Suara.com - Distributor resmi kendaraan niaga Mitsubishi Fuso di Indonesia, PT Krama Yudha Tiga Berlian Motors (KTB) melanjutkan rangkaian Proof of Concept (PoC) truk listrik Mitsubishi eCanter. Perusahaan otomotif berlogo tiga berlian ini melakukan kerja sama dengan dua perusahaan besar, yaitu PT Nestle Indonesia dan PT Pos Indonesia.
Dikutip dari rilis resmi Mitsubishi Indonesia sebagaimana diterima Suara.com, uji coba truk listrik eCanter oleh PT Nestlé Indonesia dimulai 1 Desember 2022. Yaitu kegiatan distribusi di wilayah Cikarang dan Bekasi kepada konsumen.
"Sebagai perusahaan Good Food, Good Life, Nestlé senantiasa memastikan bahwa sepanjang proses operasional kami berkontribusi dalam menjaga planet untuk masa mendatang. Ini merupakan kesempatan yang sangat baik bagi Nestlé dan KTB untuk berkolaborasi dalam mencoba penggunaan kendaraan listrik untuk proses distribusi Nestlé Indonesia," papar Calvin Widjaja, Direktur Supply Chain PT Nestlé Indonesia.
Disebutkannya uji coba berjalan lancar dan memberikan Nestlé Indonesia pengalaman menggunakan teknologi yang lebih ramah lingkungan.
"Pengemudi kami terkesan dengan kemudahan dalam mengoperasikan eCanter sehari – hari, seperti mengisi daya, mengemudi, dan bermanuver," ujarnya.
Ia juga menambahkan sejalan komitmennya, Nestlé saat ini sedang berada dalam perjalanan untuk mencapai Net Zero Emission atau NZE pada 2050. Salah satu upaya dalam mencapai target ini adalah melalui proyek solusi iklim alami dalam rantai pasokan, di mana eCanter menjadi pilihan transportasi yang mendukung keberlanjutan untuk pengiriman produk mereka.
Sementara itu, PT Pos Indonesia menggunakan truk listrik eCanter sejak 12 Januari 2023. Acara dihadiri Hariadi, Direktur Operation dan Digital Service PT Pos Indonesia dan berlangsung di distribution center PT Pos Indonesia Fatmawati. Digunakan provider logistik untuk mengirimkan surat dan parcel selama satu bulan dari cabang di Jakarta.
Hingga hari ini, Mitsubishi eCanter telah menempuh jarak 4,500 km dalam rangkaian PoC di Indonesia tanpa kendala dan keluhan dari konsumen.
Tenaga dan akselerasi instan eCanter mengesankan para konsumen dan membuat mereka mempertimbangkan eCanter sebagai pilihan nyata dan bisa diterapkan untuk bisnis logistik di Indonesia.
Baca Juga: Petaka Udara Yeti Airlines 691, Mengapa Begitu Berisiko Terbang di Nepal?
Berita Terkait
-
Proyek RDF Limbah Sampah di Rorotan 'Teror' Puluhan Anak: Batuk, Sakit Mata, Muntah hingga ISPA
-
BLTS Rp900 Ribu Lewat Kantor Pos Belum Cair, Mensos Ungkap Alasannya
-
Mitsubishi Fuso Rilis Fighter X FN 61 FSL, Topang Produktivitas Bisnis Sektor Logistik
-
Dua Sinyal Penting dari Hasil Imbang Timnas Indonesia U-23 vs India: Progres atau Alarm Dini?
-
Persija Jakarta Berpeluang Tanding Uji Coba Lawan Raksasa Klub Korea Selatan!
Terpopuler
- 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
- 7 Mobil Bekas Favorit 2025: Tangguh, Irit dan Paling Dicari Keluarga Indonesia
- 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
- 25 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 1 November: Ada Rank Up dan Pemain 111-113
- 5 HP Murah Terbaik dengan Baterai 7000 mAh, Buat Streaming dan Multitasking
Pilihan
-
Pemilik Tabungan 'Sultan' di Atas Rp5 Miliar Makin Gendut
-
Media Inggris Sebut IKN Bakal Jadi Kota Hantu, Menkeu Purbaya: Tidak Perlu Takut!
-
5 HP RAM 12 GB Paling Murah, Spek Gahar untuk Gamer dan Multitasking mulai Rp 2 Jutaan
-
Meski Dunia Ketar-Ketir, Menkeu Purbaya Klaim Stabilitas Keuangan RI Kuat Dukung Pertumbuhan Ekonomi
-
Tak Tayang di TV Lokal! Begini Cara Nonton Timnas Indonesia di Piala Dunia U-17
Terkini
-
5 Mobil Bekas Legendaris Tangguh Rp 50 Jutaan, Cocok Buat Bepergian Jauh
-
5 Rekomendasi Motor Listrik Mirip Kawasaki Ninja yang Gagah dan Sporty
-
Bebas Risau dari BBM Problematik: Tengok Dulu Harga Motor Polytron November 2025
-
Bebas Risau Kelangkaan BBM SPBU Swasta: Intip Harga Mobil Polytron
-
Mobil Keluarga Idaman? Tengok Harga Toyota Fortuner Bekas untuk Persiapan Libur Akhir Tahun
-
5 Rekomendasi Motor Listrik Mirip Nmax dengan Jok Besar dan Empuk
-
Wuling Mitra EV Jalani Uji Coba Bersama TransJakarta, Dorong Transportasi Umum Ramah Lingkungan
-
5 Rekomendasi Mobil Listrik Sedan Terbaik yang Murah dan Mewah
-
Komunitas Motor Bandung Gelar Riding Unik Bernuansa Horor
-
7 Mobil Bekas Suzuki 50 Jutaan Selain Karimun untuk Keluarga Kecil dan Mahasiswa