Suara.com - Teknisi Yamaha Indonesia sukses merebut penghargaan bergengsi di Jepang. Ini membuktikan komitmen merek dengan logo tiga arputala itu dalam teknisi yang unggul dan memiliki daya saing tinggi.
Adalah Geraldy Gautama Ali, teknisi Sentral Yamaha Bangka, yang sukses meraih penghargaan di ajang World Technical Grand Prix (WTGP) 2023 yang berlangsung 20-21 Oktober di Yamaha Communication Plaza, Iwata, Jepang.
Geraldy menerima penghargaan bergengsi tersebut bersama 22 teknisi Yamaha lain dari 20 negara berbeda.
"Sejak tahun 2007, teknisi kami telah sukses meraih kemenangan di ajang kompetisi World Technical Grand Prix yang digelar di Jepang," kata Frengky Rusli, Asst GM Service & Motorsport Division Yamaha Indonesia dalam siaran pers di Jakarta, Selasa (31/10/2023).
Ia mengatakan penghargaan bergengsi itu diraih berkat keberhasilan program edukasi yang setiap tahunnya selalu diadakan untuk meningkatkan skill, keahlian, serta pengetahuan bagi para teknisi Yamaha Indonesia Motor Mfg (YIMM).
"Torehan prestasi internasional ini juga menjadi teladan bagi teknisi Indonesia lainnya untuk dapat terus mengasah keterampilan dan semangat mereka dalam memberikan pelayanan purna jual terbaik kepada konsumen setia Yamaha,” imbuh Frengky.
Kesuksesan teknisi Indonesia dalam mengharumkan nama bangsa di ajang WTGP tersebut, tidak terlepas dari keberhasilan YIMM dalam menjalankan program pelatihan yang terstruktur dan berjenjang melalui Yamaha Technical Academy (YTA).
Program ini bertujuan untuk memastikan bahwa seluruh teknisi YIMM dapat memberikan pelayanan profesional yang berkualitas, guna menciptakan kepuasan konsumen.
WTGP merupakan kontes mekanik bertaraf internasional di mana para teknisi Yamaha dari seluruh dunia saling bersaing untuk beradu keterampilan.
Baca Juga: Belasan Ribu Pengunjung Padati Booth Yamaha di IMOS+, All New Aerox Connected Paling Diburu
YIMM sendiri juga menggelar kegiatan Indonesia Technical Grand Prix (ITGP) yang sejak tahun 2000 rutin digelar. Secara histiros, Geraldy perwakilan teknisi YIMM yang menerima penghargaan di Jepang merupakan juara 1 kompetisi ITGP di tahun ini.
Berita Terkait
-
Digelar Perdana di Bangka-Belitung, Maxi Yamaha Day 2023 Mendapat Sambutan Luar Biasa
-
Yamaha Indonesia Perpanjang Masa Garansi Frame Sampai 5 Tahun, Ini Daftar Komponen yang Memperoleh Penggantian
-
Yamaha Perpanjang Masa Garansi Rangka Motor-motornya
-
Yamaha Nmax dan Aerox Terbaru Diluncurkan, Lebih Murah Tanpa Fitur Connected
-
Banderol Kurang Dari Rp 20 Jutaan, Ini Tampilan Baru Yamaha Jupiter Z1
Terpopuler
- 5 Produk Viva Cosmetics yang Ampuh Atasi Flek Hitam, Harga di Bawah Rp50 Ribu
- Denada Akhirnya Akui Ressa Anak Kandung, Bongkar Gaya Hidup Hedon di Banyuwangi
- 5 Rekomendasi HP Layar AMOLED 120Hz Termurah 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan
- KUIS: Kalau Hidupmu Jadi Lagu, Genre Apa yang Paling Cocok?
- 5 HP Murah Alternatif Redmi Note 15 5G, Spek Tinggi buat Multitasking
Pilihan
-
Tragis! Bocah 6 Tahun Tewas Jadi Korban Perampokan di Boyolali, Ibunya dalam Kondisi Kritis
-
Pasar Modal Bergejolak, OJK Imbau Investor Rasional di Tengah Mundurnya Dirut BEI
-
5 HP Memori 128 GB di Bawah Rp2 Juta Terbaik Awal 2026: Kapasitas Lega, Harga Ramah di Kantong!
-
5 HP Murah Mirip iPhone Terbaru: Gaya Mewah Boba 3 Mulai Rp900 Ribuan!
-
Rupiah Melemah ke Rp16.786, Tertekan Sentimen Negatif Pasar Saham
Terkini
-
7 Rekomendasi Motor Listrik Roda 3 dengan Kapasitas Baterai Jumbo
-
5 Kebiasaan yang Bikin CVT Motor Matic Cepat Rusak, Awas Putus di Jalan
-
Checklist Mobil Bekas: 30 Pertanyaan Pemandu pas Cek Unit Mandiri, Penentu Layak Beli atau Tidak
-
5 Sedan Elegan Murah Menawan Harga Rp150 Jutaan Cocok untuk Karyawan Biar Makin Rupawan
-
Mimpi Mobil Murah Buyar? Ini Alasan Harga LCGC Kini Tembus Rp200 Juta
-
Bosan Mobil Jepang? Ini 9 Mobil Eropa dan Amerika Bekas Mulai 80 Jutaan, Produksi 2015 ke Atas!
-
KUIS: Pilih Jenis Motor Favorit untuk Tahu Gaya Pertemanan Kamu di Jalanan
-
5 Bedanya Sleeper Bus vs Eksekutif, Modal Rp100 Ribuan Lebih Worth It Mana?
-
5 Rekomendasi Motor Matic yang Enak Buat Touring dan Irit Bahan Bakar
-
5 Jenis Pelat Nomor Kendaraan Listrik, Apa Bedanya Lis Biru pada Pelat Putih dan Hijau?