Suara.com - PT Astra International Tbk--salah satu perusahaan publik terbesar di Indonesia, yang terdiri dari 283 anak perusahaan, ventura bersama serta entitas asosiasi, bergerak di berbagai sektor industri termasuk otomotif, jasa keuangan, dan pertambangan--baru saja mengumumkan laporan keuangan 2023.
Dikutip dari rilis resmi PT Astra International Tbk, sebagaimana diterima Suara.com, laba bersih divisi otomotif Grup naik 18 persen menjadi Rp 11,4 triliun, yang mencerminkan peningkatan penjualan di bisnis sepeda motor dan komponen otomotif.
Sementara itu, penjualan sepeda motor meningkat sebesar 22 persen dengan pangsa pasar yang lebih tinggi, pasar mobil mengalami pelemahan.
Berdasar data Gabungan Industri Kendaraan Bermotor Indonesia atau Gaikindo, penjualan mobil nasional menurun 4 persen menjadi 1,0 juta unit pada 2023.
Sedangkan penjualan mobil Astra pada 2023 menurun 2 persen menjadi 561.000 unit, sementara pangsa pasar meningkat dari 55 persen menjadi 56 persen.
Selama periode itu, enam belas model baru dan sebelas model revamped telah diluncurkan.
Astra meluncurkan satu model Battery Electric Vehicle (BEV), yaitu Lexus RZ, dan dua model Hybrid Electric Vehicle (HEV) yaitu Toyota Yaris Cross dan Toyota Alphard.
Saat ini, Grup menjual enam model BEV dan tiga belas model HEV di Indonesia di bawah merek Toyota, Lexus dan BMW.
Selain itu, penjualan sepeda motor meningkat secara nasional 19 persen sedangkan penjualan sepeda motor PT Astra Honda Motor meningkat 22 persen menjadi 4,9 juta unit pada 2023, dan pangsa pasar meningkat dari 77 persen menjadi 78 persen.
Baca Juga: FIF Catat Rekor Laba Bersih Rp 4,1 T, Pertama Kali Sejak Berdiri
Ada tiga model baru dan tiga belas model revamped telah diluncurkan pada 2023, termasuk model Honda EM1 e:.
Untuk bisnis komponen otomotif Grup dengan kepemilikan sebesar 80 persen, PT Astra Otoparts Tbk mencatatkan peningkatan laba bersih sebesar 39 persen menjadi Rp 1,8 triliun pada 2023, terutama disebabkan peningkatan volume penjualan dan marjin usaha.
Berita Terkait
-
ACC Luncurkan Mobile Branch Berbasis Hilux Rangga Tingkatkan Pembiayaan di Tahun 2026
-
Celah Keamanan Fatal: Peretas Bisa Kendalikan Mobil dari Jarak Jauh!
-
GJAW 2025 Diharapkan Dongkrak Penjualan Mobil Baru di Akhir Tahun
-
Era Baru Otomotif Indonesia Dimulai, Mobil Eropa Kini Bebas Bea Masuk
-
Fakta Menarik di Balik Lesunya Minat Konsumen Beli Mobil Baru di Pameran Otomotif
Terpopuler
- 7 Serum Vitamin C yang Bisa Hilangkan Flek Hitam, Cocok untuk Usia 40 Tahun
- 5 Mobil Diesel Bekas Mulai 50 Jutaan Selain Isuzu Panther, Keren dan Tangguh!
- Sunscreen untuk Usia 50-an Sebaiknya SPF Berapa? Cek 5 Rekomendasi yang Layak Dicoba
- Harta Kekayaan Abdul Wahid, Gubernur Riau yang Ikut Ditangkap KPK
- 5 Mobil Eropa Bekas Mulai 50 Jutaan, Warisan Mewah dan Berkelas
Pilihan
-
Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
-
Korban PHK Masih Sumbang Ratusan Ribu Pengangguran! Industri Pengolahan Paling Parah
-
Cuma Mampu Kurangi Pengangguran 4.000 Orang, BPS Rilis Data yang Bikin Kening Prabowo Berkerut
-
Rugi Triliunan! Emiten Grup Djarum, Blibli PHK 270 Karyawan
-
Angka Pengangguran Indonesia Tembus 7,46 Juta, Cuma Turun 4.000 Orang Setahun!
Terkini
-
Pesona Mobil Anti Pasaran: Intip Harga Wuling dari EV Mungil hingga SUV Canggih, BinguoEV Berapaan?
-
Terpopuler: Mobil Captain Seat Termurah, Pria Tabrakkan Diri ke Tanah Abang
-
Harga Pajero Sport Bekas Tahun ke Tahun: Cocok untuk Libur Akhir Tahun, 150 Juta Dapet?
-
Idola Kaum Pewaris: Tengok Dulu Harga Motor Kawasaki di Indonesia November 2025
-
Isuzu Siap Transformasi, Indonesia Jadi Kunci Pertumbuhan Global
-
7 Mobil Bekas Captain Seat Termurah untuk Keluarga yang Nyaman dan Lega
-
5 Mobil Buat Ngajak Jalan Anak, Istri, dan Orang Tua: Harga Lebih Murah dari Kawasaki Ninja
-
Mobil Ikonik Daihatsu Copen yang Mencuri Perhatian di Japan Mobility Show 2025
-
Berapa Kapasitas Mesin Suzuki Truntung? Ini 3 Fakta Unik yang Perlu Anda Tahu
-
Wuling Darion Gunakan Platform Khusus yang Berbeda dari Cortez