Suara.com - PT Astra Daihatsu Motor (ADM) menggelar acara Buka Puasa Bersama Daihatsu di Jakarta dan Daihatsu Berbagi untuk Sahabat menjelang akhir pekan lalu (6/4/2023).
Dikutip dari rilis resmi PT ADM sebagaimana diterima Suara.com, acara berbagi berupa santunan dan pemberian bingkisan Lebaran 2023 kepada 450 anak yatim, 1.750 paket sembako kepada masyarakat, serta penyediaan fasilitas pendukung untuk rumah ibadah sebanyak 12 masjid yang berlokasi di area Jakarta dan Karawang.
Dalam kegiatan bertajuk Daihatsu Berbagi Untuk Sahabat, ini diharapkan dapat mempererat tali silaturahmi antara Daihatsu dan masyarakat, sekaligus membawa kebahagiaan bagi saudara-saudari yang membutuhkan, khususnya masyarakat di area Sunter dan Karawang.
“Pada bulan Ramadaan ini sudah menjadi tradisi bagi masyarakat Indonesia untuk saling berbagi kebahagiaan terhadap sesama. Oleh itu, Daihatsu ingin berkontribusi dengan berbagi kebahagiaan kepada saudara-saudara kita yang membutuhkan. Semoga aktivitas berbagi ini dapat semakin mempererat tali silaturahmi kita semua,” sambut Sri Agung Handayani, Corporate Planning and Communication Director PT Astra Daihatsu Motor.
Hal ini sejalan juga selaras komitmen tanggung jawab sosial melalui 4 pilar CSR (Corporate Social Responsibility) PT Astra Daihatsu Motor, khususnya pada salah satu pilar Sejahtera Bersama Daihatsu. Juga menjadi momentum tahunan bulan suci Ramadan.
Sementara itu, di sektor penjualan, PT ADM menutup Kuartal I dengan hasil penjualan positif.
Pada periode Januari – Maret 2023, penjualan Daihatsu membukukan lebih dari 57 ribu unit, atau naik sekitar 22,6 persen dibandingkan periode yang sama tahun lalu, sekitar 46 ribu unit.
Secara volume dan kontribusi model, penjualan ritel Daihatsu pada hingga Februari 2023 didominasi oleh top three model, seperti Daihatsu Sigra 16.753 unit, atau berkontribusi sekitar 29,1 persen; disusul Daihatsu Gran Max PU (Pick Up) 13.100 unit (22,8 persen); dan Daihatsu Terios 7.773 unit (13,5 persen).
“Kami bersyukur, menutup Kuartal I penjualan Daihatsu meraih pencapaian positif dengan kenaikan penjualan sebesar 22,6 persen. Semoga pasar otomotif tahun ini dapat terus meningkat,” kata Rudy Ardiman, Domestic Marketing Division Head PT Astra Daihatsu Motor dalam acara bukber atau buka bersama.
Baca Juga: Penjualan Mobil Daihatsu Naik 22,6 Persen di Triwulan Pertama 2023
Berita Terkait
-
Daihatsu Stabil di Urutan 2 Pasar Mobil Indonesia, Dominan di Pasar Commercial Low dan LCGC
-
Usut Korupsi Dana CSR BI, KPK Periksa Istri Polisi untuk Lancak Aset Tersangka Anggota DPR
-
Babak Baru Kasus Korupsi CSR BI-OJK: KPK Kejar Aliran Dana, 2 Staf Ahli Heri Gunawan Diperiksa
-
637 Ambulans BRI Peduli Telah Hadir, Perkuat Ketahanan Layanan Kesehatan Nasional
-
Belum Tahan Satori dan Hergun Tersangka Kasus CSR BI-OJK, Begini Ancaman Boyamin MAKI ke KPK
Terpopuler
- Erick Thohir Umumkan Calon Pelatih Baru Timnas Indonesia
- 4 Daftar Mobil Kecil Toyota Bekas Dikenal Ekonomis dan Bandel buat Harian
- 5 Lipstik Transferproof untuk Kondangan, Tidak Luntur Dipakai Makan dan Minum
- 5 Rekomendasi Sepatu Running Selevel Adidas Adizero Versi Lokal, Lentur dan Kuat Tahan Beban
- 8 City Car yang Kuat Nanjak dan Tak Manja Dibawa Perjalanan Jauh
Pilihan
-
Harga Minyak Dunia Melemah, di Tengah Upaya Trump Tekan Ukraina Terima Damai dengan Rusia
-
Indonesia jadi Raja Sasaran Penipuan Lowongan Kerja di Asia Pasifik
-
Kisah Kematian Dosen Untag yang Penuh Misteri: Hubungan Gelap dengan Polisi Jadi Sorotan
-
Kisi-Kisi Pelatih Timnas Indonesia Akhirnya Dibocorkan Sumardji
-
Hasil Drawing Play Off Piala Dunia 2026: Timnas Italia Ditantang Irlandia Utara!
Terkini
-
5 City Car Bekas Seharga Xmax: Bodi Slim, Jago Manuver di Perkotaan
-
Modal Setara Motor, Ini Alasan Avanza 'Kapsul' Jadi Solusi Liburan Akhir Tahun
-
Daihatsu Rocky Hybrid Sampai Tangan Konsumen di GJAW 2025
-
Apakah Perpanjang STNK Butuh KTP Asli? Ini Jawabannya
-
Resmi Meluncur Harga Veloz Hybrid Tak Sampai Rp 300 Juta
-
6 Mobil CVT Paling Bandel untuk Hindari Boncos bagi Pemburu Mobil Bekas, Lengkap dengan Harga
-
5 Mobil dengan Fitur Kamera 360 Bawaan, Anti Panik Parkir dan Manuver di Jalan Sempit
-
5 GPS Tracker Mobil Paling Murah dan Akurat, Berkendara Jadi Lebih Aman
-
Terpopuler: Kelebihan Bobibos Lawan BBM Mahal hingga 3 Mobil Kijang Rp20 Jutaan
-
Aletra Resmikan Jaringan Dealer Baru Pertegas Komitmen di Indonesia