Suara.com - Pada pengujung bulan lalu, Selasa (28/11/2023), Kelurahan Kedungmundu, Kecamatan Tembalang, Kota Semarang, Jawa Tengah menjadi lokasi penanaman ratusan pohon mundu dalam rangkaian Hari Menanam Pohon Indonesia yang diperingati setiap 28 November.
Dikutip dari rilis resmi Yamaha Indonesia sebagaimana diterima Suara.com, Yamaha telah menegaskan komitmennya untuk mencapai Net Zero Carbon (NZC) pada 2035, dengan potensi penurunan karbon dioksida atau CO2 hingga 92 persen. Salah satu caranya dengan melakukan berbagai upaya nyata seperti aktivitas penanaman pohon yang sebelumnya juga sudah pernah dilakukan di Jakarta dan Jawa Barat.
”Kegiatan penanaman pohon ini menjadi wujud konkret dari kepedulian Yamaha terhadap lingkungan sekitarnya. Yamaha berharap acara ini tidak hanya menjadi simbol peringatan Hari Menanam Pohon, melainkan juga menjadi langkah nyata dalam meningkatkan kesadaran akan pentingnya menjaga lingkungan bagi generasi yang akan datang,” papar Paul Himawan, Chief Yamaha DDS 3 (Jawa Tengah-Yogyakarta).
Dalam kesempatan itu, penyerahan secara simbolis bibit pohon mundu diberikan kepada perwakilan warga di RW 07 Kelurahan Kedungmundu, Tembalang Kota Semarang. Hadir Kepala Dinas Lingkungan Hidup Kota Semarang, Camat Tembalang, Lurah Kedungmundu dan perwakilan beberapa warga sekitar.
Penanaman dilakukan di area kurang lebih 2.000 meter persegi yang tersebar di lingkungan Kelurahan Kedungmundu, Bantaran Sungai Banjar Kanal, hingga lokasi fasilitas umum di RW 07 Kelurahan Kedungmundu. Kehadiran para pemangku kepentingan ini menunjukkan betapa tingginya komitmen bersama dan menggambarkan kerja sama yang solid di lintas sektor dalam mendukung keberlanjutan lingkungan hidup.
”Pohon Mundu yang ditanam ini tidak hanya bermanfaat mengurangi polusi udara, tetapi buahnya dapat dikonsumsi oleh warga sekitar. Kami harapkan penanaman pohon ini turut memberikan inspirasi bagi warga sekitar dan pemangku kepentingan lainnya,” lanjut Paul Himawan.
Disebutkannya pula, salah satu cara merealisasikan komitmen pengurangan karbon dioksida adalah melakukan berbagai upaya nyata seperti aktivitas penanaman pohon yang sebelumnya juga sudah pernah dilakukan di Jakarta dan Jawa Barat.
”Kegiatan penanaman pohon ini menjadi wujud konkret dari kepedulian Yamaha terhadap lingkungan sekitarnya. Yamaha berharap acara ini tidak hanya menjadi simbol peringatan Hari Menanam Pohon, melainkan menjadi langkah nyata dalam meningkatkan kesadaran akan pentingnya menjaga lingkungan bagi generasi yang akan datang,” kata Paul Himawan.
Selain melakukan aksi penanaman pohon untuk ikut serta dalam aksi netralitas karbon, di sektor produksi kendaraan bebas BBM Yamaha beberapa saat lalu telah menyodorkan program market test bertajuk Proof of Concept (PoC) untuk sepeda motor listrik Yamaha E01.
Baca Juga: Bikin Seru Akhir Tahun, Yamaha Indonesia Pasarkan Produk Facelift Banderol Rp 17 Jutaan
Warga diajak ikut serta dalam pengetesan produk motor listrik Yamaha, sebagai salah satu wujud dari penerapan Yamaha Long Term Vision (LTV) 2050.
Tujuannya meraih pencapaian carbon neutral hingga zero percent atau nol persen dari seluruh proses bisnis perusahaan. Meski hingga kini belum dijual dan masih dalam tahap uji coba, namun langkah ini menjadi suatu proses penting bagi Yamaha untuk menghadirkan kendaraan ramah lingkungan. Di Indonesia, tentu saja yang selaras dengan kebutuhan mobilitas masyarakat Tanah Air di masa yang akan datang.
Berita Terkait
-
Terjaring OTT, Wali Kota Madiun Diduga Terima Suap Berkamuflase Dana CSR
-
Kasus CSR BIOJK: KPK Akui Telusuri Aliran Uang ke Anggota Komisi XI DPR Selain Satori dan Heri
-
Disebut-sebut di Sidang Korupsi Chromebook: Wali Kota Semarang Agustina: Saya Tak Terima Apa Pun
-
Jaksa Bongkar 3 Nama Titipan Walkot Semarang untuk Nadiem di Kasus Pengadaan Chromebook
-
Usai Tahan Heri Gunawan dan Satori, KPK Bakal Dalami Peran Anggota Komisi XI DPR di Kasus CSR BI-OJK
Terpopuler
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- 4 Pilihan HP OPPO 5G Terbaik 2026 dengan RAM Besar dan Kamera Berkualitas
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- Bojan Hodak Beberkan Posisi Pemain Baru Persib Bandung
Pilihan
-
Sah! Komisi XI DPR Pilih Keponakan Prabowo Jadi Deputi Gubernur BI
-
Hasil Akhir ASEAN Para Games 2025: Raih 135 Emas, Indonesia Kunci Posisi Runner-up
-
5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
-
Promo Suuegeerr Alfamart Jelang Ramadan: Tebus Minuman Segar Cuma Rp2.500
-
Menilik Survei Harvard-Gallup: Bahagia di Atas Kertas atau Sekadar Daya Tahan?
Terkini
-
Biaya Cabut Berkas Mobil dan Cara Mengurusnya
-
Cara Balik Nama Mobil: Panduan Mudah untuk Pemilik Baru Kendaraan Bekas
-
Kapan Waktu Terbaik Beli Mobil Baru? Ini Pilihannya agar Hemat Puluhan Juta
-
Toyota Perpanjang Periode Harga Pre-Book Veloz Hybrid di Rp 299 Juta
-
Gaji Rp5 Juta Bisa Dapat Mobil Apa? Ini 5 Rekomendasi Mobil Murah dan Tips Biar Cicilan Tak Seret
-
Terpopuler: Wali Kota Selamat usai Ditembak RPG Mobil Bikin Penasaran, Suzuki Terdepak dari Thailand
-
Detik-Detik Wali Kota di Filipina Ditembak RPG, Mobil Rp600 Jutaan Jadi Penyelamat
-
McLaren Endurance Racing Kini Diperkuat Teknologi Pelumas Kelas Dunia
-
Komparasi Dua EV Mungil: Changan Lumin vs Seres E1
-
Tak Cuma Estetika, Ini Alasan Orang Lebih Suka Toyota Yaris Bakpao Dibanding Yaris Lele