Suara.com - The Elite menggelar Morning Drivers Club (MDC) Minggu pekan lalu (18/12/2022) di Mitra Terrace, Jakarta Selatan. Tempat menjadi ajang berkumpulnya mobil-mobil modifikasi dari berbagai macam genre.
Morning Drivers Club kedelapan yang diadakan pengujung tahun kali ini, adalah rangkaian dari kegiatan Elite Showcase 2023 yang bakal diselenggarakan 4-5 Februari di ICE BSD, Tangerang.
"Tujuan diadakan Morning Drivers Club adalah menghidupkan kembali kegiatan meet up car enthusiast yang sempat vakum selama dua tahun karena pandemi COVID-19," kata Riswan Rusdiansyah selaku COO The Elite.
Di ajang ini, Pertamina Fastron sebagai sponsor utama memberikan edukasi tentang pelumas Fastron Platimum Racing dari Pertamina Lubricants. Tujuannya memberikan pemahaman kepada para penyuka otomotif ini, agar menggunakan pelumas untuk kendaraan yang memiliki mesin performa tinggi.
Selain memperkenalkan produk, Pertamina Fastron juga memberikan apresiasi kepada tiga member klub yang mempunyai mobil berperforma tinggi.
"Di acara Pertamina Fastron Presents Morning Drivers Club, kami juga memberikan apresiasi sebagai bentuk perkenalan kepada car enthusiast tentang pelumas Fastron Platinum Racing yang sangat cocok untuk mobil bermesin performa tinggi," tambah Riswan Rusdiansyah.
Pertamina Fastron Presents Morning Drivers Club dihadiri lebih dari 450 mobil modifikasi dari berbagai macam genre. Mulai dari stance, JDM, racing, hingga sportscar.
Gatot Mulyartho, CEO The Elite menambahkan untuk selanjutnya kegiatan Morning Drivers Club akan kembali diadakan di 2023.
"Tahun depan MDC akan kembali diadakan setiap bulannya, sama seperti di 2022. Rencananya MDC akan diadakan Januari 2023, dan setelah itu Februari," tutupnya.
Baca Juga: Persiapkan Libur Nataru Naik Kendaraan Pribadi, Jangan Lupa Cek Kesehatan Mobil Matik
Berita Terkait
-
Pertamina Bentuk Satgas Nataru Demi Pastikan Ketersediaan dan Pelayanan BBM
-
Babak Baru Korupsi Petral: Kejagung Buka Penyidikan Periode 2008-2015, Puluhan Saksi Diperiksa
-
146 SPBU Pertamina Sudah Ditambahkan Etanol 5 Persen, Segera Lanjut Jadi 10 Persen
-
Kapal Tanker Bawa 2.000 KL, Pertamina Mulai Pasok Lagi Stok BBM ke Seluruh SPBU Bengkulu
-
Toyota Investasi Bioetanol Rp 2,5 T di Lampung, Bahlil: Semakin Banyak, Semakin Bagus!
Terpopuler
- 7 Body Lotion di Indomaret untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Rawat Garis Penuaan
- 7 Rekomendasi Lipstik Transferproof untuk Pekerja Kantoran, Mulai Rp20 Ribuan
- 27 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 14 November: Ada Beckham 111, Magic Curve, dan Gems
- 5 Sepatu Running Lokal Paling Juara: Harga Murah, Performa Berani Diadu Produk Luar
- 6 Tablet RAM 8 GB Paling Murah untuk Pekerja Kantoran, Mulai Rp2 Jutaan
Pilihan
-
Ketika Serambi Mekkah Menangis: Mengingat Kembali Era DOM di Aceh
-
Catatan Gila Charly van Oosterhout, Pemain Keturunan Indonesia di Ajax: 28 Laga 19 Gol
-
Daftar 611 Pinjol Ilegal Terbaru Update Satgas PASTI OJK: Ada Pindar Terkenal
-
Bobibos Ramai Dibicarakan! Pakar: Wajib Lolos Uji Kelayakan Sebelum Dijual Massal
-
Video Brutal Latja SPN Polda NTT Bocor, Dua Siswa Dipukuli Senior Bikin Publik Murka
Terkini
-
7 Target Utama Operasi Zebra Hari Ini 17 November 2025, Jangan Sampai Kena Tilang!
-
Terpopuler: Uji Tabrak Mitsubishi Destinator, Mobil Diesel Paling Irit
-
Operasi Zebra 2025 Mulai Jam Berapa? Jadwal Berlaku Besok, Ini 8 Sasaran Utama
-
7 Mobil SUV Ladder Frame Harga di Bawah Rp 100 Juta: Bandel dan Kokoh!
-
Hemat & Ramah Lingkungan: 4 Mobil Listrik Ini Pas untuk Aktivitas Harian Keluarga di Perkotaan
-
5 Rekomendasi Mobil Sedan Sunroof Murah yang Keren Buat Anak Muda
-
Strategi Federal Oil Hindarkan Konsumen dari Oli Palsu
-
Tak Kunjung Nongol di Indonesia, Pesaing MT-25 dari Honda Malah akan Discontinue, Apa Sebab?
-
Bukan Pajero Sport: Fortuner Dipaksa Discontinue Gara-Gara Kalah dari Mobil Satu Ini
-
7 Mobil Bekas Senyaman Mercy Harga Rp100 Jutaan yang Cocok untuk Pensiunan