Suara.com - PT BYD Motor Indonesia mengungkapkan rencana membangun pabrik yang berlokasi di Subang, Jawa Barat tetap sesuai rencana.
Di mana BYD menargetkan pabrik mereka sudah dapat melakukan produksi lokal mulai 2026 mendatang.
Disampaikan Head of Marketing & Communication PT BYD Motor Indonesia Luther T. Panjaitan, rencana pabrik sejauh ini masih on track.
"Kita juga sudah memberikan update ke BKPM. Secara progres nyata, terlihat sampai saat ini program pemerinth dengan BYD tetap berjalan," ujar Luther, di Jakarta, Senin (30/9/2024).
Namun demikian, dijelaskan Luther, nantinya tidak akan terdapat perubahan harga terhadap produk-produk yang dipasarkan di Indonesia meski sudah diproduksi lokal.
Menurutnya, mekanisme importasi berbasis investasi ini membuat sekema harga kenadaraan BYD tidak akan mengalami perubahan. Sebab, baik dibawa secara CBU ataupun CKD di Indonesia tidak akan merubah harga.
"Kalau harga berubah (lebih murah) konsumen tidak akan membeli diawal. Tapi karena kita menggunakan mekanisme berbasis investasi kita ada banyak garansi. Sehingga seoalah-olah sudah harga CKD. Kalau tidak begitu banyak yang tidak mau beli, investasi kita jauh lebih besar," ungkap Luther.
Diketahui, BYD saat ini telah memasarkan empat produk mobil listrik di Indonesia. Jajaran produk yang ditawarkan diantaranya, BYD Dolphin, BYD Atto 3, BYD Seal, dan BYD M6.
Berita Terkait
Terpopuler
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- Biodata dan Agama DJ Patricia Schuldtz yang Resmi Jadi Menantu Tommy Soeharto
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
- 5 Sepatu Jalan Lokal Terbaik Buat Si Kaki Lebar Usia 45 Tahun, Berjalan Nyaman Tanpa Nyeri
- DPUPKP Catat 47 Hektare Kawasan Kumuh di Kota Jogja, Mayoritas di Bantaran Sungai
Pilihan
-
Hari Ini Ngacir 8 Persen, Saham DIGI Telah Terbang 184 Persen
-
Mengapa Purbaya Tidak Pernah Kritik Program MBG?
-
Kuburan atau Tambang Emas? Menyingkap Fenomena Saham Gocap di Bursa Indonesia
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
Terkini
-
4 Mobil Honda Bekas Murah untuk Mahasiswa yang Ingin Tampil Keren Tanpa Boros Biaya
-
5 BMW Bekas di Bawah Rp50 Juta yang Bikin Perlente, Mewah Dibawa Ke Tongkrongan
-
5 Motor Bekas Paling Bandel untuk Pemakaian Jangka Panjang, Sparepart Murah
-
5 Pilihan Ban Belakang Honda Vario 125: Nyaman, Awet Dipakai Jangka Panjang
-
5 Mobil Bekas Paling Irit Bensin dari Mitsubishi: Tahun Muda, Berapa Harganya?
-
BYD Bangun Sirkuit "Gurun Pasir" Indoor Pertama di Dunia untuk Pengujian Kendaraan Listrik
-
Volkswagen ID. Era 9X EREV Resmi Debut: Performa Kencang, Jarak Tempuh Makin Jauh
-
Irit, Murah tapi Berkelas: Harga Toyota Camry Hybrid 2013 Kini Terjangkau, Brio Minggir Dulu
-
Strategi Kia Sales Indonesia Ekspansi Bisnis Mobil Korea di Pasar Otomotif Nasional
-
4 Pilihan Suzuki Ignis 2018, Urban SUV Sporty yang Irit Pas Buat Kantong Mahasiswa