil listrik Wuling pertama yang meluncur di Indonesia, sudah bisa dipesan usai diluncurkan di Tanah Air pada hari ini (11/7/2022). Peluncuran itu menandai lima tahun kiprah merek otomotif asal Tiongkok tersebut di Indonesia.
Wuling Motors, dalam konferensi pers di Jakarta memang belum mengungkap harga Wuling Air EV. Meski demikian dikatakan bahwa mobil listrik itu akan dijual di kisaran harga Rp 250 juta sampai Rp 300 juta.
"Kami akan memasuki tingkatan inovasi selanjutnya dengan membawa serta kendaraan listrik pertama Wuling untuk pasar Indonesia," ujar Vice President Wuling Motors, Arif Pramadana.
Mobil listri Wuling ini bisa dipesan di Indonesia lewat tiga cara: datang langsung ke diler resmi, via website resmi perusahaan atau ketiga dengan melakukan booking di Blibli.com.
Wuling Air EV akan tersedia, setidaknya, dalam dua varian. Pertama adalah varian standard range yang diperkirakan berharga Rp 250 juta. Kedua adalah varian long range yang dijual di kisaran Rp 300 juta.
Wuling Air memiliki tampilan interior berkonsep modern dan teknologi yang menonjolkan aspek kendaraan masa depan. Hal tersebut ditunjang dengan penggunaan Intelligent Tech Dashboard di bagian depan yang memadukan panel dan knop futuristik
Pada bagian dashboard ini, terdapat pula Multifunction Steering Wheel dengan logo Wuling berwarna silver yang dilengkapi tombol pengoperasian audio dan pengaturan menu.
Tidak hanya itu, entertainment system pada head unit juga sudah dilengkapi dengan konektivitas internet sehingga pengguna bisa mengakses beragam hiburan yang menjadikan perjalanan semakin menyenangkan.
Sebelumnya, area eksterior Wuling Air ev yang bergaya Future Tech telah diperlihatkan kepada publik secara resmi di awal Juni lalu di Jakarta. Terdapat lima pilihan warna yang tersedia untuk Wuling Air ev, yakni peach pink, pristine white, galaxy blue, avocado green, dan lemon yellow.
Baca Juga: Rayakan Lima Tahun Kiprah di Indonesia, Wuling Luncurkan Mobil Listrik Perdana
Berita Terkait
-
Adu Keunggulan Wuling Air EV vs VinFast VF3, Mobil Listrik Kecil Performa Super Yahud
-
6 Mobil Listrik Bekas Mulai Rp 100 Jutaan: Jarak Tempuh Capai 530 Km, Jakarta-Semarang Sekali Cas
-
Update Harga Wuling Air EV Bekas Oktober 2025: Depresiasi Brutal, Harga Turun Lumayan
-
Wuling Banderol Harga Khusus Pada Model Hybrid Sampai Mobil Listrik di Akhir Tahun
-
Wuling Cloud EV Lite Jadi Inovasi Lintas Industri Kembangkan Pasar Mobil Listrik
Terpopuler
- 5 Bedak Viva Terbaik untuk Tutupi Flek Hitam, Harga Mulai Rp20 Ribuan
- 25 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 1 November: Ada Rank Up dan Pemain 111-113
- Mulai Hari Ini! Sembako dan Minyak Goreng Diskon hingga 25 Persen di Super Indo
- 7 Rekomendasi Mobil Bekas Sekelas Brio untuk Keluarga Kecil
- 7 Mobil Bekas Favorit 2025: Tangguh, Irit dan Paling Dicari Keluarga Indonesia
Pilihan
-
Jokowi Takziah Wafatnya PB XIII, Ungkap Pesan Ini untuk Keluarga
-
Nasib Sial Mees Hilgers: Dihukum Tak Main, Kini Cedera Parah dan Absen Panjang
-
5 HP dengan Kamera Beresolusi Tinggi Paling Murah, Foto Jernih Minimal 50 MP
-
Terungkap! Ini Lokasi Pemakaman Raja Keraton Solo PB XIII Hangabehi
-
BREAKING NEWS! Raja Keraton Solo PB XIII Hangabehi Wafat
Terkini
-
Terpopuler: Pesona Lancer Evo 9 MR, Harga Suzuki Truntung Bikin Ngiler
-
7 Pilihan Motor Roda 3 untuk Usaha: Harga Mulai Rp 15 Jutaan, Daya Angkut Besar
-
Cocok untuk Koleksi dan Bahan Modifikasi Anak Muda: Berapa Harga Suzuki Truntung?
-
Punya Duit Miliaran Nganggur? Intip Harga dan Spesifikasi Mitsubishi Evo 9 MR
-
Lagi Cari Motor Touring untuk Libur Akhir Tahun? Intip Harga Motor Honda per November 2025
-
7 Sedan Bekas Murah di Bawah Rp49 Juta yang Elegan dan Tangguh
-
Galau Pilih Destinator atau Xpander Cross? Intip Dulu Harga Mobil Mitsubishi November 2025
-
Berapa Pajak Tahunan Suzuki Gixxer SF 250? Intip Lengkap dengan Spesifikasi dan Harga
-
7 Mobil Bekas Seharga Honda Vario yang Tangguh dan Masih Layak Pakai
-
Harga Motor Yamaha November 2025: Dari NMAX Turbo hingga Grand Filano