Suara.com - Selama 11 hari pergelaran GAIKINDO Indonesia International Auto Show atau GIIAS 2022, Hino berhasil mengumpulkan Surat Pemesanan Kendaraan (SPK) untuk 1.127 unit produknya.
Santiko Wardoyo, COO Director PT Hino Motors Sales Indonesia atau PT HMSI mengatakan bahwa perekonomian mulai bangkit. Beberapa komoditi seperti batu bara, kelapa sawit serta daya beli masyarakat yang meningkat membuat kebutuhan kendaraan komersial, baik truk maupun bus naik signifikan.
"Bahkan dibandingkan sebelum pandemi di GIIAS 2019, hasil SPK kami tahun ini naik dua kali lipat," ungkap Santiko Wardoyo, dalam keterangan tertulisnya sebagaimana diterima Suara.com.
Hino hadir dalam GIIAS 2022, menampilkan enam unit kendaraan. Mulai dari truk listrik Hino Dutro Z EV, Hino200 Series, Hino 136 HDL 6x2, Hino Ranger FM 280 JD Mining Spec, Hino Ranger FMX 280 TH, sampai Hino Bus GB 150 AT.
Produk-produk ini mendapat perhatian dari pengunjung. Terutama dua unit future product Hino yaitu truk listrik Dutro Z EV yang memilliki kelebihan mampu melaju sejauh 100 km dengan lama charging baterai satu jam.
Hal menarik lainnya adalah hadirnya Hino200 series yang termasuk produk new category, dan siap melengkapi jajaran line up Hino di kelas Light Commercial Vehicle (LCV).
Pengunjung yang datang ke booth Hino selain menyimak truk dan bus Hino terbaru, juga menikmati fasilitas yang terdapat dalam booth Hino. Antara lain Hino Total Support Customer, Hino Connect Telematic, Aplikasi MyHino dan Hino Total Support Customer Center (HTSCC).
Baca Juga: Telah Mendapatkan Pembaruan Signifikan, Mitsubishi New Xpander Cross Lebih Kedap dan Stabil
Berita Terkait
-
Hino Pertahankan Penguasaan Pasar Medium Duty Truck Indonesia
-
Hino Serahkan Truk untuk SMKN 2 Tangerang, Sebagai Media Pembelajaran
-
Truk Ringan Hino300 Series 136 MDLR Meluncur di GIIAS 2025
-
Nyamannya Menyetir Mitsubishi Xforce Diamond Sense, Makin Seru dengan Feature Driving Score!
-
Jelang Mudik Lebaran 2025, Hino Gelar Pelatihan Keselamatan PO Bus dan Buka Posko Mudik
Terpopuler
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- 4 Pilihan HP OPPO 5G Terbaik 2026 dengan RAM Besar dan Kamera Berkualitas
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- Bojan Hodak Beberkan Posisi Pemain Baru Persib Bandung
Pilihan
-
Sah! Komisi XI DPR Pilih Keponakan Prabowo Jadi Deputi Gubernur BI
-
Hasil Akhir ASEAN Para Games 2025: Raih 135 Emas, Indonesia Kunci Posisi Runner-up
-
5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
-
Promo Suuegeerr Alfamart Jelang Ramadan: Tebus Minuman Segar Cuma Rp2.500
-
Menilik Survei Harvard-Gallup: Bahagia di Atas Kertas atau Sekadar Daya Tahan?
Terkini
-
9 Alternatif Avanza Lebih Empuk Anti Limbung, MPV Paling Worth It Modal 60 Jutaan
-
Biaya Cabut Berkas Mobil dan Cara Mengurusnya
-
Cara Balik Nama Mobil: Panduan Mudah untuk Pemilik Baru Kendaraan Bekas
-
Kapan Waktu Terbaik Beli Mobil Baru? Ini Pilihannya agar Hemat Puluhan Juta
-
Toyota Perpanjang Periode Harga Pre-Book Veloz Hybrid di Rp 299 Juta
-
Gaji Rp5 Juta Bisa Dapat Mobil Apa? Ini 5 Rekomendasi Mobil Murah dan Tips Biar Cicilan Tak Seret
-
Terpopuler: Wali Kota Selamat usai Ditembak RPG Mobil Bikin Penasaran, Suzuki Terdepak dari Thailand
-
Detik-Detik Wali Kota di Filipina Ditembak RPG, Mobil Rp600 Jutaan Jadi Penyelamat
-
McLaren Endurance Racing Kini Diperkuat Teknologi Pelumas Kelas Dunia
-
Komparasi Dua EV Mungil: Changan Lumin vs Seres E1