Suara.com - Sejauh ini kebijakan pembatasan pembelian Pertalite dengan menggunakan QR Code masih menuai pro dan kontra.
Kebijakan ini rencananya akan diberlakukan 1 Oktober, dan bulan September akan menjadi waktu untuk sosialisasi.
Selain itu, ia juga memaparkan bahwa basis aturan tersebut akan berwujud Permen (peraturan menteri).
"Memang ada rencana untuk menerapkan kebijakan ini, begitu aturannya keluar, Permennya keluar, kan itu ada waktu sosialsiasi. Waktu sosialisasi ini yanng sedang saya bahas," kata Bahlil akhir Agustus silam.
Meski demikian, pada hari Rabu (28/8/2024), Presiden Jokowi mengaku masih belum ada keputusan terkait pembatasan subsidi.
"Masih dalam proses sosialisasi, kita akan lihat di lapangan seperti apa. Belum ada keputusan, belum ada rapat," kata bapak dari Kaesang Pangarep dan Gibran Rakabuming ini.
Terbaru, awal September ini, Menko Marves Luhut Binsar Pandjaitan membantah bahwa pembatasan ini juga akan berlaku pada sepeda motor.
Ia juga menegaskan bahwa aturan ini ditujukan agar BBM Subsidi tersebut agar tidak digunakan oleh "orang mampu".
Sejauh ini, narasi yang beredar menyebutkan bahwa BBM subisidi Pertalite ini rencananya cuma boleh dibeli untuk mobil dengan kapasitas mesin di bawah 1400cc.
Baca Juga: SEVA Mencatatkan Lebih Dari 5.300 Instant Approval Sepanjang GIIAS 2024
Ironisnya jika acuan tersebut tidak dibarengi dengan aturan tambahan lain, dengan acuan harga misalnya, terdapat dua mobil mahal yang tetap akan bisa beli "si bensin hijau" ini saat kebijakannya sudah resmi terbit.
Harga kisaran semiliar, tetap boleh beli Pertalite?
Jika acuan pembatasan BBM Pertalite cuma berdasar kapasitas mesin, yakni di bawah 1400cc, terdapat dua mobil dengan harga di atas 900 juta yang tetap bisa membeli bahan bakar tersebut. Mobil apa saja?
1. Mercedes-Benz GLB 200
Menurut situs resmi Mercedes-Benz Indonesia, mobil ini dijual dengan harga 1,12 miliar rupiah, yang tentu sudah jelas bahwa cuma orang kaya yang bisa membeli dan merawat mobil ini.
Nah, soal mesin, mobil ini dibekali dengan dapur pacu 1332cc dengan konfigurasi 4 silinder segaris, yang tentu "sesuai" dengan program pembatasan Pertalite, jika tidak ada rincian tambahan terkait aspek harga.
Berita Terkait
-
SEVA Mencatatkan Lebih Dari 5.300 Instant Approval Sepanjang GIIAS 2024
-
Lebih Murah dari Innova Zenix, Paus Fransiskus Gunakan Mobil Merakyat saat Kunjungan ke Timor Leste
-
Bolehkah Mobil Listrik Dicuci dengan Air? Ini Jawabannya
-
Mobil Sejuta Umat Makin Canggih! Cek Harga Toyota Terbaru September 2024
-
Cara Cepat dapat QR Code Pertalite, Begini Panduan Lengkap
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Motor Gigi Tanpa Kopling: Praktis, Irit, dan Tetap Bertenaga
- 5 Rekomendasi HP Layar Lengkung Murah 2026 dengan Desain Premium
- 5 Lipstik Ringan dan Tahan Lama untuk Usia 55 Tahun, Warna Natural Anti Menor
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- 5 Sunscreen Jepang untuk Hempaskan Flek Hitam dan Garis Penuaan
Pilihan
-
5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
-
Promo Suuegeerr Alfamart Jelang Ramadan: Tebus Minuman Segar Cuma Rp2.500
-
Menilik Survei Harvard-Gallup: Bahagia di Atas Kertas atau Sekadar Daya Tahan?
-
ESDM: Harga Timah Dunia Melejit ke US$ 51.000 Gara-Gara Keran Selundupan Ditutup
-
300 Perusahaan Batu Bara Belum Kantongi Izin RKAB 2026
Terkini
-
Harga Ninja 2 Tak Berapa? Ini 3 Varian yang Paling Diburu di 2026
-
Berapa Biaya Balik Nama Mobil? Pahami Dulu Syarat dan Prosesnya
-
Fitur Mitsubishi Destinator yang Bikin Penggunanya Bisa Lacak Keberadaan Mobil
-
5 Motor Ramping Penyelamat Macet, Pas Buat Ibu-ibu untuk Antar Anak Sekolah
-
Langkah Strategis Kia Perluas Portofolio Kendaraan Listrik Hingga Sasar Segmen MPV
-
4 Alasan Honda Jazz RS 2016 Disebut 'Mobil Penakluk Wanita', Pilihan Tepat Pemuda Pencari Jodoh
-
Strategi Daihatsu Kejar Target Netral Karbon Lewat Investasi Pabrik dan Produk Ramah Lingkungan
-
4 Poin Penting Sebelum Beli Hatchback Bekas, Yaris atau Jazz yang Lebih Bandel Mesinnya?
-
5 Mobil SUV Daihatsu Bekas untuk Jangka Panjang, Mesin Bandel dan Murah Perawatan
-
10 Rincian Pajak Wuling Cortez 2026, MPV Mewah Cuma 1 Jutaan Pertahun?