Suara.com - Produsen helm lokal JP Industries yang menaungi beberapa brand seperti JPX, JP dan JPR kembali menghadirkan helm terbaru bagi para pecinta offroad di tanah air melalui JPX Fox 3.
“Helm Motocross merupakan ciri khas helm JPX. Melengkapi koleksi helm bergenre off road kami menyiapkan satu lagi produk andalan JPX Helmet dengan inovasi dan desain kekinian,” kata Brand Manager JPX helmet, Salomon Manalu melalui keterangan resminya, Selasa 30 Juli 2024.
Helm yang dikhususkan untuk kebutuhan offroad ini, hadir dengan berat hanya 1.400 gram. Alat pelindung kepala bagi riders ini tersedia dalam dua ukuran dua ukuran L dan XL.
Demi memberikan kenyamanan dan keamanan bagi para penggunanya, helm ini sudah mendapatkan sertifikasi dari SNI dan DOT juga sudah menggunakan DD ring sebagai standar tali pengikat.
Helm ini diklaim sudah dilengkapi dengan slot untuk intercom dan kain berteknologi hypoallergenic untuk mencegah alergi pada pengendara atau pengguna yang memiliki kulit sensitif.
Tidak hanya itu saja, keunggulan lain dari helm ini, dalam catatan yang diberikan oleh perusahaan mereka telah menghadirkan kancing di seluruh bagian yang menggunakan magnet, sehingga akan lebih mudah untuk merawat dan juga mencuci helm tersebut.
Tidak hanya itu saja, JP industries juga menghadirkan dua model FOX yang diperbaharui seperti JPX Fox 1 dan Fox 2 yang sudah cukup lama hadir di pasar.
Helm lainnya yang juga diluncurkan adalah JPR ZR 16 dan ZR Kids. Kedua helm terbaru ini diklaim memiliki harga dan kualitas yang terbaik di kelasnya.
"Helm motor harian yang didesain khusus berpasangan untuk ukuran dewasa dan anak-anak. Tingginya permintaan helm untuk anak merupakan peluang yang baik bagi JPR Helmet untuk memberikan rasa nyaman dan aman," jelas dia.
Baca Juga: 9 Potret Artis Kunjungi IKN bareng Presiden Jokowi, Ikut Resmikan Jembatan hingga Motoran di Tol
Produsen helm lokal membanderol JPX FOX 3 dengan harga Rp1,5 jutaan dan kedua helm lainnya yakni JPR ZR 16 dan ZR Kids dilego dengan harga Rp300 ribuan.
Presiden pakai helm lokal
Dalam kunjungan presiden Indonesia, Joko Widodo ke Ibu Kota Nusantara (IKN) tepatnya di Penajam Paser Utara, pada Minggu (28/7) terpantau menggunakan sepeda motor yang ditemani dengan beberapa jajaran menteri dan juga influencer tanah air.
Selama riding berlangsung, Jokowi mempercayakan pelindung kepalanya saat riding, dengan menggunakan helm produk lokal yakni JPX Nova X Black Gloss.
Selama riding, Jokowi ditemani dengan beberapa jajaran menteri dan juga influencer tanah air yang tampak di antaranya adalah Raffi Ahmad, Nagita Slavina, Irwansyah, Zaskia Sungkar, Atta Halilintar, Aurel Hermansyah, Sintya Marisca, Ferry Maryadi, Gading Marten, Poppy Sovia, Willie Salim, Meicy Villia, hingga Dian Ayu Lestari .
Jokowi juga dijadwalkan akan berkantor untuk pertama kalinya di Ibu Kota Nusantara. Kepala negara akan menjalankan tugas-tugasnya dari IKN selama tiga hari.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Mobil Toyota Bekas yang Mesinnya Bandel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- Pajak Rp500 Ribuan, Tinggal Segini Harga Wuling Binguo Bekas
- 9 Sepatu Adidas yang Diskon di Foot Locker, Harga Turun Hingga 60 Persen
- 10 Promo Sepatu Nike, Adidas, New Balance, Puma, dan Asics di Foot Locker: Diskon hingga 65 Persen
- 5 Rekomendasi Sepatu Lari Kanky Murah tapi Berkualitas untuk Easy Run dan Aktivitas Harian
Pilihan
-
Petani Tembakau dan Rokok Lintingan: Siasat Bertahan di Tengah Macetnya Serapan Pabrik
-
Bos Bursa Mau Diganti, Purbaya: Tangkap Pelaku Goreng Saham, Nanti Saya Kasih Insentif!
-
Omon-omon Purbaya di BEI: IHSG Sentuh 10.000 Tahun Ini Bukan Mustahil!
-
Wajah Suram Kripto Awal 2026: Bitcoin Terjebak di Bawah $100.000 Akibat Aksi Jual Masif
-
Tahun Baru, Tarif Baru: Tol Bandara Soekarno-Hatta Naik Mulai 5 Januari 2026
Terkini
-
4 Mobil Daihatsu Bekas untuk Budget Rp 60 Juta, Ada yang Cuma Rp 30 Jutaan
-
5 Rekomendasi Mobil Bekas Kisaran Rp 50 Juta, Muat Banyak untuk Keluarga Besar
-
6 Rekomendasi Mobil Bekas Rp 50 Jutaan, Pas Banget Buat Keluarga Kecil
-
5 Mobil 3 Baris Harga di Bawah Rp100 Juta, Jadi Andalan Keluarga
-
7 Mobil Bekas Hatchback Under Rp100 juta, Pajak Murah Minim Biaya Perawatan
-
XPeng Siapkan Sedan Listrik P7+ EREV 2026, Jarak Tempuh hingga 1.550 km
-
Menperin Minta Insentif Sektor Otomotif ke Purbaya untuk Cegah PHK
-
Beli Motor Scoopy DP Rp3 Jutaan, Angsurannya Berapa? Ini Simulasinya
-
Harga Mobil Nissan 2026: Livina dan Magnite Bikin Ngiler, Siapin Duit Segini
-
5 Mobil Bekas Blue Bird yang Banyak Dilirik: Service Record Jelas, Harga Mulai Rp60 Jutaan